Sebanyak 31 item atau buku ditemukan

Manajemen Bisnis

Entitas bisnis saat ini dihadapkan pada perubahan yang senantiasa terjadi secara cepat, dinamis dan sulit untuk diprediksi serta perubahan yang terjadi dapat mengakibatkan adanya disrupsi lintas industri. Hal tersebut memaksa entitas bisnis untuk senantiasa melakukan adaptasi secara cepat dan akurat sehingga dapat mencapai tujuan perusahaan yaitu untuk berkembang dan memenangkan persaingan. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka perusahaan perlu melakukan serangkaian pengelolaan untuk memastikan bahwa sumber daya yang dimiliki dapat dimanfaatkan secara maksimal. Melalui serangkaian alat dan fungsi manajemen, entitas bisnis melalui manajerialnya dapat melakukan tindakan preventif dan kuratif secara cermat untuk dapat memaksimalkan sumber daya yang dimiliki. Buku ini memberikan panduan mengenai definisi manajemen, teknik pengelolaan sumber daya keuangan, sumber daya manusia dan pembentukan budaya organisasi sehingga diharapkan setiap entitas bisnis, baik berskala kecil, menengah maupun yang berskala besar dapat mengusahakan yang terbaik untuk kelangsungan organisasinya. Melalui 16 bab yang disajikan di dalam buku Manajemen dan Bisnis ini, diharapkan buku ini dapat menjadi gerbang utama dan referensi wajib untuk mengawali siapapun yang akan mempelajari lebih lanjut tentang konsep manajemen dan bisnis serta pemanfaatannya di dalam lingkungan internal dan eksternal entitas bisnis agar tujuan organisasi dapat tercapai dengan baik.

Melalui 16 bab yang disajikan di dalam buku Manajemen dan Bisnis ini, diharapkan buku ini dapat menjadi gerbang utama dan referensi wajib untuk mengawali siapapun yang akan mempelajari lebih lanjut tentang konsep manajemen dan bisnis serta ...

Pengantar Teknologi dan Informasi

Buku ini dapat dijadikan salah satu kegiatan yang membutuhkan referensi tentang Teknologi Informasi. Selain itu buku ini dapat dijadikan sebagai bahan ajar dari mata kuliah Pengantar Teknologi Informasi ataupun mata kuliah lain yang relevan dengan materi Teknologi Informasi. Buku ini tersusun atas 11 Bab, yaitu : Bab 1 Konsep Dasar Teknologi Informasi Bab 2 Elemen Dasar Sistem Komputer Bab 3 Jenis Perangkat Input Sistem Komputer Bab 4 Jenis Perangkat Output Sistem Komputer Bab 5 Representasi Data Komputer Dan Alur Pemrosesan Data Bab 6 Konsep Bagan Alur Bab 7 Konsep Perangkat Output Multimedia Bab 8 Konsep Dasar Jaringan Komputer Bab 9 Konsep Internet Dan World Wide Web Bab 10 Konsep Ecommerce Bab 11 Komponen Teknologi Informasi

Manfaat Teknologi Informasi dalam kehidupan masyarakat saat ini, sudah menjangkau hingga kedalam aktivitas sehari-hari, baik dalam perusahaan, dunia bisnis, sektor perbankan, pendidikan dan kesehatan . Jika dilihat dalam aktivitas ...

PALESTINA : Komunikasi Kemerdekaan dan Tragedi Kemanusiaan

“Tragedi kemanusiaan terhadap Palestina yang dilakukan oleh Zionis Israel melanggar Hak Asasi Manusia dan Hukum Internasional dari berbagai segi. Baik hak untuk hidup, hak memiliki properti, hak keamanan, hak kesehatan, hak pendidikan maupun hak menjalankan agama. Dunia Internasional sudah saatnya melakukan komunikasi secara serius agar masyarakat Palestina mendapatkan kemerdekaan sejati.”

Oleh: Samsuriyanto Jauh sebelumnya, penghinaan Macron terhadap Islam dianggap kebebasan ekspresi dan bagian dari Hak Asasi Manusia (HAM). Padahal ucapan Presiden Prancis itu bisa sebagai biang permusuhan dan menimbulkan kegaduhan dengan ...

Hukum Pasar Modal

Hukum Pasar Modal memberi gambaran mengenai regulasi pasar modal dan berbagai aspek pasar modal yang dinamis. Penyajiannya merupakan jawaban dari kebutuhan pengajar dan mahasiswa hukum pasar modal atas buku ajar yang lengkap dan komprehensif. Diawali dengan tinjauan umum pasar modal, kelembagaan pasar modal, Efek yang diperdagangkan di pasar modal, hingga pembahasan prinsip keterbukaan informasi (disclosure principle), Reksa Dana, dan aksi korporasi (corporate action), semuanya disajikan secara sistematis. Tidak ketinggalan, sebagai penutup diuraikan pelanggaran dan kejahatan di pasar modal, berikut bentuk serta penegakan hukumnya. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Hukum Pasar Modal memberi gambaran mengenai regulasi pasar modal dan berbagai aspek pasar modal yang dinamis.

TEORI – TEORI BELAJAR

Buku dengan judul Teori – Teori Belajar merupakan buku ajar yang disusun sebagai media pembelajaran, sumber referensi dan pedoman belajar bagi mahasiswa. Pokok-pokok bahasan dalam buku ini mencakup: 1) Hakikat Belajar, 2) Jenis-Jenis Dan Prinsip Belajar, 3) Asas-Asas Pembelajaran, 4) Masalah-Masalah Belajar, 5) Ruang Lingkup Teori Belajar, 6) Urgensi Teori Belajar, 7) Teori Behavioristik, 8) Teori Kognitif, 9) Teori Konstruktivistik, 10) Teori Sosiokultural, 11) Teori Kecerdasan Ganda (Multiple Intelligences), 12) Teori Humanistik, 13) Teori Belajar Pemrosesan Informasi, 14) Teori Belajar Neuroscience, 15) Motivasi Belajar, 16) Gaya Belajar

Buku dengan judul Teori – Teori Belajar merupakan buku ajar yang disusun sebagai media pembelajaran, sumber referensi dan pedoman belajar bagi mahasiswa.

Perencanaan Pembelajaran di Sekolah : Teori dan Implementasi

Buku dengan judul “Perencanaan Pembelajaran di Sekolah: Teori dan Implementasi” merupakan buku ajar yang disusun sebagai media pembelajaran, sumber referensi dan pedoman belajar bagi mahasiswa. Buku ini juga akan memberikan informasi secara lengkap mengenai materi apa saja yang akan mereka pelajari yang berasal dari berbagai sumber terpercaya yang berguna sebagai tambahan wawasan mengenai bab-bab yang dipelajari tersebut. Pokok-pokok bahasan dalam buku ini mencakup: 1) Konsep Dasar Perencanaan Pembelajaran, 2) Model Perencanaan Pembelajaran 1 (Model Assure, Model Kemp, dan Model Arcs), 3) Model Perencanaan Pembelajaran 2 (Model Dick And Carey, Model Addie), 4) Analisis Kurikulum 2013, 5) Analisis Materi Pembelajaran, 6) Program Tahunan dan Program Semester, 7) Pemilihan Model, Strategi, Metode dan Teknik Pembelajaran, 8) Rancangan Penilaian, 9) Pengembangan Media Pembelajaran, 10) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik, 11) Pengembangan Silabus, 12) Pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).

Untuk merancang suatu pembelajaran perlu menggunakan pendekatan sistem 3. ... Pembelajaran yang dilakukan akan bermuara pada ketercapaian tujuan pembelajaran, dalam hal ini akan ada tujuan langsung pembelajaran dan tujuan pengiring dari ...

Target Nilai 10 UN SMA/MA IPS 2016 Sistem CBT

Untuk mencapai nilai maksimal dalam ujian nasional diperlukan banyak belajar dan berlatih mengerjakan soal. Proses belajar dan berlatih akan membentuk daya pikir dan kemampuan menganalisis soal dengan sendirinya. Jika kedua hal tersebut telah didapatkan, siswa akan dapat mengerjakan soal-soal dengan solusi yang cepat dan tepat. Buku Target Nilai 10 UN SMA IPS/MA 2016 Sistem CBT hadir sebagai solusi tepat bagi siswa dalam proses belajar dan berlatih tersebut. Siswa akan mendapatkan SEPULUH keunggulan dalam satu buku: • Full Strategi & Kupas Tuntas SKL Terbaru • Full Ringkasan Materi Sesuai Kisi-kisi Terbaru • Kumpulan Lengkap Soal & Pembahasan • Kumpulan Lengkap Soal Latihan & Prediksi Akurat Sesuai Kisi-kisi Terbaru • FREE Try Out Online Sistem CBT “www.rajatryout.com” • FREE Apps Android “Try Out CBT UN SMA 2016”, “Try Out SBMPTN 2016”, dan “TOEFL CMedia” • FREE Software “CBT UN 2016” • FREE E-book “TOEFL Masuk PTN” dan “BSE Semua Pelajaran” • FREE Bank Soal UN & SBMPTN Edisi 12 Tahun • BONUS BEASISWA Rp100 Juta Semua dikupas secara detail di dalam buku terbitan dari CMedia ini dan mudah dipahami. Dengan keunggulan-keunggulan tersebut, buku ini akan menjadi bekal berharga bagi siswa untuk mencapai target nilai 10 dalam semua mata pelajaran UN SMA/MA IPS 2016 Sistem CBT. Selamat belajar dan salam sukses!

Afeksi • Perlindungan dan ekonomi lembaga Pendidikan Lingkungan pendidikan dibedakan menjadi tiga, yaitu keluarga ... tipe sistem ekonomi di dunia, yaitu: • Tipe ekonomi campuran, yaitu gabungan antara sistem kapitalis dan sosialis.