Sebanyak 4 item atau buku ditemukan

SEPUTAR KAJIAN BAHASA INDONESIA (Berbasis Karya Tulis Ilmiah)

Manusia adalah mahluk sosial, sehingga manusia perlu berinteraksi dengan manusia lainnya. Pada saat manusia membutuhkan eksistensinya diakui, maka interaksi itu terasa semakin penting. Kegiatan berinteraksi ini membutuhkan alat, sarana atau media, yaitu bahasa. Sejak itulah bahasa menjadi alat,sarana atau media. Tiada kemanusiaan tanpa bahasa, tiada peradaban tanpa bahasa tulis. Dengan bantuan bahasa, anak tumbuh dari organisme biologis menjadi pribadi didalam kelompok. Pribadi itu berpikir, merasa, bersikap, berbuat serta memandang dunia dan kehidupan seperti masyarakat sekitarnya

Manusia adalah mahluk sosial, sehingga manusia perlu berinteraksi dengan manusia lainnya.

Strategi Belajar Mengajar

Strategi adalah suatu rencana tentang cara-cara pendayagunaan dan penggunaan potensi dan sarana yang ada untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dari suatu sasaran kegiatan. Secara umum strategi dapat berupa garis-garis besar haluan untuk bertindak dalam usaha mencapai sasaran yang telah ditentukan. Berkaitan dengan masalah belajar dan pembelajaran strategi bisa diartikan sebagai pola-pola umum kegiatan guru-anak didik dalam upaya mengoptimalkan kegiatan belajar untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Buku Strategi Belajar Mengajar ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.

Strategi Belajar Mengajar: Untuk Menjadi Guru yang Profesional

Strategi belajar mengajar sangat penting dipelajari agar pembelajaran menjadi menarik dan tidak membosankan. Buku ini di kemas secara menarik dengan berbagai macam metode mengajar. Bukan hanya itu, buku ini juga menjelaskan secara rinci tentang model, strategi, pendekatan, dan teknik pembelajaran. Dikupas juga tentang keberhasilan belajar mengajar sangat ditentukan bagaimana mampu menghandel kelas. Bagaimana pengelolaan kelas yang baik dengan menentukan salah satu model tatanan ruang kelas. Diharapkan buku ini dapat membantu permasalahan yang dihadapi oleh calon guru maupun tenaga pengajar lainnya dalam situasi tersebut.

... digunakan pada permasalahan kompleks yang diperlukan siswa dalam melakukan insvestigasi dan memahaminya. Melalui PjBL proses inquiry dimulai dengan memunculkan pertanyaan penuntun (a guiding question) dan membimbing siswa dalam ...

Perencanaan Pembelajaran

Bahan ajar ini terdiri dari 9 bab yang meliputi pengetahuan tentang kurikulum 2013 yang disampaikan pada perkuliahan pertama. Bab 2 membahas tentang cara menentukan minggu efektif berdasarkan kalender pendidikan. Bab 3 membahas cara mengembang program tahunan (Prota) dan Program semester berdasarkan minggu dan jam efektif yang sudah ditentukan. Pada bab 4 dibahas cara mengembangkan indikator. Bab 5 membahas tentang penentuan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang merupakan bagian dari penilaian. Bab 6 membahas cara mengembangkan silabus dilanjutkan pembahasan tentang RPP pada bab 7. Pengembangan materi ajar disajikan pada bab 8 dan diakhiri dengan pembahasan tentang penilaian di bab 9. Bahan ajar yang disusun ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai salah satu sumber belajar bagi mahasiswa atau calon guru yang akan menyusun perangkat pembelajaran. Di dalam bahan ajar ini juga disajikan teori dan cara mengembangkan perangkat pembelajaran, sehingga bagi mahasiswa yang program mata kuliah perencanaan dapat menjadi rujukan dalam menyusun perangkat pembelajaran.

peserta didik untuk memperbaiki pembelajaran, sedangkan penilaian sebagian
pembelajaran memungkinkan peserta didik melihat capaian dan kemajuan
belajarnya untuk menentukan target belajar. Penilaian konvensional berbeda ...