Sebanyak 3415 item atau buku ditemukan

MODEL STRATEGI MANAJEMEN PERBANKAN SYARIAH Dalam Pemberdayaan UMKM di Era New Normal

Buku ini disusun sebagai salah satu komitmen penulis terhadap keilmuan ekonomi syariah khususnya terkait perbankan syariah Penghargaan dan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi langsung maupun tidak langsung dalam penyelesaian buku ini

Dalam nada yang sama, bank umum tradisional diizinkan untuk memberikan layanan syariah melalui sistem islamic window setelah ... Dalam menjalankan perbankan dengan sistem ganda (dual system banking) dengan dasar hukum Undang-Undang No.

MANAJEMEN STRATEGI PERBANKAN SYARIAH DALAM PEMBERANTASAN UANG HARAM (MONEY LAUNDERING)

Buku ini membahas tentang manajemen dan strategi yang dilakukan perbankan syariah dalam memberantas money laundering.

Buku ini membahas tentang manajemen dan strategi yang dilakukan perbankan syariah dalam memberantas money laundering.

Manajemen Risiko Keuangan Syariah

Manajemen risiko merupakan disiplin ilmu yang berhubungan dengan proses untuk mengelola risiko perusahaan dengan tujuan untuk mencapai maksimasi nilai badan usaha dalam rangka meningkatkan kesejahteraan para pemegang sahamnya melalui pengelolaan risiko dalam kondisi ketidakpastian. Ketidakpastian ini menyebabakan munculnya risiko dimana ketidakpastian itu sendiri memiliki banyak tingkatan. Setelah mempelajari buku ini, diharapkan mahasiswa dapat mengelola resiko perusahaan, memiliki pemahaman tentang risiko dan manajemen risiko, identifikasi dan mengukuran risiko serta mampu untuk melakukan analisis guna memberikan pertimbanganpertimbangan secara luas terhadap konsekuensi-konsekuensi yang mungkin timbul akibat keputusan yang diambil dengan demikian perilaku seperti ini diharapkan akan mengoptimalkan nilai badan usaha. Buku ini ditulis dalam 15 Bab yang diharapkan bisa digunakan para pembelajar sebagai bahan perkuliahan pada jenjang Sarjana pada bidang manajemen keuangan.

Manajemen risiko merupakan disiplin ilmu yang berhubungan dengan proses untuk mengelola risiko perusahaan dengan tujuan untuk mencapai maksimasi nilai badan usaha dalam rangka meningkatkan kesejahteraan para pemegang sahamnya melalui ...

Manajemen Keuangan Syariah

Manajemen keuangan syariah merupakan salah satu bidang manajemen yang sedang berkembang dan mendapatkan perhatian luas. Buku ini adalah ikhtiar penulis pada dua hal, pertama karena kekhawatiran terhadap pemahaman umum tentang berbagai transaksi keuangan dalam masyarakat Islam. Baik itu pada Lembaga keuangan syariah maupun hubungan antar individu. Banyak dari para pelaku transaksi keuangan islam tidak memahami konsep awal islam tentang berbisnis, terutama tentang hutang-piutang, yaitu tolong menolong. Sehingga adab dalam seluruh tindakan para pelakunya seharusnya menjadikan hal itu sebagai dasar utama. Kedua, perkembangan keuangan syariah maupun program studi keuangan syariah (baik itu manajemen keuangan islam/ syariah, perbankan syariah mapun akuntansi syariah) begitu tinggi, tetapi tidak disertai oleh tingkat pertumbuhan buku teks perkuliahan dan referensi berbahasa Indonesia dalam bidang ini. MKS berhubungan dengan return keputusan investasi dan keputusan pendanaan berdasarkan prinsip-prinsip Syariah. Mata kuliah ini akan membahas mengenai konsep dasar dan ruang lingkup manajemen keuangan syariah, konsep fundamental dalam keuangan syariah, serta membahas perkembangan sistem keuangan syariah, serta implikasi terhadap manajemen keuangan syariah, sumber dana dan manajemen pengunaan dana sesuai prinsip syariah beserta mekanisme keuangannya.

... Islamic Finance. Palgrave Macmilla. Islam, S., Mamun, A., Islam, K. M., Uddin, M. R., & Sultana, T. (2021). Issues and Challenges of Financial Management Practices in Islamic Financial Institutions: Empirical Evidence from Bangladesh ...

MANAJEMEN KEUANGAN PERUSAHAAN

Berbicara masalah manajemen keuangan, sebenarnya tidak lepas dari membahas masalah manajemen dan uang, karena manajemen berarti menata dan mengatur, sedangkan yang diatur adalah segala yang berkaitan dengan uang yang dapat diaplikasikan mulai dari kehidupan individu, rumah tangga, kelompok, organisasi, perusahaan maupun negara, karena kehidupan dalam masing-masing segmen tersebut akan selalu berhubungan dengan uang untuk mencapai keinginan dan tujuannya. Secara umum manajemen keuangan dapat diartikan mengatur dan menata usahakan segala sumber dan penggunaan keuangan untuk kemajuan dan tujuan perusahaan. Suatu fakta yang dapat dilihat dalam kehidupan sehari-hari baik individu, kelompok atau perusahaan, untuk mencapai suatu tujuan tertentu harus melalui suatu proses dalam dimensi waktu tertentu pula. Manajemen sebagai suatu proses dengan proses mana pelaksanaan suatu tujuan tertentu, diselenggarakan dan diawasi (encylopedia of the social scienses).

Berbicara masalah manajemen keuangan, sebenarnya tidak lepas dari membahas masalah manajemen dan uang, karena manajemen berarti menata dan mengatur, sedangkan yang diatur adalah segala yang berkaitan dengan uang yang dapat diaplikasikan ...

PASAR MODAL Teori dan Praktik

Sejarah Pasar modal dunia mempunyai perjalanan panjang sebelum dan sesudah munculnya bursa saham pertama di dunia. Munculnya bursa saham pertama di dunia tidak lepas dari kontribusi Indonesia (nusantara) sebagai wilayah kaya penghasil rempah rempah yang bernilai tinggi di Eropa (Belanda). Latar belakang kekayaan perdagangan Belanda dengan Hindia Belanda (Nusantara) yang begitu menguntungkan akhirnya melahirkan VOC yang menjadi “ibu” bagi saham pertama di dunia, dan membuat inovasi institusi yang terkenal yang disebut pasar modal. Belanda merupakan tempat berdirinya Pasar modal pertama di dunia, lalu diikuti oleh Portugis, Spanyol, Perancis, dan Inggris.

Sejarah Pasar modal dunia mempunyai perjalanan panjang sebelum dan sesudah munculnya bursa saham pertama di dunia.

TEORI PORTOFOLIO DAN PASAR MODAL INDONESIA

Pasar Modal Indonesia saat ini tumbuh dan berkembang dengan pesat sehingga dituntut penyediaan sumber daya manusia yang mampu dalam penguasaan dan ketram- pilan baik secara teoritis maupun pengetrapannya didunia nyata. Pertumbuhan Pasar modal tersebut dapat terlihat dari jumlah Perusahaan yang Go Publik. Pada 9 Agustus 2019 genap usia Pasar Modal Indonesia ke 42 dengan mencatatkan sebanyak 649 Perusahaan yang Go Publik dengan total nilai kapitalisasi pasar Rp. 7.205 trilliun. Dan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mencapai 6.282,132. Buku tersebut diharapkan dapat membantu Investor, Calon Investor, Investor pemula dalam mempertimbangkan pengambilan keputusan yang terkait dengan Inves- tasi Saham dan khususnya Para Mahasiswa untuk memudahkan dalam memahami bagaimana berinvestasi saham, bertransaksi saham, dan mengelola portofolio saham, serta memperhitungkan Risk dan Return. Buku ini membahas tentang Dasar-dasar Investasi, Pasar Modal di Indonesia, Penilaian Saham, Penilaian Obligasi, Return dan Risiko, Menentukan Saham yang masuk dalam Portofolio Optimal, Menghitung Risk dan Return dengan metode Index Tunggal, CAPM, APT, Efisiensi Pasar, Strategi Portofolio Saham, dan Evaluasi Kinerja Portofolio. Dan juga dilengkapi contoh soal dan jawaban serta soal-soal latihan/tugas.

Pasar Modal Indonesia saat ini tumbuh dan berkembang dengan pesat sehingga dituntut penyediaan sumber daya manusia yang mampu dalam penguasaan dan ketram- pilan baik secara teoritis maupun pengetrapannya didunia nyata.

Hukum Tata Negara Indonesia Edisi Revisi

Buku Hukum Tata Negara ini Hadir untuk memaparkan kepada anda berbagai dinamika yang terjadi dalam ranah hukum tata negara Indonesia. Buku ini ditujukan untuk semua kalangan,Terutama kalangan akademis dalam indonesia

Buku Hukum Tata Negara ini Hadir untuk memaparkan kepada anda berbagai dinamika yang terjadi dalam ranah hukum tata negara Indonesia. Buku ini ditujukan untuk semua kalangan,Terutama kalangan akademis dalam indonesia

Hukum Tata Negara Indonesia

Buku ini diharapkan dapat hadir memberi kontribusi positif dalam ilmu pengetahuan khususnya terkait dengan HUKUM TATA NEGARA INDONESIA. Sistematika Buku HUKUM TATA NEGARA INDONESIA ini memberikan nuansa berbeda yang saling menyempurnakan dari setiap pembahasannya, bukan hanya dari segi konsep yang tertuang secara terperinci, tetapi juga melalui penyampaian contoh penerapan yang sesuai dan mudah dipahami. Sistematika buku “HUKUM TATA NEGARA INDONESIA” ini mengacu pada pendekatan konsep teoritis dan contoh penerapan. Buku ini terdiri atas 12 Bab yang dibahas secara rinci dalam pembahasan, diantaranya: Konsep Negara Hukum, Ilmu Pengetahuan Hukum Tata Negara, Sejarah Ketatanegaraan Indonesia, Sumber-Sumber Hukum Tata Negara, Hierarkhi Peraturan Perundang-Undangan, Asas-Asas Hukum Tata Negara, Lembaga-Lembaga Negara Sebelum Amandemen UUD 1945, Lembaga-Lembaga Negara Sesudah Amandemen UUD 1945, Lembaga-Lembaga Negara Mandiri, Sistem Pemerintahan Daerah di Indonesia, Perkembangan Demokrasi di Indonesia, Perkembangan Hak Asasi Manusia di Indonesia.

Sistematika Buku HUKUM TATA NEGARA INDONESIA ini memberikan nuansa berbeda yang saling menyempurnakan dari setiap pembahasannya, bukan hanya dari segi konsep yang tertuang secara terperinci, tetapi juga melalui penyampaian contoh penerapan ...

Dasar-Dasar Hukum Tata Negara: Suatu Kajian Pengantar Hukum Tata Negara dalam Perspektif Teoritis-Filosofis

Hukum Tata Negara merupakan cabang dari Ilmu Hukum. Dari segi teori, Hukum Tata Negara (staatrecht) dibedakan menjadi 2 (dua) pengertian, yaitu staatrecht in ruimere zin (arti luas), dan staatrecht in engere zin (arti sempit), dimana dalam arti in engere zin inilah Hukum Tata Negara atau verfassungrecht yang dapat dibedakan antara pengertian yang luas dan pengertian yang sempit. Hukum Tata Negara dari segi Istilah biasanya juga dipersamakan dengan istilah law constitutional yang apabila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi Hukum Konstitusi, walaupun ada juga yang membedakan antara Hukum Tata Negara dan Hukum Konstitusi. Hukum Tata Negara juga dapat dipelajari dari segi Hukum Tata Negara positif dan Hukum Tata Negara umum. Hukum Tata Negara positif mempelajari tentang norma-norma dasar yang berlaku di suatu wilayah dan waktu tertentu. Sementara Hukum Tata Negara umum mempelajari segala gejala ilmiah yang berkaitan dengan hukum tata Negara pada umumnya. Hal ini berkaitan pula dengan istilah lehre dan recht pada istilah verfassung yang mengindikasikan bahwa domain akademis Ilmu Hukum Tata Negara sangat luas jangkauan pembahasannya. Buku ini terdiri atas 7 (tujuh) Bab dan dimulai dengan Bab I : Pendahuluan; Bab II : Ilmu Hukum Tata Negara; Bab III : Sumber-sumber Hukum Tata Negara; Bab IV : Konstitusi; Bab V : Lembaga dan Fungsi Kekuasaan Negara; Bab VI : Hak Asasi Manusia dan Kewarganegaraan; dan Bab VII : Partai Politik dan Pemilihan Umum.

Hukum Tata Negara merupakan cabang dari Ilmu Hukum.