Sebanyak 13 item atau buku ditemukan

Kawasan Industri Halal: Upaya Menuju Indonesia Pusat Produsen Halal Dunia

Penulis: Nidya Waras Sayekti, Ariesy Tri Mauleny, Lisnawati, Izzaty Kehadiran buku ini menjadi sangat tepat di tengah semakin pesatnya kegiatan transaksi ekonomi secara global, khususnya ekonomi syariah. Buku ini menarik, mengingat industri halal merupakan salah satu sektor utama yang didorong Presiden RI agar Indonesia menjadi Pusat Halal Dunia. Untuk itu diperlukan desain, strategi, dan sumber daya manusia yang kreatif dan inovatif agar dapat mendorong pembentukan dan pengembangan kawasan industri halal dalam memenuhi kebutuhan domestik dan menghadapi persaingan di pasar global. Pemerintah juga turut mengembangkan produk dan jasa industri halal di tanah air untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik dan ekspor. Sebagaimana yang tercantum dalam Masterplan Ekonomi Syariah Indonesia (MESI) 2019-2024, untuk mengakselerasi pengembangan sektor riil ekonomi syariah atau industri halal, perlu memperkuat seluruh rantai nilai industri halal (halal value chain) dari sektor hulu sampai hilir. Hal ini dilakukan antara lain dengan pembangunan Kawasan Industri Halal (KIH) dan halal hub di berbagai daerah sesuai keunggulan komparatif masing-masing daerah unggulan. Bahasan dalam buku ini memiliki alur cukup menarik, mulai dari pertumbuhan kawasan industri Indonesia, pembentukan kawasan industri halal Indonesia serta studi kasus kawasan industri halal di Malaysia. Buku ini juga membahas mengenai bagaimana peluang dan tantangan yang dihadapi Indonesia dalam membangun kawasan industri halal. Lebih lanjut, buku ini juga memaparkan bagaimana strategi untuk mewujudkan kawasan industri halal.

Penulis: Nidya Waras Sayekti, Ariesy Tri Mauleny, Lisnawati, Izzaty Kehadiran buku ini menjadi sangat tepat di tengah semakin pesatnya kegiatan transaksi ekonomi secara global, khususnya ekonomi syariah.

Kepemimpinan Dalam Organisasi Pendidikan

Cerita Guru di Atas Garis

Apa maksudnya di atas garis? Garis seperti apa atau garis apa? Garis khatulistiwa atau garis kehidupan atau apa? Pertanyaan itu muncul tatkala buku Siswa di Atas Garis dan Guru di Atas Garis lahir. Demikian pula kakak dari buku yang ada di tangan Anda ini, Pribadi di Atas Garis. Rentetan pertanyaan itu tentu membutuhkan jawaban. Di atas garis merupakan frasa biasa yang bisa bermakna di atas rata-rata. Di atas garis berarti tidak sekadar apalagi di bawah standar. Di atas garis berarti melampaui ambang normal, ambang batasnya, melebihi aturan biasa. Buku Cerita Guru di Atas Garis, unik ditulis bukan hanya oleh guru, motivator, tetapi berbagai latar belakang profesi, bahkan seorang hakim yang telah menjadi Ketua Pengadilan Negeri pun urun rembuk menorehkan kisah inspiratif gurunya semasa SMA.

Buku Cerita Guru di Atas Garis, unik ditulis bukan hanya oleh guru, motivator, tetapi berbagai latar belakang profesi, bahkan seorang hakim yang telah menjadi Ketua Pengadilan Negeri pun urun rembuk menorehkan kisah inspiratif gurunya ...

Falsafah dan Teori Keperawatan

Buku ini bermanfaat bagi mahasiswa keperawatan yakni Program Studi S1 Keperawatan karena materi yang dibahas sudah sesuai dengan Capaian Pembelajaran Mata Kuliah Falsafah dan Teori Keperawatan berdasarkan kurikulum AIPNI 2021. Selain itu, buku ini sangat berguna bagi para perawat sebagai bahan referensi untuk meningkatkan pengetahuan akan falsafah dan teori keperawatan. Buku Ini Membahas Tentang: Konsep Falsafah Keperawatan, Konsep Paradigma Keperawatan, Teori dan Model Konsep Keperawatan, Metaparadigma Keperawatan, Konsep Grand Theory, Konsep Middle Range Theory, Konsep Practice Theory, Konsep Holistic Care, Konsep Berubah, Konsep Sistem, Review Theory Florence Nightingale, Review Theory Dorothea E. Orem, Review Theory Jean Watson.

Oleh karena itu, pelayanan keperawatan pada klien dapat menggunakan pendekatan suatu sistem. ... Pendekatan sistem dalam keperawatan merupakan suatu metode analisis, desain, dan manajemen untuk mencapai tujuan, yaitu menyelesaikan ...

Kebijakan dan Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah dalam Pembangunan Nasional

Buku bunga rampai ini menarik karena bukan saja mengupas perkembangan permasalahan, kebijakan dan strategi PAD tetapi juga bagaimana kapasitas daerah dikaitkan dengan capaian pembangunan regional. Selain itu juga, buku ini mengungkapkan hasil penelitian lapangan yang telah dilakukan pada tahun 2016, di mana Provinsi DKI Jakarta, Provinsi Jawa Barat, Kota Bandung dan Kota Tangerang dijadikan sebagai lokus dan fokus pembahasan. Hasil penelitian menemukan bahwa memasuki tahun ke-17 penerapan otonomi daerah di Indonesia, permasalahan yang dihadapi dalam peningkatan PAD relatif masih sama. Umumnya pemerintah daerah belum mampu mengidentifikasi potensi sumber pendapatannya dan sebagian besar daerah masih belum dapat mengoptimalkan penerimaan pajak daerah, retribusi daerah, atau bahkan penerimaan dari hasil kekayaan daerah yang dipisahkan. Selain itu, daerah juga menganggap rendahnya PAD sebagai akibat dari ruang gerak daerah yang terbatas, sementara potensi pendapatan pajak yang besar masih diatur oleh pusat, seperti Pajak Penghasilan dan Pajak Pertambahan Nilai. Terakhir, kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM), baik dalam kuantitas maupun kualitas dirasakan belum optimal. Buku ini mencoba mengulas beberapa kebijakan dan strategi yang dapat dilakukan daerah untuk mengatasnya.

Buku bunga rampai ini menarik karena bukan saja mengupas perkembangan permasalahan, kebijakan dan strategi PAD tetapi juga bagaimana kapasitas daerah dikaitkan dengan capaian pembangunan regional.

Latihan Soal Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara Beserta Kunci Jawaban

Latihan Soal Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara Beserta Kunci Jawaban merupakan buku digital yang Penulis susun untuk membantu Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang ingin berlatih mengerjakan soal-soal mengenai Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian ataupun sekedar meningkatkan pengetahuan mengenai Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara. Buku digital ini menyajikan soal-soal Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara yang berkaitan dengan Sengketa Tata Usaha Negara, Objek Sengketa Tata Usaha Negara, Keputusan Tata Usaha Negara, Asas-Asas dalam Peradilan Tata Usaha Negara, Peraturan-Peraturan Hukum yang berkaitan dengan Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara, Ciri-Ciri Sengketa Tata Usaha Negara, Istilah-Istilah Dalam Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara, dan sebagainya. Penulis berharap, semoga melalui buku digital ini dapat memberikan banyak manfaat serta wawasan untuk para pembaca sekalian maupun untuk penulis sendiri. Terimakasih.

Latihan Soal Hukum Acara Peradilan Tata Usaha Negara Beserta Kunci Jawaban merupakan buku digital yang Penulis susun untuk membantu Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang ingin berlatih mengerjakan soal-soal mengenai Hukum Acara ...

Rangkuman Hukum Acara Pidana

Rangkuman Hukum Acara Pidana merupakan buku digital yang Penulis susun untuk mempermudah Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang bergelut di dunia hukum dalam mempelajari mengenai Hukum Acara Pidana. Buku digital ini disusun secara terinci, mencakup hal-hal penting yang harus diketahui dalam Hukum Acara Pidana seperti Pengertian Hukum Acara Pidana, Tujuan dan Fungsi Hukum Acara Pidana, Asas-Asas Hukum Acara Pidana, Sumber Hukum Acara Pidana, Pihak dalam Hukum Acara Pidana, Proses dalam Hukum Acara Pidana, Proses Sebelum Persidangan, dan seterusnya. Tanpa perlu memperbanyak kata, Penulis berharap, semoga melalui Buku Digital ini dapat memberikan banyak manfaat serta wawasan untuk para pembaca sekalian maupun untuk penulis sendiri. Terimakasih.

Rangkuman Hukum Acara Pidana merupakan buku digital yang Penulis susun untuk mempermudah Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang bergelut di dunia hukum dalam mempelajari mengenai Hukum Acara Pidana.

Latihan Soal Hukum Acara Perdata Beserta Kunci Jawaban

Latihan Soal Hukum Acara Perdata Beserta Kunci Jawaban merupakan buku digital yang Penulis susun untuk membantu Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang ingin berlatih mengerjakan soal-soal mengenai Hukum Acara Perdata dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian ataupun sekedar meningkatkan pengetahuan mengenai Hukum Acara Perdata. Buku digital ini menyajikan soal-soal Hukum Acara Perdata yang berkaitan dengan Pengertian, Sumber, dan Asas dalam Hukum Acara Perdata, Gugatan dalam Hukum Acara Perdata, Pemeriksaan Gugatan di persidangan, Putusan Pengadilan, Upaya Hukum, Eksekusi dalam Hukum Acara Perdata, dan sebagainya. Penulis berharap, semoga melalui buku digital ini dapat memberikan banyak manfaat serta wawasan untuk para pembaca sekalian maupun untuk penulis sendiri. Terimakasih.

Latihan Soal Hukum Acara Perdata Beserta Kunci Jawaban merupakan buku digital yang Penulis susun untuk membantu Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang ingin berlatih mengerjakan soal-soal mengenai Hukum Acara Perdata dalam mempersiapkan ...

Latihan Soal Hukum Acara Pidana Beserta Kunci Jawaban

Latihan Soal Hukum Acara Pidana Beserta Kunci Jawaban merupakan buku digital yang Penulis susun untuk membantu Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang ingin berlatih mengerjakan soal-soal mengenai Hukum Acara Pidana dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian ataupun sekedar meningkatkan pengetahuan mengenai Hukum Acara Pidana. Buku digital ini menyajikan soal-soal Hukum Acara Pidana yang berkaitan dengan Istilah-istilah dalam Hukum Acara Pidana, Asas-asas dalam Hukum Acara Pidana, Pihak yang terlibat dalam Hukum Acara Pidana, Proses dalam Hukum Acara Pidana, Sistem pembuktian, Upaya hukum, dan sebagainya. Penulis berharap, semoga melalui buku digital ini dapat memberikan banyak manfaat serta wawasan untuk para pembaca sekalian maupun untuk penulis sendiri. Terimakasih.

Latihan Soal Hukum Acara Pidana Beserta Kunci Jawaban merupakan buku digital yang Penulis susun untuk membantu Pelajar atau Mahasiswa atau siapapun yang ingin berlatih mengerjakan soal-soal mengenai Hukum Acara Pidana dalam mempersiapkan ...