Sebanyak 31 item atau buku ditemukan

Bunga Rampai MANAJEMEN BISNIS ISLAM

Buku "Manajemen Bisnis Islam" merupakan karya kolaboratif pertama yang diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Magister Sains Ekonomi Islam Universitas Airlangga bersama beberapa penulis yang memiliki ketertarikan pada bidang ini. Buku ini menyajikan kajian mendalam mengenai konsep, prinsip, dan praktik manajemen bisnis berdasarkan perspektif Islam, dengan fokus pada relevansinya terhadap dinamika perkembangan ekonomi modern. Berbagai bab dalam buku ini dirancang untuk membantu pembaca memahami prinsip-prinsip Islam yang diterapkan dalam berbagai aspek manajemen bisnis, seperti pengelolaan sumber daya manusia, pemasaran, keuangan, hingga studi kelayakan bisnis. Dalam beberapa bab buku ini juga mengupas kasus-kasus nyata dari dunia bisnis dengan dikaitkan dengan evaluasi perspektif syariah, memberikan pembaca gambaran tentang tantangan dan peluang penerapannya. Sehingga buku ini diharapkan tidak hanya bermanfaat bagi pengembangan literatur, tetapi juga para praktisi bisnis, mahasiswa, dan siapa saja yang tertarik dengan pengelolaan bisnis Islami. Terakhir, semoga buku “Manajemen Bisnis Islam” dapat mendorong perkembangan literasi manajemen syariah di Indonesia, sekaligus menjadi panduan bagi pembaca dalam mewujudkan bisnis yang tidak hanya menguntungkan secara materil, tetapi juga beretika dan berkeadilan.

... Financial Soundness Nexus in View of the Crisis: An Islamic Banking Perspective. International Journal of Economics and Financial Issues, 14(2), 168–177. Kazak, H. (2024). Is Islamic Financial Management ... Keuangan Syariah Publisher : Az ...

PERKAWINAN PAKSA TERHADAP ANAKDALAM PERSPEKTIF HUKUM POSITIF DANMAQASID SHARI'AH

Dalam pandangan Islam, manusia diciptakan Allah sebagai makhluk sosial, yang salah satunya ditakdirkan untuk hidup berpasang-pasangan dalam sebuah ikatan perkawinan yang sah. Perkawinan ini tidak sekadar menyatukan dua insan, tetapi juga merupakan upaya untuk menjaga keluhuran keturunan serta menjadi kunci ketentraman hidup yang mencapai tujuan sakinah, mawaddah, dan rahmah, yang diwarnai oleh cinta dan kasih sayang antara suami istri. Allah SWT menegaskan dalam firman-Nya pada surat An-Nisa' ayat 1: “Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhanmu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan daripadanya Allah menciptakan pasangannya; dan dari keduanya Allah mengembang-biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan peliharalah hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu.”1

... anak merupakan isu yang sangat krusial dalam upaya perlindungan hak asasi manusia , khususnya bagi anak - anak perempuan . Dalam berbagai budaya dan sistem hukum di dunia , perkawinan anak sering kali dilatarbelakangi oleh tekanan ...

DIGITAL MARKETING

Teknologi digital adalah salah satu bagian perkembangan yang ditawarkan serta menyebabkan perubahan besar-besaran di era saat ini. Banyak pelaku usaha dan perusahaan memanfaatkan digital marketing untuk memasarkan produk maupun jasa mereka. Iklan dan promosi digital marketing sangat mudah untuk dijalankan dan memiliki tingkat efisiensi yang tinggi, karena platform digital semakin banyak penggunanya dalam kegiatan sehari-hari, masyarakat semakin beralih melakukan kegiatan pembelian secara online dari pada pergi ke toko fisik. Melalui buku ini, penulis mencoba memaparkan beberapa hal menarik yang perlu dipahami oleh siapapun yang ingin terjun di dunia digital, khususnya digital marketing. Beberapa pokok bahasan buku ini antara lain; Konsep Pemasaran Digital/Digital Marketing, Tahapan-Tahapan Efektifitas Pemasaran Digital, Media Sosial Dalam Digital Marketing, Keunggulan Digital Marketing Dengan Konvensional, Pengembangan Dan Desain Web, Search Engine Optimization (Seo, Search Advertising Dan Online Advertising, Sampai Terkait Dengan Pola Kepemimpinan Digital. Semua akan dibahas secara dirinici dalam buku ini. Dengan membaca buku ini akan menerjemahkan kegiatan pemasaran yang dilakukan dengan internet. Penggunaan internet atau teknologi akan membantu memperluas, sekaligus meningkatkan fungsi dari pemasaran tradisional sebelumnya.

Iklan dan promosi digital marketing sangat mudah untuk dijalankan dan memiliki tingkat efisiensi yang tinggi, karena platform digital semakin banyak penggunanya dalam kegiatan sehari-hari, masyarakat semakin beralih melakukan kegiatan ...

Buku Ajar PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Upaya manusia mengenal Tuhan merupakan kajian yang menarik,karena manusia pada dasarnya manusia merupakan makhluk yangmeskipun berkehidupan dinamis dan pantastik dibanding makhlukhidup lainnya yang statis tetapi juga memiliki keterbatasan dalamsemua lini kehidupan. Mengenal Tuhan merupakan hal yangbersifat imani, maka sebagai aspek keimanan mendapat perhatiandan pengkajian yang begitu intensif, sehingga mudah didapat ditengah masyarakat. Aspek yang akan dikaji dalam tulisan ini adalahaspek kejiwaan dan nilai. Aspek ini belum mendapat perhatianseperti perhatian terhadap aspek lainnya. Kecintaan kepada Allah,ikhlas beramal hanya karena Allah, serta mengabdikan diri dantawakal sepenuhnya kepada-Nya, merupakan nilai keutamaan yangperlu diperhatikan dan harus diutamakan dalam menyempurnakancabang-cabang keimanan.

Upaya manusia mengenal Tuhan merupakan kajian yang menarik,karena manusia pada dasarnya manusia merupakan makhluk yangmeskipun berkehidupan dinamis dan pantastik dibanding makhlukhidup lainnya yang statis tetapi juga memiliki keterbatasan ...

Metode Dakwah Nabi Muhammad Terhadap Makhluk Jin: Bukti Nyata Kerasulan Nabi Muhamad kepada golongan Jin

Mengidolakan Nabi Muhammad adalah wajar bahkan terpuji, karena Allah sendiri memujinya dengan sebutan hamba dan rasul yang memiliki akhlak yang agung, Disisi lain, karena Nabi Muhammad adalah sebagai penyebab Allah menurunkan rahmatnya untuk seluruh alam, Rahmat Allah itu tidak hanya dirasakan oleh ummatnya tetapi dirasakan oleh ummat ummat lain, yaitu seluruh manausia. Bahkan rahmat itu juga dinikmati dan di rasakan oleh golong Jin, karena nabi Muhammadlah, Jin dapat menjadi bagian dari pengikut atau ummatnya yang mendapat risalah dan dakwah dari nabi Muhammad saw. Penciptaan yang berbeda antara nabi Muhammad sebagai manusia (yang merupakan makhulq kasar) dan Jin sebagai makhluq tidak kasap mata, membuat kita bertanya bagaimanakah nabi menyampaikan dakwahnya kepada golongan Jin. Buku yang sedang saudara baca sekarang, menjawab pertanyaan pertanyaan tersebut bagaiman dakwah nabi kepada makhluq jin, dijawab melalui firman firman Allah yang pasti dan tidak diragukan, fakta fakta tersebut semakin membuktikan tentang kerasulan nabi Muhammad kepada makhluq jin yang mungkin selama ini diragukan. Tulisan ini juga bermaksud untuk mengumandangkan bagaimana mulianya nabi kita Muhammad saw, jin diluar makhluk manusia saja mengimani dan memujinya, inikah pula yang sama sama dari makhluq yang bernama manusia, mari kita sama sama mengidolakan nabi kita dan mengikuti Sunnah sunnahnya. Semoga menjadi suatu jalan keselamatan bagi kita semua. Terima kasih dan selamat membaca.

Mengidolakan Nabi Muhammad adalah wajar bahkan terpuji, karena Allah sendiri memujinya dengan sebutan hamba dan rasul yang memiliki akhlak yang agung, Disisi lain, karena Nabi Muhammad adalah sebagai penyebab Allah menurunkan rahmatnya ...

MANAJEMEN & PELAKSANAAN PENGAJARAN MIKRO (MICROTEACHING)

Pengajaran mikro (Microteaching) adalah salah satu mata kuliah praktikum yang wajib lulus dan diikuti oleh mahasiswa program sarjana pada program studi keguruan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kompetensi dan membekali mahasiswa dengan seperangkat pengetahuan dan keterampilan pedagogis dalam bentuk sederhana, yaitu mempraktikkan kemampuan mengajar topik tertentu, dengan waktu terbatas, dan mengelola kelas dalam skala kecil atau mikro sebelum praktik mengajar di kelas sesungguhnya (real teaching) pada Program Lapangan Persekolahan (PLP). Pengajaran mikro adalah salah satu upaya untuk mencetak calon guru yang memiliki empat kompetensi yang dibutuhkan untuk menjadi guru profesional sesuai dengan Undang-undang No 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, yaitu 1) kompetensi padagogik; 2) kompetensi profesional; 3) kompetensi sosial, dan 4) kompetensi kepribadian. Mahasiswa sebagai calon guru ideal yang melakukan tugasnya dengan profesional akan didapat tidak hanya dari proses pembelajaran secara teori di ruang kelas, tetapi juga diperoleh dari kegiatan praktik mengajar secara langsung, baik keterampilan mengajar dasar maupun terpadu. Mengingat pentingnya peran guru dalam proses pembelajaran, maka keberadaan microteaching menjadi sangat esensial dalam menyiapkan mahasiswa menjadi calon guru profesional di masa yang akan datang. Untuk dapat menguasai kompetensi tersebut di atas, mahasiswa keguruan sebagai calon guru harus memiliki bekal yang memadai, salah satunya adalah melalui peningkatan pengetahuan dan keterampilan mengajar (teaching skills) baik secara teoritik maupun praktik. Pada tataran teori, mahasiswa mendapatkan pengetahuan berupa teori pengajaran, dan secara praktik bekal kemampuan mengajar dapat diperoleh melalui kegiatan microteaching dengan mengajar teman sejawat (peerteaching). Buku Manajemen & Pelaksanaan Pengajaran Mikro (Microteaching) ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa, dosen, dan pengelola program studi dalam mengelola dan melaksanakan program microteaching di masing-masing unit penyelenggara pendidikan tinggi. Buku ini membahas cara pengelolaan dan pelaksanaan kegiatan praktik pengajaran mikro, dimulai dari tahap persiapan pengajaran mikro sampai dengan evaluasi pembelajaran mikro yang harus dilakukan oleh mahasiswa sebagai praktikkan di bawah supervisi dosen pembimbing. Disamping itu, dalam buku ini disediakan juga contoh format RPP, format penilaian RPS microteaching, dan format penilaian keterampilan mengajar dasar dan terpadu sebagai inti dari kegiatan pengajaran mikro.

Buku Manajemen & Pelaksanaan Pengajaran Mikro (Microteaching) ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa, dosen, dan pengelola program studi dalam mengelola dan melaksanakan program microteaching di masing-masing unit penyelenggara pendidikan ...

PEDOMAN PENGAWAS Koperasi Simpan Pinjam Dan Pembiayaan Syariah NURI JATIM

Ekonomi berbasis syariah yang karakteristiknya sangat kental dengan khazanah keislaman, merupakan alternatif yang sangat tepat untuk dikembangkan di tengah aliran konsep perekonomian yang sangat beragam. Lembaga keuangan syari’ah yang berkembang dengan pesat saat ini, memerlukan sistem yang dapat mendukung perkembangan dan keberlangsungannya, khususnya dalam hal pengawasan lembaga. Sistem pengawasan yang sudah berjalan perlu dituangkan dalam sebuah pedoman yang memungkinkan siapapun yang mengelola lembaga keuangan syariah tersebut dapat menjalankannya dengan baik. Sementara itu, penyusunan sistem pengawasan yang dimaksud di atas, adalah sistem pengawasan di luar urusan (fatwa) kesyariahan. Sebab, pengawasan dalam kesyariahan koperasi telah menjadi domain Dewan Pengawas Syari’ah (DPS). Sementara itu, sistem pengawasan yang dijalankan oleh pengawas di Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah Nuri Jawa Timur lebih dititikberatkan pada pengawasan bidang kedisiplinan, administrasi, pencatatan keuangan, pengelolaan, serta kebijakan yang dilakukan oleh pengurus. Kami berharap buku pedoman pengawas ini dapat memudahkan pengawas KSPPS Nuri Jatim dalam memahami dan menerapkan sistem pengawasan yang sudah berjalan, serta dapat memberikan manfaat bagi kepentingan koperasi secara khusus dan masyarakat secara umum.

Ekonomi berbasis syariah yang karakteristiknya sangat kental dengan khazanah keislaman, merupakan alternatif yang sangat tepat untuk dikembangkan di tengah aliran konsep perekonomian yang sangat beragam.

SELF-ASSESSMENT UNTUK GURU SEKOLAH INKLUSI

Manajemen sekolah akan efektif dan efisien apabila didukung oleh sumber daya manusia yang profesional untuk menjalankan sekolah, kurikulum yang sesuai dengan tingkat perkembangan dan karakteristik siswa, kemampuan dan komitmen terhadap tugas (tanggung jawab kegiatan) pendidikan yang handal, sarana prasarana yang memadai untuk mendukung kegiatan pembelajaran.

Manajemen sekolah akan efektif dan efisien apabila didukung oleh sumber daya manusia yang profesional untuk menjalankan sekolah, kurikulum yang sesuai dengan tingkat perkembangan dan karakteristik siswa, kemampuan dan komitmen terhadap ...

Bunga Rampai Inklusi dalam PAUD: Teori dan Praktik

Gangguan spektrum autisme adalah gangguan perkembangan saraf kompleks yang ditandai dengan gangguan sosial interaksi dan komunikasi, serta pembatasan atau pola perilaku dan minat yang berulang (American Psychiatric Association, 2013). Anak-anak dengan gangguan spektrum autisme memiliki peningkatan kesulitan emosional seperti peningkatan reaktivitas emosional dan penurunan kemampuan regulasi emosi (Samson et al., 2012). Secara umum tidak semua anak dengan gangguan spektrum autisme mengalami kesulitan emosional (Nuske et al., 2013). Faktor seperti orang tua interaksi dengan anak-anak mereka memainkan peran yang menentukan pada kemampuan anak gangguan spektrum autisme untuk mengatur emosinya (Hirschler-Guttenberg et al., 2015) dan tentang perilaku internalisasi dan eksternalisasi anak-anak dengan gangguan spektrum autism (Bauminger et al., 2010). Selain itu, ketidakmampuan anak untuk mengenali, meng-gambarkan, dan membedakan emosi sendiri serta emosi orang lain (Sifneos, 1973), yaitu, alexithymia, dapat menurunkan seberapa banyak orang tua berinteraksi dengan anak-anak mereka dan kemudian meningkatkan kesulitan emosional anak. Autisme adalah gangguan perkembangan yang secara signifikan mengganggu komunikasi linguistik dan nonverbal dan interaksi sosial, mengganggu keberhasilan belajar. Fitur lain yang terkait dengan autisme adalah aktivitas berulang dan gerakan stereotip, penolakan terhadap perubahan lingkungan, dan respons yang tidak memadai terhadap pengalaman sensorik (Kurniawati & Madechan, 2013). Autisme juga dapat diartikan sebagai gangguan perkembangan komunikasi, keterampilan kognitif, perilaku, keterampilan sosialisasi, keterampilan sensorik, dan belajar. Beberapa anak autis menunjukkan sikap antisosial, masalah perilaku, dan gangguan motorik yang parah (sering berlari tanpa tujuan) (Estri & Sopandi, 2013).

Gangguan spektrum autisme adalah gangguan perkembangan saraf kompleks yang ditandai dengan gangguan sosial interaksi dan komunikasi, serta pembatasan atau pola perilaku dan minat yang berulang (American Psychiatric Association, 2013).

Bunga Rampai PSIKOLOGI PENDIDIKAN

Psikologi Pendidikan mempelajari aspek psikologis siswa agar guru memiliki aturan dasar untuk menerapkan teknik pembelajaran yang efektif yang diterapkan pada karakteristik siswa tertentu. Dalam proses mendidik, seorag guru diharapkan dapat menghadapi tantangan dalam mengevaluasi karakteristik yang berbeda dari setiap siswa. Dengan hadirnya buku psikologi pendidikan ini, diharapkan guru akan memahami perbedaan kepribadian siswa dalam pembelajaran dan bagaimana menghadapi perbedaan kepribadian tersebut, sehingga dengan mempelajari psikologi pendidikan yang baik, guru dapat mengetahui perbedaan karakter siswa dan tidak bingung dalam menghadapinya.

Psikologi Pendidikan mempelajari aspek psikologis siswa agar guru memiliki aturan dasar untuk menerapkan teknik pembelajaran yang efektif yang diterapkan pada karakteristik siswa tertentu.