Sebanyak 426 item atau buku ditemukan

Pembelajaran Terpadu Untuk Taman Kanak-Kanak

Buku ini berisi pembahasan mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan pembelajaran tematik/terpadu pada lembaga pendidikan anak usia dini khususnya taman kanak-kanak dan sekolah dasar. Sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan profesionalisasi tenaga kependidikan/guru, maka buku ini kami susun sejalan dengan upaya pemerintah tersebut khususnya bagi guru taman kanak-kanak yang secara resmi harus menggunakan Kurikulum Tahun 2013 (K-13) melalui pendekatan pembelajaran saintifik serta melakukan penilaian autentik. Kegiatan guru dalam melaksanakan pembelajaran di kelas, agar senantiasa dapat meningkatkan kualitas kinerjanya sesuai dengan amanat Permendikbud Nomor 146 Tahun 2014 tentang Pengesahan Kurikulum Tahun 2013 serta Permendikbud Nomor 160 Tahun 2015 tentang Pemberlakuan Kurikulum Tahun 2013. Dalam upaya mengembangkan profesinya, guru harus mampu melakukan kegiatan pembelajaran di kelas dengan menggunakan pendekatan saintifik serta penilaian autentik. Untuk itu, mahasiswa Prodi PG PAUD dan PGSD khususnya serta mahasiswa Program Studi lain yang ada di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan pada umumnya harus mampu melaksanakan pembelajaran dengan berpegang pada Kurikulum Tahun 2013 melalui pendekatan saintifik serta dengan penilaian autentik. Buku ini terdiri dari VII bab. Bab I memuat Konsep Dasar Pembelajaran Terpadu, Bab II memuat Pendekatan Pembelajaran Terpadu, Bab III memuat tentang Model-model Pembelajaran Terpadu, Bab IV memuat tentang Pengembangan Model Pembelajaran Terpadu, Bab V memuat tentang Model Perencanaan Pembelajaran Terpadu, Bab VI memuat tentang Pelaksanaan Penilaian Autentik untuk Mengukur Perkembangan Peserta Didik, dan Bab VII memuat tentang Administrasi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Buku ini berisi pembahasan mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan pembelajaran tematik/terpadu pada lembaga pendidikan anak usia dini khususnya taman kanak-kanak dan sekolah dasar.

Desain Pengembangan Pembelajaran Tematik

Bagi anak Usia Dini

Model pembelajaran tematik pada hakikatnya merupakan model pembelajaran terpadu, yaitu suatu pendekatan pembelajaran yang memungkinkan peserta didik baik secara individual maupun kelompok aktif mencari, menggali, dan menemukan konsep serta prinsip secara Holistik dan autentik. Pembelajaran ini merupakan model yang mencoba memadukan beberapa pokok bahasan dalam suatu tema tertentu. Sehingga diharapkan siswa lebih memiliki kedalaman wawasan materi dengan tingkat keterampilan dan pengetahuan yang beragam daN kompleks (multiple knowledge) serta tidak terpecah-pecah. Buku Persembahan Penerbit PrenadaMedia -Kencana-

Kurikulum Silabus Silabus adalah rencana pembelajaran pada satu dan/atau kelompok mata pelajaran/tema tertentu yang mencakup standar kompetensi, kompetensi dasar, materi pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indikator, penilaian, ...

Manajemen Mutu Pendidikan

Desentralisasi pendidikan merupakan salah satu model pengelolaan pendidikan yang menjadikan sekolah sebagai proses pengambilan keputusan dan sebagai salah satu upaya memperbaiki kualitas pendidikan serta sumber daya manusia (SDM) human resources. Konsep otonomi pendidikan mengandung pengertian yang sangat luas, yakni mencakup filosofi, tujuan, format, dan isi pendidikan serta manajemen pendidikan itu sendiri. Sejak digulirkan peraturan perundang-undangan tentang otonomi daerah, otomatis berdampak langsung terhadap tata pengelolaan pendidikan. Eksistensi lembaga pendidikan memaksa untuk dikelola secara lebih mandiri yang dibangun melalui pola pemberdayaan mandiri. Arah kebijakan ini menuntut penyelenggara pendidikan supaya berpikir kreatif, inovatif, dan progresif untuk mengembangkan dan meningkatkan mutu pendidikan secara menyeluruh. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Desentralisasi pendidikan merupakan salah satu model pengelolaan pendidikan yang menjadikan sekolah sebagai proses pengambilan keputusan dan sebagai salah satu upaya memperbaiki kualitas pendidikan serta sumber daya manusia (SDM) human ...

Teori Manajemen Pendidikan

Edisi Pertama

Memuat berbagai topik utama dalam kajian keilmuan Manajemen Pendidikan khususnya teori-teori pendidikan dan manajemen seperti konsep, teori, dimensi, dan indikator dalam hakikat Manajemen Pendidikan; teori scientific managemenet dan teori humanized scientific management; teori administration, teori bureaucracy dan teori the function the executive; teori frontier of control, teori dinamic managemenet, dan teori rationalism; teori hierarchy of needs, teori motivation to work, dan teori achievement motivation; teori humanside of enterprise, teori X, Y, dan Z; teori degradation of work, teori future of work, dan teori perilaku kerja dan karier; teori small of beautiful, the man and his work (productivity), dan human relation; teori organizational culture dan organizatioal design; teori quality, control quality, and leadership; teori manajemen kerja (performance); teori marketing in managemenet and education; serta teori competitive advantage and professionalism. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Hoy, W. K& Miskel, C. G. Educational Administration: Theory, Research, and Practice.9th Edition. Boston: McGrawHill. 2013. ... P., Armstrong, G., Ang, S.H.,Leong, S.M., Tan, C.T., Tse, D.K. Principle marketing and Asian Perspective.

Manajemen Pendidikan Aplikasi, Strategi, dan Inovasi

Buku ini merupakan hasil penelitian yang dilakukan penulis dari beberapa tema dan sasaran penelitian. Cakupan kajiannya tidak hanya seputar permasalahan dalam lingkup pendidikan formal di tingkat sekolah dan madrasah, tetapi juga Perguruan Tinggi (PT). Selain itu, juga dikaji permasalahan di lingkup pendidikan nonformal, yaitu pesantren dan homeschooling. Harapannya, buku ini dapat membuka cakrawala pengetahuan tentang masalah-masalah pendidikan, khususnya bidang manajemen pendidikan. Secara khusus, buku ini diperuntukkan bagi: 1) Mahasiswa dan dosen S-1, S-2, dan S-3 pada matakuliah Manajemen Pendidikan di Program Studi Manajemen Pendidikan; 2) Mahasiswa S-1, S-2, dan S-3 pendidikan pada umumnya; 3) Penyelenggara dan pimpinan pendidikan di level dasar, menengah, dan tinggi; 4) Peneliti bidang kebijakan dan praksis pendidikan; 5) Pejabat pemerintah bidang pendidikan sebagai bahan pengambilan kebijakan Buku Persembahan Penerbit PrenadaMediaGroup

Buku ini merupakan hasil penelitian yang dilakukan penulis dari beberapa tema dan sasaran penelitian.

Asesmen Dan Evaluasi Pendidikan

asesmen kelas merupakan suatu set teknik asesmen yang dapat digunakan dalam memahami kondisi dan pengusaaan peserta didik dalam materi pelajaran yang sudah diberikan, dan juga merupakan suatupendekatan untuk memahami kekurangan dalam proses pembelajaran berdasarkan informasi asesmen yang dikemukakan peserta didik. Buku persembahan penerbit PrenadaMedia

asesmen kelas merupakan suatu set teknik asesmen yang dapat digunakan dalam memahami kondisi dan pengusaaan peserta didik dalam materi pelajaran yang sudah diberikan, dan juga merupakan suatupendekatan untuk memahami kekurangan dalam proses ...

Hukum Ekonomi Syariah dan Fiqih Muamalah di Lembaga Keuangan dan Bisnis Kontemporer

Materi pada buku ini terdiri dari tiga bagian besar, yaitu materi teoretis, materi penerapan, dan materi terkait penyelesaian sengketa ekonomi syariah. Pada bagian teori buku ini memaparkan kajian teoretis terkait dengan Hukum Ekonomi Syariah dan Fiqh Muamalah; Subjek, Kepemilikan dan Harta; Hukum Akad dalam Syariah; Transaksi Pertukaran (Jual Beli); Akad Percampuran (Transaksi Kerja Sama Usaha syirkah, mudharabah, muzaraah, musaqah); Transaksi Sewa dan Upah; dan Transaksi Pemberian Kepercayaan (hawalah, rahn, wakalah, wadi’ah, ju’alah, dan sharf). Pada bagian kedua buku ini memaparkan kajian aplikasi dari Hukum Ekonomi Syariah dan Fiqh Muamalah pada Lembaga Keuangan dan Bisnis meliputi aplikasi di Perbankan, Pasar Uang, Instrumen Moneter, Surat Berharga, Pasar Modal, Asuransi, Dana Pensiun, Jaminan Sosial Kesehatan, Pegadaian, Lembaga Keuangan Mikro, Koperasi, dan Baitul Mal Wat Tamwil, Lembaga Pembiayaan, Modal Ventura, Multi Level Marketing, Bursa Komoditi, Bisnis Keperantaraan, Transaksi Voucer Multi Manfaat, Penyelenggaraan Rumah Sakit, dan Penyelenggaraan Parawisata. Pada bagian terakhir buku ini ditutup dengan pemaparan mengenai penyelesaian sengketa ekonomi syariah di Indonesia Buku persembahan penerbit PrenadaMedia

... Muamalah di Lembaga Keuangan dan Bisnis Kontemporer. Selawat dan Salam semoga senantiasa tercurah keharibaan ... muamalah di berbagai penjuru baik dari kalangan akademik Perguruan Tinggi maupun dari kalangan umum. Penulis berharap ...

Manajemen Peningkatan Kinerja Guru Konsep, Strategi, dan Implementasinya

Salah satu unsur penting dalam penyelenggaraan pendidikan di sekolah adalah guru. Peran guru sangatlah penting, sebab di dalamnya terdapat upaya dan aktivitas guru itu sendiri dalam menciptakan proses pembelajaran yang baik dan terarah kepada sasaran. Guru harus sadar bahwa dalam melaksanakan tugasnya, mereka selalu dituntut untuk bersunggung-sungguh dan tanggap terhadap perubahan-perubahan dan perkembangan yang terjadi di masyarakat, khususnya dalam bidang pendidikan. Hal tersebut dimaksudkan agar wawasan mereka bertambah, serta kemampuan atau kompetensinya di bidang pendidikan semakin meningkat, tidak hanya kemampuan mengajar di kelas tetapi juga mampu tampil di tengah-tengah masyarakat dalam rangka membimbing dan memberikan pandangan-pandangan yang bermanfaat dari segi moral maupun spiritual. Tuntutan yang paling mendesak saat ini adalah akan diberlakukannya era perdagangan bebas ASEAN (AFTA) tahun 2016. Suatu era persaingan pasar bebas, bukan hanya dari aspek ekonomi dan perdagangan saja tetapi dari dunia pendidikan yang menawarkan institusi serta tenaga sumber daya pendidik yang bersaing dan andal dari kawasan ASEAN, yang relatif kualitas pendidikannya lebih tinggi. Untuk itu kompetensi guru dituntut lebih baik lagi. Kompetensi guru berpengaruh dalam meningkatkan kinerja guru. Dengan guru mempunyai kompetensi, maka kinerja guru pun cenderung akan meningkat ke arah yang lebih baik. Keunggulan sumber daya manusia merupakan kunci daya saing, karena inilah yang akan menentukan siapa yang mampu menjaga kelangsungan, perkembangan dan kemenangan dalam persaingan. Dalam buku ini dijelaskan bagaimana upaya peningkatan kinerja guru, sebagai salah satu upaya menjaga kelangsungan dan kemenangan dalam persaingan tersebut, yang ditinjau dari tataran konsep, strategi dan implementasinya, sehingga bagi mereka yang berkecimpung dalam dunia pendidikan, terutama kepala sekolah, sangat penting untuk memiliki buku ini guna dijadikan rujukan dalam peningkatan kinerja guru tersebut. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Salah satu unsur penting dalam penyelenggaraan pendidikan di sekolah adalah guru.

Cara Mudah Memahami Akuntansi: Inti Sari Konsep Dasar Akuntansi

Buku ini memberikan penjelasan secara ringkas mengenai inti sari konsep dasar akuntansi sehingga pembaca dapat dengan mudah dan cepat memahaminya. Di samping itu, para pembaca juga akan dijelaskan secara praktis mengenai pencatatan transaksi ke dalam jurnal serta contoh laporan akuntansi. Buku ini dapat dipakai secara luas, baik pelajar, mahasiswa, eksekutif, maupun masyarakat pada umumnya yang ingin mengenal akuntansi dasar. Buku persembahan penerbit Prenada Media

Buku ini memberikan penjelasan secara ringkas mengenai inti sari konsep dasar akuntansi sehingga pembaca dapat dengan mudah dan cepat memahaminya.