Sebanyak 865 item atau buku ditemukan

BUKU AJAR MANAJEMEN KEUANGAN II

Buku Ajar Manajemen Keuangan II ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang Manajemen Keuangan.. Buku ini dapat digunakan oleh pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran di bidang Keuangan dan di berbagai bidang Ilmu terkait lainnya. Buku ini umum dapat digunakan sebagai panduan dan referensi mengajar mata kuliah manajemen keuangan dan menyesuaikan Rencana Pembelajaran Semester tingkat Perguruan Tinggi masing-masing. Secara garis besar, buku ajar ini pembahasannya mulai dari Capital Budgeting atau Penganggaran modal, Cost Of Capital atau biaya modal, struktur modal, Analysis Impact of Leverage, Financial Planning. selain itu ada juga materi-materi mengenai Pendanaan Campuran - Sewa Guna, Kebijakan Dividen, Financial Behavior, dan di tutup dengan materi mengenai Break Even Poin Analysis. Buku Ajar ini disusun secara sistematis, ditulis dengan bahasa yang jelas dan mudah dipahami, dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran.

Buku Ajar Manajemen Keuangan II ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang Manajemen Keuangan.

PEREKONOMIAN INDONESIA

Buku judul Perekonomian Indonesia ini disusun oleh para akademisi dan praktisi dalam bentuk buku kolaborasi. Walaupun jauh dari kesempurnaan, tetapi kami mengharapkan buku ini dapat dijadikan referensi atau bacaan serta rujukan bagi akademisi ataupun para profesional. Sistematika penulisan buku ini diuraikan dalam tiga belas bab yang memuat tentang pengantar perekonomian Indonesia: sejarah dan perkembangan, makroekonomi Indonesia: kebijakan dan tantangan, sektor industri dan manufaktur di Indonesia, sektor energi: tantangan dan peluang, perdagangan internasional dan peran Indonesia di pasar internasional, perbankan dan sistem keuangan Indonesia, investasi dan iklim bisnis di Indonesia, perekonomian Indonesia dan peran pariwisata sebagai sektor pendukung ekonomi, ketenagakerjaan dan kualitas sumber daya manusia, ekonomi digital dan inovasi teknologi, peran umkm dalam perekonomian Indonesia, tantangan kemiskinan, dan ketimpangan ekonomi, dan dampak pandemi covid-19 terhadap perekonomian indonesia.

Buku judul Perekonomian Indonesia ini disusun oleh para akademisi dan praktisi dalam bentuk buku kolaborasi.

Buku Ajar MSDM

Buku Ajar MSDM ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang manajemen sumber daya manusia. Buku ini dapat digunakan oleh pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran di bidang ilmu manajemen sumber daya manusia dan diberbagai bidang Ilmu terkait lainnya. Buku ini dapat digunakan sebagai panduan dan referensi mengajar mata kuliah manajemen sumber daya manusia dan menyesuaikan dengan Rencana Pembelajaran Semester tingkat Perguruan Tinggi masing-masing. Secara garis besar, buku ajar ini pembahasannya mulai dari manajemen sumber daya manusia stratejik, etika bisnis dan tanggung jawab sosial perusahaan, keberagaman angkatan kerja, peluang, kerja yang setara dan juga tindakan afirmatif. Materi mengenai perekrutan & seleksi terhadap karyawan, manajemen dan penilaian kerja dan juga materi mengenai pelatihan dan pengembangan terhadap karyawan dan lainnya di bahas secara mendalam. Buku ajar ini disusun secara sistematis, ditulis dengan bahasa yang jelas dan mudah dipahami, dan dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran.

Buku Ajar MSDM ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang manajemen sumber daya manusia.

Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) Pendidikan

Sumber Daya Manusia (SDM) memiliki peran yang signifikan dalam setiap kegiatan di suatu lembaga termasuk lembaga pendidikan. Sumber daya manusia harus dapat dikelola atau dikelola dengan baik sesuai dengan fungsinya agar sumber daya manusia tersebut dapat berperan sesuai dengan tugas dan fungsinya di lembaga yang ditempatinya. Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) adalah suatu aspek yang sangat penting dalam proses pendidikan pada umumnya. Oleh karena itu fungsi dalam pengelolaan sumber daya manusia harus dilaksanakan secara optimal agar kebutuhan yang berkaitan dengan tujuan individu, organisasi atau lembaga dapat tercapai. Selain itu, dengan tata cara pengelolaan sumber daya manusia yang baik diharapkan kekurangan dan permasalahan yang dihadapi bangsa Indonesia yang terkait dengan daya saing dapat diatasi. Atas dasar tersebutlah buku ini hadir. Sebagai sebuah buku yang terkait dengan MSDM pendidikan, buku ini memiliki beberapa keunggulan diantaranya: (1) disusun secara praktis dan aplikatif sesuai dengan implementasi terbaru dalam praktik-praktik pengelolaan sumber daya manusia dalam pendidikan; (2) pendekatan teoritis terkait MSDM pendidikan; dan (3) menggunakan analisis kajian yang mudah dipahami, sehingga buku ini diharapkan akan sangat bermanfaat bagi para pembaca, khususnya akademisi, praktisi, dan mahasiswa dalam bidang MSDM sektor pendidikan.

Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) adalah suatu aspek yang sangat penting dalam proses pendidikan pada umumnya.

Etika Profesi Manajemen

Perilaku etis dalam kegiatan berbisnis adalah sesuatu yang penting demi kelangsungan hidup bisnis itu sendiri. Bisnis yang tidak etis akan merugikan bisnis itusendiri terutama jika dilihat dari perspektif jangka panjang. Bisnis yang baik bukan saja bisnis yang menguntungkan, tetapi bisnis yang baik adalah selain bisnis tersebutmenguntungkan juga bisnis yang baik secara moral. Perilaku yang baik, juga dalamkonteks bisnis, merupakan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai moral. Dalam Keperluan itulah buku berjudul Etika Profesi Manajemen ini penulis hadirkan agar kiranya dapat menjadi salah satu referensi dalam menambah wawasan setiap individu dalam beretika sesuai dengan profesi masing-masing individu karena penekanan profesi sendiri adalah salah hal terpenting dalam buku ini.

Dalam Keperluan itulah buku berjudul Etika Profesi Manajemen ini penulis hadirkan agar kiranya dapat menjadi salah satu referensi dalam menambah wawasan setiap individu dalam beretika sesuai dengan profesi masing-masing individu karena ...

PENGANTAR SOSIOLOGI KONSEP DAN PRAKTIK

Pengantar sosiologi adalah studi tentang masyarakat dan interaksi sosial yang terjadi di dalamnya. Sosiologi sebagai ilmu sosial berfokus pada cara individu, kelompok, dan institusi berinteraksi serta membentuk struktur sosial yang ada di sekitarnya. Dalam pengantar sosiologi, pembahasan utamanya adalah bagaimana masyarakat terbentuk, berkembang, serta berfungsi, serta bagaimana norma, nilai, dan budaya membentuk perilaku sosial. Sosiologi berusaha memahami berbagai fenomena sosial seperti stratifikasi sosial, konflik, perubahan sosial, serta peran lembaga-lembaga sosial seperti keluarga, pendidikan, agama, dan media. Dengan menggunakan pendekatan ilmiah, sosiologi mencoba untuk mengidentifikasi pola-pola sosial yang ada dan menghubungkannya dengan teori-teori yang ada, seperti teori fungsionalisme, konflik, dan interaksionisme simbolik. Melalui pengantar sosiologi, kita belajar bahwa masyarakat bukanlah entitas yang statis, tetapi senantiasa berubah dan dipengaruhi oleh berbagai faktor internal maupun eksternal. Faktor ekonomi, politik, teknologi, serta budaya global yang terus berkembang, turut membentuk dinamika sosial yang ada. Sosiologi membantu kita untuk memahami ketidaksetaraan sosial, diskriminasi, serta masalah sosial lainnya yang ada di masyarakat. Secara keseluruhan, pengantar sosiologi memberikan pemahaman dasar tentang bagaimana masyarakat berfungsi dan berinteraksi, serta menawarkan cara-cara untuk mengatasi berbagai permasalahan sosial yang muncul. Dengan demikian, sosiologi tidak hanya menjadi ilmu pengetahuan, tetapi juga alat untuk menganalisis dan menciptakan perubahan sosial yang lebih baik.

... KOMUNIKASI ( FUNGSIONALISME STRUKTURAL , TEORI KONFLIK , INTERAKSI SIMBOLIK ) MAIN THEORY OF SOCIOLOGY COMMUNICATION ( STRUCTURAL FUNCTIONALISM , CONFLICT THEORY , SYMBOLIC INTERACTION ) . Majalah Seni Ilmiah Populer Komunikasi Massa ...

Dasar – Dasar Sosiologi Komunikasi

Buku Dasar dasar Sosiologi Komunikasi sebuah kajian yang menggabungkan dua disiplin ilmu, yaitu sosiologi dan komunikasi, untuk memahami interaksi sosial dalam konteks pertukaran informasi. Sosiologi komunikasi mengeksplorasi bagaimana masyarakat berkomunikasi, bagaimana struktur sosial mempengaruhi pola komunikasi, dan bagaimana proses komunikasi membentuk serta dipengaruhi oleh hubungan sosial.

Estu Widiyowati Lukas Maserona Sarugu. Effendy, O. U. (2009). Ilmu komunikasi: teori dan praktek. PT. Remaja ... Sociology (9th ed.). Polity Press. Griffin, M. (2006). A first look at communication theory. McGraw Hill. Hall, S ...

Manajemen Risiko dengan Pendekatan Keselamatan, Kesehatan, Keamanan, dan Lingkungan (K3L)

Buku ini menghadirkan pandangan holistik tentang Manajemen Risiko dengan Pendekatan Keselamatan, Kesehatan, Keamanan, dan Lingkungan Kerja (K3L). Mulai dari konsep manajemen risiko secara umum, landasan definisi K3L hingga strategi implementasi yang efektif. Buku ini adalah panduan komprehensif bagi para profesional, praktisi, akademisi, dan pembaca yang ingin memahami serta menerapkan prinsip-prinsip K3L dalam lingkungan kerja mereka. Pertama, pembaca akan dibimbing melalui pemahaman mendalam tentang konsep manajemen risiko secara umum, tujuan manajemen risiko, dan mengerucut pada pembahasan manajemen risiko yang fokus pada Keselamatan, Kesehatan, Keamanan, dan Lingkungan Kerja (K3L). Hal lain juga diuraikan tentang arti pentingnya perlindungan terhadap karyawan dan lingkungan kerja. Definisi K3L yang jelas dan pembahasan mengenai peran utama manajemen risiko menjadi landasan bagi pembaca untuk melangkah lebih jauh. Buku ini juga mengeksplorasi metode manajemen risiko, dengan fokus khusus pada Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control (HIRARC). Melalui pendekatan ini, pembaca akan dipandu melalui proses identifikasi potensi bahaya, penilaian risiko, dan implementasi langkah-langkah pengendalian yang tepat. Selain itu, buku ini membahas pentingnya asuransi kecelakaan kerja, regulasi asuransi kecelakaan kerja, jenis asuransi kecelakaan kerja, dan risiko yang ditanggung oleh asuransi kecelakaan kerja. Terakhir, buku ini membahas tentang manajemen Sanitasi Kesehatan dalam konteks K3L. Dengan memperkuat kebersihan dan kesehatan di tempat kerja, risiko terhadap karyawan dapat dikurangi secara signifikan. Pembaca akan diberikan wawasan tentang praktik terbaik dalam menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan aman. Dengan penyajian yang komprehensif dan pendekatan yang praktis, buku ini menjadi panduan yang tak ternilai bagi siapa pun yang berkecimpung dalam upaya meningkatkan keselamatan, kesehatan, keamanan, keberlanjutan lingkungan, serta produktivitas di tempat kerja.

Buku ini menghadirkan pandangan holistik tentang Manajemen Risiko dengan Pendekatan Keselamatan, Kesehatan, Keamanan, dan Lingkungan Kerja (K3L).

MSDM : Membangun Organisasi yang Berdaya Saing

Buku "MSDM : Membangun Organisasi yang Berdaya Saing," pembaca dibimbing melalui perjalanan mendalam mengenai konsep dasar dan sejarah manajemen sumber daya manusia (MSDM), membuka pintu wawasan terkait evolusi serta peran MSDM dalam konteks organisasi. Fokus utama buku ini mencakup aspek-aspek vital, termasuk perencanaan SDM, pengembangan karyawan, manajemen kinerja, kepemimpinan, dan manajemen perubahan. Dengan penekanan pada strategi perencanaan yang berkelanjutan, pembaca diberdayakan untuk merancang program pengembangan karyawan yang sesuai dengan kebutuhan organisasi, sambil memahami pentingnya evaluasi kinerja yang modern. Lebih lanjut, buku ini menyoroti peran kepemimpinan yang efektif dan kemampuan manajemen perubahan dalam membentuk budaya organisasi yang adaptif dan inovatif. Dengan menggabungkan teori dan praktik terkini, penulis membantu pembaca memahami bagaimana menghadapi tantangan masa depan serta mempersiapkan organisasi untuk tingkat daya saing yang lebih tinggi. Sebagai panduan komprehensif, buku ini menjadi sumber inspirasi dan pengetahuan bagi para profesional dan mahasiswa yang tertarik mengoptimalkan peran MSDM dalam membangun organisasi yang berdaya saing di era yang terus berkembang.

Buku "MSDM : Membangun Organisasi yang Berdaya Saing," pembaca dibimbing melalui perjalanan mendalam mengenai konsep dasar dan sejarah manajemen sumber daya manusia (MSDM), membuka pintu wawasan terkait evolusi serta peran MSDM dalam ...