Sebanyak 4 item atau buku ditemukan

PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN UNTUK PERGURUAN TINGGI

Kewarganegaraan adalah anggota dalam sebuah komunitas politik (negara), dan dengannnya membawa Hak untuk berpartisipasi dalam politik.Seseorang dengan keanggotaan tersebut disebut warga negara. Aristoteles mengartikan warganegara adalah orang yang secara aktif ikut ambil bagian dalam kegiatan hidup bernegara, yaitu orang yang bias berperan sebagai yang diperintah dan orang yang bias berperan sebagai yang memerintah. Rousseau, menganggap warga negara adalah peserta aktif yang senantiasa menguapayakan kesatuan komunal.Kewarganegaraan memiliki pengertian lebih luas tidak sebatas keanggotaan seseorang dari organisasi Negara tapi meluas kepada hal-hal yang terkait dengan warga Negara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan disampaikan di Perguruan Tinggi.

... Kewarganegaraan ( PKn ) dalam pencerdasan kehidupan bangsa . Ada dua hal yang perlu diklarifikasikan lebih ... citizenship dan citizenship education . Lalu apa hubungan dari ketiga istilah tersebut ? Perhatikan pernyataan yang ...

PENDIDIKAN PANCASILA DI PERGURUAN TINGGI

Pancasila menurut Irwan Gesmi, & Yun Hendri (2018: 1-2) adalah Idiologi dasar Negara Indonesia nama Pancasila ini terdiri dari bahasa Sansekerta Panca berarti lima dan Sila berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi selruh rakyat Indonesia Menurut Notonegoro pancasila adalah dasar falsafah negara Indonesia, sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa pancasila merupakan dasar falsafah dan ideologi negara yang diharapkan menjadi pandangan hidup bangsa Indonesia sebagai pemersatu, lambang persatuan dan kesatuan serta sebagai pertahanan bangsa dan negara Indonesia. Menurut Muhammad Yamin pancasila berasal dari kata panca yang berarti lima dan sila yang berarti sendi, asas, dasar atau pengaturan tingkah laku yang penting dan baik. Dengan demikian pancasila merupakan lima dasar yang berisi pedoman atau aturan tentang tingkah laku yang penting dan baik.

Pancasila menurut Irwan Gesmi, & Yun Hendri (2018: 1-2) adalah Idiologi dasar Negara Indonesia nama Pancasila ini terdiri dari bahasa Sansekerta Panca berarti lima dan Sila berarti prinsip atau asas.

PENDIDIKAN POLITIK Kaum Muda Kontemporer

Konsep pendidikan liberal sebagai salah satu bentuk metodologi pendidikan politik, yang pada hakekatnya menyatukan pendidikan politik sebagai bagian dari pendidikan manusia secara keseluruhan.Ada 2 (dua) hal yang dapat ditangkap sebagai suatu misi dalam pendidikan liberal sebagai salah satu metodologi pendidikan politik, yakni mengembangkan demokrasi sebagai konsep utama dan inti dalam pendidikan politik, memberikan pendidikan akan wacana demokrasi dalam kehidupan politik warga negara.Mengembangkan demokratisasi penting dilakukan dalam politik pendidikan, bagaimana mengelola pendidikan dengan menggunakan konsep-konsep demokrasi guna mencapai tujuan pendidikan yang sebenar-benarnya. Pengajaran yang baik menurut konsep pendidikan liberal meliputi empat unsur, yaitu; pertama, mengenai motivasi, penting sekali membedakan dua tipe guru yaitu: yang satu menarik pokok permasalahan di belakangnya, dan yang kedua mendorong pokok permasalahan di depannya. Tipe pertama menggunakan kepribadiannya untuk menarik perhatian siswa-siswa dan kemudian mencoba mengalihkan perhatian siswa-siswa pada dirinya ke pokok permasalahan (pelajaran). Tipe kedua meminimalkan kepribadian dirinya dan mencoba menarik perhatan para siswa langsung ke materi (pelajaran) itu sendiri. Kedua, unsur organisasi yang harus dilengkapi dengan minat yang sama untuk membuat sesuatu menjadi jelas.

Konsep pendidikan liberal sebagai salah satu bentuk metodologi pendidikan politik, yang pada hakekatnya menyatukan pendidikan politik sebagai bagian dari pendidikan manusia secara keseluruhan.Ada 2 (dua) hal yang dapat ditangkap sebagai ...

PENDIDIKAN KARAKTER UNTUK MENJAWAB RESOLUSI KONFLIK

Karakter baik yang dimiliki oleh masyarakat, sanggat perlu diwarisi kepada generasi muda Indonesia pada umumnya dan dibekali generasi muda dengan nilai-nilai demokrasi sehingga generasi muda Indonesia dapat memiliki jati diri yang berkarakter, bertanggung jawab terhadap dirinya sendiri maupun kepada orang lain. Sementara sikap karakter generasi muda saat ini cenderung kehilangan arah untuk mereka menjalani hidupnya. Contoh seperti bidang ekonomi, pendidikan, sosial, yang saat sebelum dan sesudah reformasi terlihat mengalami kemajuan terutama pada bidang pendidikan dan ekonomi namun saat ini karakter generasi muda mereka mengalami kehilangan arah. Hal ini disebabkan karena pengaruh konflik sosial di berbagai daerah di Indonesia, seperti konflik social Ambon tahun 1999 yang lalu sehingga mengakibatkan frustrasi, trauma dan berpengaruh terhadap sikap dan perilaku kekerasan yang tidak di imbangi dengan tingkat emosional generasi muda.

Karakter baik yang dimiliki oleh masyarakat, sanggat perlu diwarisi kepada generasi muda Indonesia pada umumnya dan dibekali generasi muda dengan nilai-nilai demokrasi sehingga generasi muda Indonesia dapat memiliki jati diri yang ...