Sebanyak 13 item atau buku ditemukan

BUKU AJAR MANAJEMEN PESERTA DIDIK BERBASIS SEKOLAH

Tujuan manajemen peserta didik adalah mengatur kegiatan peserta didik dalam proses pembelajaran di sekolah untuk pencapaian tujuan sekolah dan tujuan pendidikan yang optimal. Manajemen peserta didik juga mengatur kegiatan-kegiatan peserta didik dari mulai masuk sekolah sampai lulus sekolah. Pengaturan kegiatan peserta didik tersebut diarahkan pada peningkatan mutu kegiatan pembelajaran baik intra maupun ekstrakurikuler, sehingga memberikan konstribusi bagi pencapaian visi, misi, dan tujuan sekolah serta tujuan pendidikan secara keseluruhan.

Tujuan manajemen peserta didik adalah mengatur kegiatan peserta didik dalam proses pembelajaran di sekolah untuk pencapaian tujuan sekolah dan tujuan pendidikan yang optimal.

BUKU AJAR MANAJEMEN PESERTA DIDIK

Buku Ajar Manajemen Peserta Didik ini sebagai buku panduan komprehensif yang mengulas pentingnya manajemen peserta didik dalam mencapai tujuan pembelajaran. Buku ini dapat digunakan oleh pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran khususnya Program Studi Manajemen Pendidikan atau bidang Ilmu terkait lainnya. Buku ini umum dapat digunakan sebagai panduan dan referensi mengajar mata kuliah Manajemen Peserta Didik menyesuaikan Rencana Pembelajaran Semester tingkat Perguruan Tinggi masing-masing. Secara garis besar, buku ajar ini pembahasannya mulai dari Konsep dasar Manajemen Peserta Didik, Perencanaan Manajemen Peserta Didik & Problematika, Penerimaan Peserta Didik Baru & Problematika, Kehadiran dan Ketidakhadiran Peserta Didik & Problematika, Pengelompokan Peserta Didik & Problematika, Evaluasi Hasil Belajar Peserta Didik & Problematika, Analisis terhadap konsep manajemen peserta didik, Mutasi dan Drop Out Peserta Didik & Problematika, Kode Etik, Pengadilan, Hukuman dan Disiplin Peserta Didik & Problematika, dan di tutup dengan materi mengenai Adiwiyata & Problematika. Buku Ajar ini disusun secara sistematis, ditulis dengan bahasa yang jelas dan mudah dipahami, dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Semoga buku ini memberikan manfaat dan dapat memberikan wawasan yang berharga dan menjadi panduan yang berguna dalam upaya Anda untuk mengelola peserta didik dengan lebih baik.

Buku Ajar Manajemen Peserta Didik ini sebagai buku panduan komprehensif yang mengulas pentingnya manajemen peserta didik dalam mencapai tujuan pembelajaran.

Manajemen Peserta Didik

Manajemen Peserta Didik adalah upaya pengaturan terhadap peserta didik mulai dari masuk ke sebuah sekolah s.d. lulus atau keluar dari sekolah tersebut. Tujuannya adalah untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap peserta didik. Buku Manajemen Peserta Didik karya Desi Eri Kusumaningrum akan membantu Anda untuk meningkatkan manajemen peserta didik yang sudah atau belum Anda lakukan. Buku ini sangat tepat sebagai panduan bagi lembaga pendidikan dalam mengelola peserta didiknya karena memuat berbagai kajian dalam meningkatkan manajemen peserta didik, antara lain: Mengetahui konsep dasar manajemen peserta didik; penerimaan peserta didik; orientasi peserta didik baru; pengelompokan peserta didik; kehadiran dan ketidakhadiran peserta didik; evaluasi hasil belajar peserta didik; sistem tingkat dan non tingkat; Pengelolaan dropout dan mutasi peserta didik; pembinaan disiplin peserta didik; organisasi siswa dan wawasan wiyata mandala; serta pengintegrasian karakter dalam manajemen peserta didik. Materi tersebut menjadi landasan teoretis dan praktik dalam mengelola peserta didik untuk menciptakan generasi yang terbaik. Buku ini juga dilengkapi dengan berbagai contoh format administrasi peserta didik, mulai dari peserta didik mendaftar sampai dengan mereka lulus dari sekolah yang dikembangkan lebih lanjut sesuai dengan kebutuhan sekolah. Selain mengulas secara teoritis manajemen peserta didik, buku ini juga dilengkapi dengan telaah praktik terhadap pengelolaan peserta didik. Sinopsis Buku Peserta didik adalah subjek utama yang diberikan layanan oleh lembaga pendidikan. Berbagai layanan akademik dan administrasi yang diselenggarakan oleh lembaga pendidikan pada intinya bertujuan agar peserta didik berkembang secara optimal sesuai bakat, minat, serta potensi yang dimilikinya. Oleh sebab itu, manajemen peserta didik menjadi hal yang sangat penting untuk diselenggarakan oleh lembaga pendidikan secara baik dan tepat. Manajemen peserta didik yang dikelola secara profesional akan berdampak pada proses pengembangan diri peserta didik, baik dari aspek personal maupun kepribadiannya. Berbagai kajian yang dikupas dalam buku ini antara lain: konsep dasar manajemen peserta didik; penerimaan peserta didik; orientasi peserta didik baru; pengelompokan peserta didik; kehadiran dan ketidakhadiran peserta didik; evaluasi hasil belajar peserta didik; sistem tingkat dan nontingkat; pengelolaan dropout dan mutasi peserta didik; pembinaan disiplin peserta didik; organisasi siswa dan wawasan wiyata mandala; serta pengintegrasian karakter dalam manajemen peserta didik. Kajian tersebut menjadi landasan teoretis dan praktik dalam mengelola peserta didik agar menjadi insan yang baik. Kajian tersebut mengukuhkan betapa pentingnya peserta didik agar diperhatikan secara saksama oleh lembaga pendidikan melalui manajemen peserta didik yang andal. Buku ini juga dilengkapi dengan berbagai contoh format administrasi peserta didik, mulai dari peserta didik mendaftar sampai dengan mereka lulus dari sekolah. Berbagai contoh format tersebut dapat dikembangkan lebih lanjut sesuai dengan kebutuhan sekolah. Buku ini sangat tepat sebagai panduan bagi lembaga pendidikan dalam mengelola peserta didiknya. Selain mengupas secara teoretis manajemen peserta didik, buku ini juga dilengkapi dengan telaah praktik terhadap pengelolaan peserta didik. Buku ini dianjurkan bagi para administrator pendidikan, pengelola lembaga pendidikan, guru, kepala sekolah, mahasiswa, dosen, peneliti, pegiat pendidikan, dan para akademisi. Detail Informasi lain : - Pengiriman : minimal 1 hari kerja - Cover : Soft Cover - Tebal : 271 Halaman - Tanggal Terbit: 1 Agustus 2019 - ISBN : 9786024257439 - Penulis: Desi Eri Kusumaningrum - Penerbit : Raja Grafindo Persada - Berat : 0.327 kg - Dimensi : 23 x 15 cm

Oleh sebab itu, manajemen peserta didik menjadi hal yang sangat penting untuk diselenggarakan oleh lembaga pendidikan secara baik dan tepat.

Manajemen Peserta Didik

Melalui buku Manajemen Peserta Didik ini akan diberikan gambaran penuh terkait konsep manajemen peserta didik, ruang lingkup dan alur manajemen peserta didik sebagaimana mestinya. Sehingga pembaca khususnya para pengelola pendidikan mengetahui dan memahami apa saja yang harus mereka lakukan dan bagaimana tahapannya. Adapun secara terperinci apa saja yang dibahas dalam buku ini, diantaranya adalah; Konsep Dasar & Teori Manajemen Peserta Didik, Tujuan & Fungsi Manajemen Peserta Didik, Prinsip & Pendekatan Manajemen Peserta Didik, Perilaku & Karakteristik Peserta Didik, Analisis Kebutuhan Peserta Didik Satuan Pendidikan, Perencanaan & Penerimaan Peserta Didik, Pembinaan dan Pengembangan Peserta Didik, Pencatatan Data Peserta Didik & Instrumen yang Digunakan, Evaluasi Manajemen Peserta Didik dalam Upaya Peningkatan Mutu Lulusan, Manajemen Bimbingan & Konseling Serta Layanan Peserta Didik, Manajemen Peserta Didik dalam Kelas, Manajemen Peserta Didik dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Sekolah. Dari uraian judul pembahasan di atas, buku ini diharapkan mampu memberikan jawaban atas permasalahan-permasalahan yang dihadapi terkait pengelolaan peserta didik.

Melalui buku Manajemen Peserta Didik ini akan diberikan gambaran penuh terkait konsep manajemen peserta didik, ruang lingkup dan alur manajemen peserta didik sebagaimana mestinya.

Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah

Segala aktivitas dan Manajemen Peserta Didik (MPD) yang dijalankan di sekolah, jika dirunut pastilah bermuara di sentral layanan pendidikan, yaitu peserta didik. Di era otonomi daerah dan school based management seperti sekarang, MPD berbasis sekolah menduduki posisi yang sangat strategis. Buku ini hadir karena hampir semua lembaga pendidikan di negeri ini, sedang berhasrat besar untuk memberikan layanan yang andal dan prima kepada peserta didiknya. Pembahasannya diawali dengan urgensi MPD, baik dari perpektif sosiologis maupun psikologis. Kemudian dilanjutkan diskursif manajemen dengan pendekatan MPD, perencanaan, rekrutmen, dan orientasi (induction) peserta didik baru, pengelompokan (grouping), sistem tingkat, dan sistem tanpa tingkat, peningkatan kedisiplinan, kode etik, student government, dan pengadilan peserta didik dengan dua pendekatan yang digunakan, yaitu kuantitatif dan kualitatif. Buku ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa jurusan Administrasi/ Manajemen Pendidikan, mahasiswa fakultas ilmu pendidikan atau tarbiyah serta para manajer pendidikan (kepala sekolah) di berbagai jenjang dan satuan pendidikan. dengan membaca buku ini akan menginspirasi diaplikasikannya pendekatan konvergensi dalam penanganan peserta didik di sekolah.

Segala aktivitas dan Manajemen Peserta Didik (MPD) yang dijalankan di sekolah, jika dirunut pastilah bermuara di sentral layanan pendidikan, yaitu peserta didik.

MANAJEMEN PESERTA DIDIK

Manajemen peserta didik pada lembaga pendidikan sangat penting karena yang menjadi input, proses, dan output pendidikan adalah peserta didik. Manajemen peserta didik yang bermutu berkontribusi pada adanya output pendidikan yang bermutu. Oleh karena itu, diperlukan optimalisasi manajemen peserta didik baik di sekolah atau madrasah agar mendukung pencapaian tujuan pendidikan, baik tujuan kurikuler mata pelajaran, tujuan institusional lembaga atau satuan pendidikan, dan tujuan pendidikan nasional.

Manajemen peserta didik pada lembaga pendidikan sangat penting karena yang menjadi input, proses, dan output pendidikan adalah peserta didik. Manajemen peserta didik yang bermutu berkontribusi pada adanya output pendidikan yang bermutu.

Himmah Spritual sebagai Alternatif Penegakan Disiplin dalam Program Manajemen Peserta Didik

Pendidikan pada dasarnya bertujuan untuk mewujudkan hakekat manusia seutuhnya sesuai dengan kodrat kemanusiaannya. Dari sini bisa dipahami bahwa pendidikan menjadi penting baik bagi masa depan peserta didik itu sendiri, maupun bagi masa depan peradaban manusia secara keseluruhan. Sehingga wajar jika sejak awal kedatangannya, Islam memberikan perhatian yang besar terhadap pentingnya pendidikan ini. Oleh karena itu, proses pendidikan harus didesain dan dikelola dengan baik agar tujuan pendidikan tersebut bisa tercapai. Artinya agar pendidikan berjalan dengan baik harus dimulai dari perencanaan yang baik hingga pengawasan yang baik, tak terkecuali peserta didik harus dikelola dengan baik pula. Dari sinilah kemudian lahir disiplin ilmu Mamanajemen Peserta Didik. Sebagai bagian dari disiplin manajemen pendidikan, manajemen peserta didik dipahami sebagai keseluruhan proses kegiatan yang direncanakan dan diusahakan secara sengaja serta pembinaan secara kontinyu terhadap seluruh peserta didik agar dapat mengikuti proses belajar mengajar secara efektif dan efisien demi tercapainya tujuan pendidikan yang telah ditetapkan.

Penentuan tersebut berdasarkan bimbingan yang ia terima. Sedangkan titik tekan dari konseling adalah adanya kesadaran pada diri individu terhadap aksi dan sikap yang akan diambil dan ditampilkan. Dari kedua titik tekan yang hampir ...

Manajemen Peserta Didik

(Upaya Peningkatan Kualitas Lulusan

Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan harus dimulai dengan meningkatkan kualitas peserta didik dan kualitas lulusan. Kedua hal tersebut dapat tercapai apabila sebuah lembaga pendidikan dapat melaksanakan pengelolaan (manajemen) dengan baik dan tepat. Oleh karena itu, buku ini hadir dengan berbagai pembahasan terkait manajemen peserta didik, diantaranya mencakup konsep, tujuan dan fungsi, prinsip dan pendekatan, serta ruang lingkup manajemen peserta didik, mulai dari perencanaan, penerimaan peserta didik, sampai dengan evaluasi pembelajaran, termasuk pengaturan mutasi peserta didik, serta bagaimana proses peningkatan kualitas lulusan dari sebuah lembaga pendidikan. Hadirnya buku ini, penulis berharap dapat memberikan pencerahan kepada pendidik, pelaku pendidikan, pengelola lembaga pendidikan, dan masyarakat pada umumnya, sehingga dapat menjalankan proses pengelolaan pendidikan dengan tepat sehingga pada akhirnya dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas.

... (Peserta Didik). Jakarta: Direktorat Jenderal Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan Departemen Pendidikan Nasional, 2007. Anwar, Sudirman. Management Of Student Development. Riau: Yayasan Indragiri, 2015. Arikunto, Suharsimi ...