Sebanyak 2257 item atau buku ditemukan

Manajemen Evaluasi Pendidikan - Rajawali Pers

Manajemen pendidikan saat ini sedang mengalami perubahan paradigma (cara pandang) terhadap hakikat dan fungsi pendidikan. Paradigma baru pendidikan nasional mengacu kepada pengelolaan pendidikan oleh SDM yang profesional. Dalam rangka mengelola sistem pendidikan nasional, ada beberapa prinsip dasar untuk menuju masyarakat Indonesia baru, yaitu: (1) partisipasi masyarakat di dalam mengelola pendidikannya (community based education); (2) demokratisasi proses pendidikan; (3) sumber daya pendidikan yang profesional; dan (4) sumber daya penunjang yang memadai. Keempat faktor ini perlu dikembangkan dan dioptimalkan kemampuannya agar sistem dan manajemen pendidikan mampu memberdayakan manusia Indonesia di masa depan. Untuk melaksanakan paradigma baru dalam implementasi manajemen, maka unsur-unsur manajeman pendidikan Islam harus terakomodir dengan baik, seperti perencanaan (planning) pengorganisasian (organizing), pelaksanaan (actuating), dan pengawasan (controlling), menurut Al-Qur’an. Ketercapaian dan keberhasilan program atau kegiatan yang dilakukan, tidak lepas dari evaluasi. Evaluasi merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam meningkatkan kualitas, kinerja, atau produktivitas suatu lembaga dalam melaksanakan programnya. Melalui manajemen evaluasi yang dilakukan pada Lembaga Pendidikan Islam, seperti madrasah dan pondok pesantren, akan terlihat dengan jelas dari pengelolaan Manajemen Lembaga Pendidikan Islam yang dilakukan. Sehingga amanat Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 57 ayat (1), dapat terealisasi dengan baik. Buku ini hadir sebagai bentuk upaya dan penegasan bagi pelaku, pemerhati, dan pengambil kebijakan dalam dunia pendidikan, terutama bagi kalangan mahasiswa, khususnya di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, baik di perguruan tinggi negeri maupun swasta, yakni UIN/IAIN/STAIN/IAIS/STAIS. Buku ini akan menjelaskan secara jelas dan gamblang tentang manajemen evaluasi dan bagaimana melakukan manajemen suatu program kerja, dan mengevaluasinya, sehingga tujuan dari program kerja yang disusun tercapai dengan baik.

... teknologi pendidikan termasuk di dalamnya teknologi pengukuran dan penilaian prestasi belajar siswa, dalil tersebut sudah mulai luntur. Kini banyak orang khususnya para guru atau pengajar mulai menyadari bahwa masalah pengukuran dan ...

MANAJEMEN PENDIDIKAN

Memanajemen pendidikan bisa diartikan dengan kepemimpinan ataupun proses merancang program pendidikan. Tentu urgensinya keadaan bangsa yang saat ini masih krisis sumber daya manusia yang berkualitas. Peringkat daya saing Indonesia turun dari peringkat 37 pada 2021 ke peringkat 44 pada 2022 (Survei World Competitiveness Yearbook (WCY) 2022 yang dilakukan oleh Institut Management Development (IMD), Swiss. Realita ini berhubungan dengan kualitas sumber daya manusia yang juga secara langsung terhubung dengan kualitas pendidikan di Indonesia. Realita ini akhirnya menuntut pada suatu inovasi, kreasi serta manajemen yang harus dilakukan agar peningkatan sumber daya manusia meningkat signifikan. Buku ini, akan menuntun pembaca pada sebuah inovasi, kreasi dan manajemen yang secara signifikan mampu meningkatkan sumber daya manusia.

Memanajemen pendidikan bisa diartikan dengan kepemimpinan ataupun proses merancang program pendidikan.

Kasus Kasus Manajemen Perusahaan Indonesia Seri 5

embelajaran kasus sejatinya merupakan metode yang telah lama digunakan dalam pendidikan di bidang bisnis, hukum, kedokteran, hingga ilmu sosial. Metode ini menawarkan sejumlah kelebihan, seperti kemampuan untuk menangkap kompleksitas dan ambiguitas yang lazim dijumpai di dunia nyata. Metode kasus juga melatih aplikasi pendekatan yang lintas disiplin dan multiperspektif. Kelebihan-kelebihan semacam itulah yang tidak dapat diperoleh dalam kegiatan pembelajaran dan perkuliahan tradisional. Buku Kasus-Kasus Manajemen Perusahaan Indonesia 5 ini merupakan kelanjutan dari seri terdahulu yang telah sukses digunakan dalam kegiatan pembelajaran dan perkuliahan di berbagai sekolah bisnis di Indonesia. Namun, perubahan dan dinamika dunia bisnis yang terus bergulir dengan cepat menuntut pembaruan serta inovasi tanpa henti. Untuk menjadikan pengajaran bisnis dan manajemen tetap relevan dan mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan, kasus-kasus yang baru dan berbeda mutlak terus dibutuhkan. Kasus-kasus bahasan merupakan fenomena, kejadian, peristiwa, dan situasi yang diangkat dari beragam kejadian nyata. Kasus-kasus tersebut merepresentasikan realitas dan kompleksitas dunia bisnis dan manajemen di Indonesia. Semua kasus melibatkan unsur dilema, konflik, dan permasalahan manajemen bisnis yang sedang dihadapi dan perlu diselesaikan oleh pelaku atau protagonis di dalamnya. Oleh karenanya, diharapkan kasus-kasus tersebut mampu mendorong diskusi dan partisipasi aktif dalam kegiatan perkuliahan. Bagi mahasiswa, diskusi dan partisipasi dapat membantu mereka mengidentifikasi parameter dalam memetakan masalah, mengenali dan mengartikulasikan posisi yang diambil, mengevaluasi pilihan-pilihan yang tersedia, dan mendiskusikan berbagai perspektif yang berbeda. Pada akhirnya, kasus-kasus semacam ini tidak hanya memberikan pemahaman tentang teori dan konsep manajemen bisnis yang lebih komprehensif, tetapi juga mampu menjembatani “knowing-doing gap” yang menjadi kepelikan dalam pengelolaan pendidikan bisnis, yaitu mengintegrasikan teori dengan realitas.

... marketing dari University of Agder (UiA), Norwegia pada tahun 2009; dan terakhir, penulis sedang menyelesaikan jenjang pendidikan S-3 dalam bidang strategic management dari Departemen Strategi dan Manajemen dari Norwegian School ...

Model Manajemen Sekolah Berbasis Tahfizh Qur’an Praktek Lapangan Dan Pengembangannya

Buku Model Manajemen Sekolah Berbasis Tahfizh Qur’an Praktek Lapangan dan Pengembangannya ini mengulas seluk-beluk manajemen sekolah yang didasari pada tahfizh qur’an. Pembelajaran tahfidz Al-Quran adalah pembentukan kepribadian pada diri siswa yang tercermin dalam tingkah laku dan pola pikirnya dalam kehidupan sehari-hari, maka pembelajaran Tahfidz Al-Quran tidak hanya menjadi tanggung jawab guru Tahfidz Al-Quran seorang diri, tetapi dibutuhkan dukungan dari seluruh komunitas di sekolah, masyarakat, dan lebih penting lagi adalah orang tua. Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Dengan demikian, salah satu bentuk pendidikan dan pelatihan karakter yang dianggap relevan untuk menghadapi tantangan era keterbukaan dan persaingan adalah sekolah berbasis tahfizh qur’an.

... Management Of Al-Qur'an-Based Curriculum At Qur'an Hanifah Elementary School Semarang. Educational Management, 10(2) ... Pemasaran Bank Syari'ah. Alfabeta. Rivai. (2021). Model Manajemen Pembiayaan Pendidikan Islam (Studi Kasus ...

Manajemen Pemasaran Pendidikan Islam adalah proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh lembaga pendidikan Islam dengan tujuan untuk menarik, mempertahankan, dan membina hubungan yang baik dengan peserta didik, orang tua, serta masyarakat, berdasarkan prinsip-prinsip syariah Islam. Dalam konteks ini, pemasaran bukan sekadar aktivitas promosi atau publikasi, melainkan bagian integral dari strategi lembaga untuk memperkuat identitas, meningkatkan daya saing, dan menyebarluaskan nilai-nilai Islam secara lebih luas melalui pendidikan. Konsep pemasaran yang diterapkan tetap mengacu pada prinsip dasar pemasaran modern seperti segmentasi pasar, targeting, positioning, dan strategi bauran pemasaran (marketing mix). Namun, semua itu harus diselaraskan dengan nilai-nilai Islam, seperti kejujuran (ṣidq), amanah, adil, dan menghindari unsur penipuan atau manipulasi dalam komunikasi pemasaran. Dengan pendekatan yang tepat, pemasaran dalam pendidikan Islam dapat menjadi sarana dakwah yang efektif sekaligus strategi manajerial untuk keberlangsungan dan kemajuan lembaga.

Manajemen Pemasaran Pendidikan Islam adalah proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh lembaga pendidikan Islam dengan tujuan untuk menarik, mempertahankan, dan membina hubungan yang baik dengan peserta didik, orang tua, serta masyarakat, berdasarkan prinsip-prinsip syariah Islam. Dalam konteks ini, pemasaran bukan sekadar aktivitas promosi atau publikasi, melainkan bagian integral dari strategi lembaga untuk memperkuat identitas, meningkatkan daya saing, dan menyebarluaskan nilai-nilai Islam secara lebih luas melalui pendidikan. Konsep pemasaran yang diterapkan tetap mengacu pada prinsip dasar pemasaran modern seperti segmentasi pasar, targeting, positioning, dan strategi bauran pemasaran (marketing mix). Namun, semua itu harus diselaraskan dengan nilai-nilai Islam, seperti kejujuran (ṣidq), amanah, adil, dan menghindari unsur penipuan atau manipulasi dalam komunikasi pemasaran. Dengan pendekatan yang tepat, pemasaran dalam pendidikan Islam dapat menjadi sarana dakwah yang efektif sekaligus strategi manajerial untuk keberlangsungan dan kemajuan lembaga.

... Marketing Management of Educational Services in Improving The Image of Islamic Boarding Schools. Al-Tanzim: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 7(1), 1-12. doi:https://doi.org /10.33650/al-tanzim.v7i1.4353 Junaidi, & Abdurrahman. (2021) ...

Buku Ajar Pengantar Manajemen Pendidikan

Buku yang berjudul “Pengantar Manajemen Pendidikan” ini berisikan banyak hal yang bermanfaat. Materi yang dibahas dalam buku ini antara lain konsep dasar manajemen pendidikan, ruang lingkup dan urgensi manajemen pendidikan, manajemen peserta didik, supervisi pendidikan, manajemen tenaga pendidik dan kependidikan, manajemen kurikulum, manajemen sarana dan prasarana pendidikan, manajemen konflik, dan manajemen strategi peningkatan mutu pendidikan. Manajemen pendidikan adalah serangkaian proses yang melibatkan perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan sumber daya pendidikan untuk mencapai tujuan pendidikan secara efektif dan efisien. Ini mencakup berbagai aktivitas yang dilakukan oleh kepala sekolah, administrator, dan staf pendidikan lainnya untuk memastikan bahwa proses pendidikan berjalan dengan lancar dan hasil yang diinginkan tercapai.

... Student-Centered Leadership. San Francisco: Jossey-Bass. Ruslan Rosady. 2005. Manajemen Public Relation & Media ... Management in Education: Manajemen Mutu Terpadu Pendidikan, Terjemah Ahmad Ali Riyadi dan Fahrurozi. Jogjakarta ...