Sebanyak 106 item atau buku ditemukan

Sejarah Pemikiran Ekonomi Islam

Buku ini diharapkan dapat hadir memberi kontribusi positif dalam ilmu pengetahuan khususnya terkait dengan Sejarah Pemikiran Ekonomi Islam dan Pengembangan keilmuan Ekonomi Islam di Indonesia. Sistematika buku Sejarah Pemikiran Ekonomi Islam ini tidak hanya meliputi biografi dan pemikirannya namun juga Relevansi pemikirannya terhadap perkembangan ekonomi di zaman modern. Buku ini terdiri atas 15 bab yang dibahas secara rinci, diantaranya Sejarah Perkembangan Ekonomi Islam Pada Zaman Rasulullah, Khulafaurrasyidin, Dinasti Umayyah - Al Haq, Dinasti Abbasiyah, Pemikiran Ekonomi Islam Syekh Abu Yusuf, Pemikiran Ekonomi Islam Syekh Muhammad Bin Hasan Al-Syaibani, Pemikiran Ekonomi Islam Abu Ubaid Al Qasim Ibnu Sallam, Pemikiran Ekonomi Islam Yahya Bin Umar, Pemikiran Ekonomi Islam Al Mawardi, Pemikiran Ekonomi Islam Imam Al Ghazali, Pemikiran Ekonomi Islam Ibnu Taimiyah, Pemikiran Ekonomi Islam Syekh Abu Ishaq Al-Syatibi, Pemikiran Ekonomi Islam Ibnu Khaldun, Pemikiran Ekonomi Islam Ibnu Miskawaih, Pemikiran Ekonomi Islam Ibnu Hazm.

Sistematika buku Sejarah Pemikiran Ekonomi Islam ini tidak hanya meliputi biografi dan pemikirannya namun juga Relevansi pemikirannya terhadap perkembangan ekonomi di zaman modern.

Etika Profesi Hukum

Edisi Revisi

Secara substansi buku ini menggambarkan profesi harus berlandaskan etika. Etika profesi dimasukkan dalam disiplin pendidikan hukum pada program sarjana bidang hukum di Indonesia. Gagasan awal etika profesi masuk dalam kurikulum pendidikan bermula dari adanya gejala defisit etika di kalangan para profesional penegak hukum. Tiada pilihan, profesional hukum harus dibekali pengetahuan bidang hukum yang andal, sebagai penentu bobot kualitas pelayanan hukum secara profesional kepada masyarakat. Urgensi etika dalam profesi disebabkan karena profesi mengandalkan keterampilan atau keahlian khusus, serta dijadikan sebagai sumber utama nafkah hidup. Profesi dilaksanakan dengan keterlibatan pribadi yang mendalam antara pelaku profesi dan klien atau pencari keadilan. Dalam hal ini, terdapat kaidah atau standar moral yang ditetapkan oleh asosiasi profesi dan harus ditaati oleh anggota dalam mengemban profesi tersebut. Dengan buku ini diharapkan lahirlah sarjana hukum yang profesional dan beretika serta memiliki keahlian yang berkeilmuan dan mandiri yang mampu memenuhi kebutuhan warga masyarakat dalam pelayanan di bidang hukum.

Secara substansi buku ini menggambarkan profesi harus berlandaskan etika. Etika profesi dimasukkan dalam disiplin pendidikan hukum pada program sarjana bidang hukum di Indonesia.

Fenomologi

Dalam Penelitian Ilmu Sosial

Buku ini berisi serangkaian telaah mendalam tentang fenomena dunia sosial yang terhampar luas. Dengan menggunakan pisau analisis fenomenologis, para penulis berupaya menyuguhi pemahaman tentang aneka peristiwa keseharian yang menjadi milik setiap orang, di mana pengalaman subjek sebagai yang utama, dan validitas kebenarannya bersumber dari dan dalam pengetahuan-pengalaman hidupnya. Fenomenologi adalah filsafat tentang fenomena, tetapi bukan sekadar renungan filsafati. Fenomena dalam cermatan fenomenologis memaksudkan sebuah peristiwa tentang pengalaman hidup sehari-hari. Edmund Husserl menyebutnya Lebenswelt atau “dunia kehidupan”. Martin Heidegger menegaskannya dalam being in the world, atau pengalaman hidup manusia yang sekaligus wilayah pengetahuannya. Dan Alfred Schutz memperkenalkan ide tentang social-world. Pemeriksaan yang rigid terhadap pengalaman hidup dan kesadaran individu menempatkan frame-analitik fenomenologis menjadi sesuatu yang penting diperhitungkan dalam diskursus metodologis, karenanya diperlukan bagi peneliti mana pun yang menghendaki prinsip-prinsip teknis-metodis bagaimana pengetahuan diperoleh secara pasti. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Fenomenologi adalah filsafat tentang fenomena, tetapi bukan sekadar renungan filsafati. Fenomena dalam cermatan fenomenologis memaksudkan sebuah peristiwa tentang pengalaman hidup sehari-hari.

Ekonomi Makro

lmu ekonomi makro merupakan suatu ilmu yang mempelajari perilaku perekonomian suatu negara secara keseluruhan. Ekonomi makro memberikan penekanan dalam analisis pada kegiatan ekonomi secara agregat dan bersifat global. Buku ini terdiri dari 11 (sebelas) bab, yaitu: Bab 1 Pendahuluan Bab 2 Pendapatan Nasional Bab 3 Teori Konsumsi dan Tabungan Bab 4 Teori Investasi Bab 5 Pertumbuhan Ekonomi Bab 6 Interaksi Dengan Dunia Internasional Bab 7 Uang dan Lembaga Keuangan Bab 8 Indeks Harga dan Inflasi Bab 9 Kebijakan Moneter dan Fiskal Bab 10 Analisis Keseimbangan Model Klasik Bab 11 Siklus Ekonomi dan Pengganguran

lmu ekonomi makro merupakan suatu ilmu yang mempelajari perilaku perekonomian suatu negara secara keseluruhan. Ekonomi makro memberikan penekanan dalam analisis pada kegiatan ekonomi secara agregat dan bersifat global.

Manajemen: Sebuah Pengantar

Tujuan disusunnya buku ini adalah untuk memberikan tambahan paradigma pengetahuan dan membantu para pembaca yang berasal dari berbagai kalangan, baik akademisi maupun praktisi dalam memahami teori manajemen. Buku ini membahas mengenai konsep dasar Manajemen yang dibagi atas 10 bab yaitu: Bab 1. Pengertian Manajemen Bab 2. Manajemen dan Manajer Bab 3. Perkembangan Teori Manajemen Bab 4. Manajer dan Lingkungan Eksternalnya Bab 5. Proses Perencanaan Bab 6. Penetapan Tujuan Organisasi Bab 7. Pembuatan Keputusan Bab 8. Pengorganisasian dan Struktur Organisasi Bab 9. Motivasi Bab 10. Komunikasi dalam organisasi Bab 11. Kepemimpinan Bab 12. Manajemen Konflik Bab 13. Dasar-dasar Proses Pengawasan

Tujuan disusunnya buku ini adalah untuk memberikan tambahan paradigma pengetahuan dan membantu para pembaca yang berasal dari berbagai kalangan, baik akademisi maupun praktisi dalam memahami teori manajemen.

Book Chapter Rumah Kita-Dosen Indonesia (Inovasi Pembelajaran)

Buku ini berjudul Book Chapter Rumah Kita Dosen Indonesia (Inovasi Pembelajaran) karena kami ingin menunjukkan bahwa rumah adalah tempat yang paling nyaman dan aman bagi kita semua. Di rumah semua kebutuhan kita tercukupi. Harapan kami, proses belajar mengajar di kampus kita juga senyaman rumah kita dalam mentransfer knowledge dan mendidik para mahasiswa kita. Rumah kita dosen Indonesia memang Bhineka Tunggal Ika. Dalam book chapter ini dibahas mengenai rumah bisnis, rumah jamur, rumah cantik, rumah baca, rumah gizi, rumah bersih, rumah kota, rumah taman, rumah olahraga, kesenian, dan kewirausahaan. Book Chapter Rumah Kita-Dosen Indonesia (Inovasi Pembelajaran) ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Buku ini berjudul Book Chapter Rumah Kita Dosen Indonesia (Inovasi Pembelajaran) karena kami ingin menunjukkan bahwa rumah adalah tempat yang paling nyaman dan aman bagi kita semua.

Desain Pendidikan dan Teknologi Pembelajaran Daring di Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0

Buku berjudul Desain Pendidikan dan Teknologi Pembelajaran Daring di Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0 ini merupakan buku bunga rampai dari beberapa tema, topik, dan judul yang sudah dikumpulkan. Di antaranya meliputi Konsep Pembelajaran Daring, Kompetensi Pedagogik Pembelajaran Daring Di Era Revolusi Industri 4.0 Dan Society 5.0, Teknologi Pembelajaran Daring Di Era Revolusi Industri 4.0 Dan Society 5.0, Peran Guru dan Orang Tua Dalam Pencanaan Pembelajaran Daring, Model Dan Metode Pembelajaran Daring, Asesmen pembelajaran daring di era revolusi industri 4.0 dan society 5.0, dan Validitas Penilaian Daring melalui Project Based Assement.

Dari aspek istilah, perencanaan pembelajaran terdiri atas dua kata yaitu perencanaan dan pembelajaran. Perencanaan berasal dari kata rencana yaitu pengambilan keputusan tentang apa yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan.