Sebanyak 205 item atau buku ditemukan

Pembelajaran Bahasa Arab Untuk Siswa SD/MI

Sebagai guru bahasa arab untuk siswa SD/MI, maka kita harus mengetahui bagaimana kesiapan siswa dalam belajar, bagaimana karakteristik siswa, dan kita harus mengetahui bagaimana cara pengajaran bahasa arab yang baik untuk siswa SD/MI. Dalam pengajaran komponen bahasa kosa kata (mufradat) maupun tata bahasa (qawaid) kita harus mengerti terlebih dahulu bagaimana karakteristik siswa yang akan kita ajar, dan materi yang akan diajarkan haruslah menarik. Dalam pembelajaran bahasa arab sebagai bahasa asing pertama yang diperkenalkan kepada siswa, guru adalah model yang ditiru siswa dalam menggunakan bahasa arab. Oleh karena itu, keterampilan bahasa lisan dan keterampilan tulisan dalam pembelajaran bahasa arab harus diajarkan untuk menghindari salah pengertian dan juga untuk memberi kesempatan seluasluasnya kepada siswa untuk mengunakan bahasa arab.

Sebagai guru bahasa arab untuk siswa SD/MI, maka kita harus mengetahui bagaimana kesiapan siswa dalam belajar, bagaimana karakteristik siswa, dan kita harus mengetahui bagaimana cara pengajaran bahasa arab yang baik untuk siswa SD/MI.

Desain Penelitian Bisnis: Pendekatan Kuantitatif

Buku ini memberikan bahasan yang cukup lengkap mengenai desain (metode) penelitian kuantitatif dan aplikasinya dalam bidang bisnis. Penulisan buku ini juga telah diupayakan sesuai dengan langkah-langkah sistematis metode ilmiah, sehingga akan lebih mudah untuk dipahami secara konseptual dan dapat diterapkan dalam kancah penelitian yang sesungguhnya. Buku ini membahas: Bab 1 Hakikat Penelitian Bab 2 Pengertian dan Tujuan Penelitian Bab 3 Teori dan Hipotesis Bab 4 Desain Penelitian Bab 5 Permasalahan Penelitian Bab 6 Mengkaji Pustaka Bab 7 Pengukuran Variabel Bab 8 Instrumen Penelitian Bab 9 Sampel dan Teknik Pengumpulan Data Bab 10 Teknik Analisis Data dan Menginterpretasikan Hasil Penelitian Bab 11 Simpulan dan Keterbatasan dalam Riset Bab 12 Menyusun Proposal Penelitian Bab 13 Menyusun Laporan Penelitian

Buku ini memberikan bahasan yang cukup lengkap mengenai desain (metode) penelitian kuantitatif dan aplikasinya dalam bidang bisnis.

BUKU AJAR

METODE PENELITIAN HUKUM

Penulisan buku ini dimaksudkan sebagai bahan ajar bagi materi Metode Penelitian dan Penulisan Hukum yang merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa Prodi Magister Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Universitas Trunojoyo Madura. Seorang lulusan magister ilmu hukum, diharapkan memiliki kompetensi yang komprehensif dalam memahami metode penelitian hukum. Baik metode penelitian hukum doctrinal maupun metode penelitian hukum non doctrinal. Perdebatan mendasar mengenai keberadaan metode penelitian non doctrinal dan penyusunannya dalam penelitian. Dalam perencanaan penelitian disampaikan bagaimana menggunakan metode penelitian dalam pendekatan penelitian, pengumpulan data maupun analisa data, baik dalam penelitian foktrinal maupun non doctrinal. Diharapkan setelah mempelajari buku ini serta mengerjakan semua latihan yang ada, peserta mata kuliah diharapkankan mampu memahami konsep-konsep dasar yang membedakan antara metode penelitian hukum doctrinal dan penelitian hukum non doctrinal serta dapat diaplikasikan mahasiswa dalam menulis karya penulisan hukum, baik dalam konteks artikel untuk publikasi mapun juga dalam penyusunan tugas akhir tesis. Setelah mempelajari buku ini serta ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Dekan Fakultas Universitas Trunojoyo Madura yang memberikan kesempatan untuk terpublikasi serta keluarga penulis yang selalu mensuport dalam menyelesaikan buku ini. Tak ada gading yang tak retak, demikian juga dengan buku ini masih terdapat berbagai kekurangan. Karenanya dengan kerendahan hati penulis akan menerima berbagai kritik dam masunkan yang membangun.

Penulisan buku ini dimaksudkan sebagai bahan ajar bagi materi Metode Penelitian dan Penulisan Hukum yang merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa Prodi Magister Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Universitas Trunojoyo Madura.

Digital Robbery

ATM Hacking and Implications

This book begins with a broader discussion of cybercrime and attacks targeting ATMs and then focuses on a specific type of cybercrime named “ATM Hacking.” It discusses ATM Hacking from a more full scope of aspects, including technology, modus operandi, law enforcement, socio-economic and geopolitical context, and theory development. After unpacking a classic case of ATM Hacking and its modus operandi, implications for cybersecurity and prevention, intra- and inter-agency collaboration, and theory development are presented. This book also demonstrates the analysis of extensive qualitative data collected from a high-profile case in which European criminal group hacked into a London voice mail server belonging to a Taiwanese financial institution – First Commercial Bank,. Then it programmed dozens of ATMs to “spit out” millions of dollars of cash. The successful crackdown on this type of crime is rare, if not unique, while the number of similar crimes has increased enormously in recent years and the trend seem to continue unabatingly. Further, the implications go beyond a country or a continent. Intra- and inter-agency collaboration among players of law enforcement is essential to the case especially in the police context of “turf jealousies.” The authors seek to document the ways in which agencies collaborate, as well as the perceived benefits and challenges of cooperation. Whether the broader political and contextual climates in which these agencies operate, limit the extent to which they can cooperate. This book is useful as a reference for researchers and professionals working in the area of cybercrime and cybersecurity. University professors can also use this book as a case study for senior seminars or graduate courses.

This book is useful as a reference for researchers and professionals working in the area of cybercrime and cybersecurity. University professors can also use this book as a case study for senior seminars or graduate courses.

Inovasi Pembelajaran di Masa Merdeka BelajarKampus Merdeka (New Normal); Antara Peluang dan Tantangan

Merdeka Belajar -Kampus Merdeka adalah sebuah kebijakan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia sebagai jalan untuk mematangkan karir mahasiswa di masa mendatang. Sejak adanya pandemi yang disebabkan oleh virus Covid 19, dunia mengalami banyak perubahan di berbagai tatanan kehidupan, tak terkecuali pada bidang pendidikan. Virus yang tidak nampak membuat dunia harus sabar di rumah saja karena itu salah satu cara agar angka kematian yang disebabkan oleh virus ini tidak semakin naik. Dengan adanya permintaan di “rumah saja” lantas tidak membuat aktivitas berhenti. Masyarakat tetap masih bisa bekerja, belajar, berdoa, dan mencari hiburan meski di rumah saja. Pembelajaran jarak jauh (PJJ) atau belajar dalam jaringan (daring) adalah sebutan untuk belajar melalui satu tempat saja yang bernama rumah. Gerakan b elajar di rumah saja menjadi popul er di awal tahun 2020. Saat virus Covid 19 melanda Indonesia, seluruh perguruan tinggi melakukan penutupan sementara secara serentak, tidak ada aktivitas 2 Inovasi Pembelajaran di Masa Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (New Normal) 3 Prolog: Antara Peluang dan Tantangan dalam Menciptakan Inovasi Pembelajaran di Era New Normal 2 perkuliahan tatap muka. Kegiatan pembelajaran mulai beralih di rumah saja secara daring. Pembelajaran jenis ini melibatkan peran teknologi, informasi, dan teknologi sebagai kunci kesuksesannya. Namun dari berbagai hasil penelitian, kampus merdeka di Indonesia belum siap menjalankan metode belajar daring atau PJJ, perubahan terkesan cenderung dipaksakan, belum meratanya jaringan internet, model pembelajaran kurang efektif, dan menimbulkan rasa jenuh hingga ancaman kesehatan mental. Sementara kebijakan dari kementerian tetap harus dijalankan agar generasi penerus Indonesia tetap mendapat haknya dalam berilmu. Dengan berbagai alasan di atas membuat para dosen mau tidak mau, siap atau tidak siap harus dapat merinovasi di bidang pendidikan terutama pada mata kuliah yang diampuh agar mahasiswa tidak merasa bosan belajar secara daring, agar kesehatan mental tidak terganggu, agar mereka dapat terus menjadi pejuang pengetahuan, agar cita-cita mereka tercapai, sehingga ini menghadirkan adanya tantangan dan peluang bagi para dosen di masa pandemi ini. Untuk itulah book chapter ini dihadirkan oleh UMSU Press yang tentu saja direstui kehadirannya oleh pihak rektorat. Sebuah buku bunga rampai dari para dosen yang juga gemar meneliti dan menulis kemudian menyeragamkan artikelnya dalam tema “Inovasi Pembelajaran di Masa Merdeka BelajarKampus Merdeka (New Normal) antara Peluang dan Tantangan”.

Merdeka Belajar -Kampus Merdeka adalah sebuah kebijakan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia sebagai jalan untuk mematangkan karir mahasiswa di masa mendatang.

Demi Bahasa Bermanfaat Dan Bermartabat: Percikan Pemikiran Strategi Kebahasaan Dalam Dinamika Bahasa, Pendidikan, Dan Kebudayaan Era Kiwari

Bunga rampai ini merupakan sebuah mozaik pemikiran, yang lahir dari tunas-tunas muda strategi kebahasaan dalam lingkup Pusat Pengembangan Strategi dan Diplomasi Kebahasaan (PPSDK), eselon II Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yang akan tetap hidup meski unit kerja telah ditutup. Berangkat dari sebuah ide, pandangan, serta gagasan terkait tugas dan fungsi para penulis, bunga rampai ini hadir untuk ikut mewarnai khazanah pengembangan ilmu kebahasaan dan kesastraan di Indonesia. Banyaknya bahasa daerah yang mengalami kerapuhan serta pentingnya pengutamaan bahasa Indonesia menjadi bahan perenungan Bayu Permana Sukma, Dian Palupi, Yenny Karlina serta Tri Amanat dalam mengulas peluang serta pemanfaatan dunia digital di era teknologi untuk penutur bahasa (bahasa daerah dan Indonesia). Alih wahana dunia digital sebagai upaya pelestarian bahasa daerah dapat menjadi ruang kreatif bagi generasi muda untuk mempertahankan dan melindungi bahasa daerahnya. Demi Bahasa Bermanfaat Dan Bermartabat: Percikan Pemikiran Strategi Kebahasaan Dalam Dinamika Bahasa, Pendidikan, Dan Kebudayaan Era Kiwari ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Demi Bahasa Bermanfaat Dan Bermartabat: Percikan Pemikiran Strategi Kebahasaan Dalam Dinamika Bahasa, Pendidikan, Dan Kebudayaan Era Kiwari ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Konsep Dasar Kebidanan

Buku Konsep Dasar Kebidanan bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada pembaca agar dapat memahami konsep dsar kebidanan pada umumnya dan mutu pelayanan kebidanan khususnya dan dapat menerapkannya kepada masyarakat secara umum dan khususnya kepada pasien kebidanan dan keluarganya. Cakupan materi dan metode pemaparan ini diharapkan dapat membantu pembaca agar lebih mudah memahami materi tentang: Bab 1 Pengertian dan Filosofi Kebidanan Bab 2 Sejarah Kebidanan: Profesi, Pelayanan dan Pendidikan Bab 3 Peran dan Fungsi Bidan Bab 4 Kebidanan sebagai suatu Profesi Bab 5 Teori Kebidanan Bab 6 Lingkup praktik Kebidanan Bab 7 Bidan dalam Sistem Pelayanan Kesehatan Bab 8 Manajemen Kebidanan Asuhan Kebidanan Bab 9 Proses Berubah Bab 10 Dokumentasi dalam Asuhan Kebidanan Bab 11 Sistem penghargaan bagi Bidan Bab 12 Prinsip pengembangan karier Bidan

Buku Konsep Dasar Kebidanan bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada pembaca agar dapat memahami konsep dsar kebidanan pada umumnya dan mutu pelayanan kebidanan khususnya dan dapat menerapkannya kepada masyarakat secara umum dan ...

PERILAKU ORGANISASI Analisis Kepemimpinan dan Kinerja Pegawai

Perilaku organisasi merupakan ilmu yang mempelajari tentang perilaku individu dalam organisasi atau kelompok tertentu. Karakteristik individu itu perlu dipahami dalam perilaku organisasi. Sebab, perilaku individu merupakan fungsi dari interaksi antara seseorang atau individu dengan lingkungannya yang dipengaruhi oleh lingkungan sebagai tempat berintekraksinya.

Perilaku organisasi merupakan ilmu yang mempelajari tentang perilaku individu dalam organisasi atau kelompok tertentu.