Sebanyak 42 item atau buku ditemukan

Teknik Pemesinan Bubut SMK/MAK Kelas XII

Buku ini disusun dengan memperhatikan Struktur Kurikulum SMK berdasarkan Kurikulum 2013 edisi revisi spektrum PMK 2018 dan jangkauan materi sesuai dengan Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar untuk kelompok C3 Kompetensi Keahlian. Buku ini diharapkan memiliki presisi yang baik dalam pembelajaran dan menekankan pada pembentukan aspek penguasaan pengetahuan, keterampilan, dan sikap secara utuh. Materi pembelajaran disajikan secara praktis, disertai soal-soal berupa tugas mandiri, tugas kelompok, uji kompetensi, dan penilaian akhir semester gasal dan genap. Buku ini disusun berdasarkan Pemendikbud No 34 tahun 2018 Tentang Standar Nasional Pendidikan SMK/MAK, pada lampiran II tentang standar Isi, lampiran III tentang Standar Proses dan lampiran IV tentang Standar Penilaian. Acuan KI dan KD mengacu pada Peraturan Dirjen Pendidikan Dasar Dan Menengah Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan No: 464/D.D5/Kr/2018 Tentang Kompetensi Inti Dan Kompetensi Dasar. Berdasarkan hasil telaah ilmiah, buku ini sangat sistematis, bermakna, mudah dipelajari, dan mudah diimplementasikan dalam pembelajaran di kelas. Ditinjau dari aspek isi, buku ini cukup membantu siswa dalam memperkaya dan mendalami materi. Pemakaian buku ini juga dapat menantang guru untuk berinovasi dalam pembelajaran sesuai konteks di kelas masing-masing.

Prinsip Dasar Penyusunan dan Penulisan Karya Tulis Ilmiah, diterbitkan oleh
Grasindo (2014) 2. Sukses Juara Olimpiade Matematika SMP Nasional &
Internasional, u P b lish diterbitkan oleh Grasindo (2016) 3. Persiapan Total
Tembus ...

HUKUM KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DI INDONESIA

HUKUM KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DI INDONESIA PENULIS: SYAHRUL MUSTOFA Ukuran : 14 x 21 cm ISBN : 978-623-7933-64-9 Terbit : April 2020 www.guepedia.com Sinopsis: Saat ini, trend sengketa informasi publik di Komisi Informasi maupun di pengadilan terus meningkat. Belum banyak referensi hukum yang membahas tentang “Hukum Keterbukaan Informasi Publik” dari sudut kajian hukum materil dan hukum formil. Melalui buku ini, diharapkan ada pedoman bagi semua pihak untuk menemukan jalan keadilan substantif dan keadilan prosedural atas sengketa informasi publik. Buku ini membahas tentang : pertama, konsepsi hukum materil tentang keterbukaan informasi publik (UU KIP), melihat sisi susbtansi atau isi hukum UU KIP secara komprehensif, mulai dari paradigma hukum keterbukaan informasi, sejarah, pokok pikiran, sasaran, asas-asas, tujuan, dampak serta isi konsepsi dan perdebatan tentang jenis informasi publik dan klasifikasi Badan Publik, hak dan kewajiban, serta lembaga Komisi Informasi; sifat dan kedudukannya, tugas pokok dan fungsinya, dan dengan segala permasalahannya. Kedua, tentang model penyelesaian sengketa informasi publik. Pembahasan mencakup; konsepsi hukum acara sengketa informasi publik di Komisi Informasi, Pengadilan Negeri dan PTUN. Pembahasan mencakup mulai dari; lingkup sengketa, obyek sengketa, legal standing, batas waktu permohonan, prosedur dan tahapan persidangan, alat bukti, jenis dan isi putusan, hingga eksekusi disertai bahasan tentang tantangan dan kelemahan konsep maupun praktek penyelesaian sengketa keterbukaan informasi publik di Komisi Informasi maupun di Pengadilan. Buku ini penting untuk dibaca terutama bagi praktisi hukum (Advokat, Hakim, Polisi, Jaksa), akademisi (Dosen dan Mahasiswa), Badan Publik Negara (Pusat dan Daerah), Badan Publik Bukan Negara (NGO, ormas dan lainnya), serta masyarakat sebagai pemohon/pengguna informasi publik. www.guepedia.com Email : [email protected] WA di 081287602508 Happy shopping & reading Enjoy your day, guys

HUKUM KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DI INDONESIA PENULIS: SYAHRUL MUSTOFA Ukuran : 14 x 21 cm ISBN : 978-623-7933-64-9 Terbit : April 2020 www.guepedia.com Sinopsis: Saat ini, trend sengketa informasi publik di Komisi Informasi maupun di ...

Kode Etik Hakim

Sejauh mana prinsip peradilan ini berjalan dengan baik, tolok ukurnya dapat dilihat dari kemandirian institusi peradilan tersebut dalam menjalankan tugas dan kewenangannya di dalam menegakkan sistem hukum dan keadilan; maupun dari aturan perundang-undangan yang memberikan jaminan yuri dis adanya kemerdekaan kekuasaan kehakiman. Oleh karena itu, perlu adanya pengaturan mengenai kode etik dalam profesi hukum yang dituangkan dalam aturan yang bersifat normatif, tertulis, dan memiliki kekuatan hukum (hukum positif). Kajian dan pembahasan buku ini antara lain mencakupi empat topik utama: (1) Etika, Profesi dan Kode Etik; (2) Etika Profesi dan Kode Etik Hakim dan Hukum Positif; (3) Kewajiban, Sanksi, dan Sumpah Hakim; dan (4) Hakim dalam Perspektif Agama (Islam, Kristen Protestan, Katolik, Hindu, Buddha). Buku persembahan penerbit prenadaMedia -PrenadaMedia-

Berbeda sekali antara fungsi seorang ahli moral dan seorang ahli etika. Para ahli moral menjelma seperti seorang guru atau pendeta. Dia akan didatangi oleh orang-orang yang sedang menghadapi masalah hidup untuk diminta petuah-petuahnya.

MOOC: Platform Pembelajaran Daring di Abad 21

Pendidikan merupakan proses untuk membina peserta didik untuk menjadi manusia yang sesungguhnya. Abad 21 merupakan abad dimana pendidik bukan lagi satu-satunya sumber ilmu yang harus diterima oleh peserta didik. Perubahan kurikulum sebenarnya telah didahului oleh perubahan dalam metode pembelajaran. Dengan adanya MOOC maka nantinya kita akan familiar dengan istilah kurikulum pribadi yang mana penentuan isi kurikulum tersebut yang menentukan peserta didik itu sendiri.

8.2.1 Program Sarjana Mikro Program Sarjana Mikro (MicroBachelors Program)
adalah pendidikan pada tingkat sarjana untuk pengembangan karir atau gelar.
Program MicroBachelors dibuat untuk pelajar dewasa yang ingin memajukan ...

Metodologi Penelitian Kriminologi

Pembahasan dalam buku ini dimulai dengan membahas perlunya metodologi penelitian kriminologi, yang bertujuan untuk menunjukkan kekhasan ciri objek penelitian kriminologi yang khas yang tidak selalu sama dengan gejala sosial yang lain. Bab-bab berikutnya membahas tentang dominasi, kelemahan dan kelebihan statistik kriminal yang merupakan data utama dalam analisis kriminalitas. Kemudian berbagai tema yang merupakan objek penelitian kriminologi dibahas dengan memberikan contoh penelitian-penelitian yang baik yang dapat dijadikan sebagai inspirasi ketika melakukan penelitian. Tema-tema yang dibahas tersebut meliputi survei korban kejahatan, survei pengakuan diri, pengukuran keseriusan kejahatan, pengukuran penggentarjeraan, pengukuran residivisme, penelitian eksperimental, studi peramalan, dan penelitian-penelitian kualitatif yang meliputi penelitian kasus individual, kasus berganda, sub-kebudayaan maupun tingkah laku kolektif. Untuk memudahkan pembaca merujuk referensi, daftar bacaan ditulis pada setiap akhir pembahasan. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Pembahasan dalam buku ini dimulai dengan membahas perlunya metodologi penelitian kriminologi, yang bertujuan untuk menunjukkan kekhasan ciri objek penelitian kriminologi yang khas yang tidak selalu sama dengan gejala sosial yang lain.

Belajar dan Pembelajaran: Konsep dan Pengembangan

Belajar merupakan proses memperoleh ilmu. Belajar merupakan kegiatan yang menghasilkan adanya perubahan dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak mampu menjadi mampu. Sedangkan pembelajaran mengacu pada dua konsep, yakni belajar dan mengajar. Pembelajaran merupakan proses yang kompleks dengan menghadirkan kegiatan belajar yang dilaksanakan oleh siswa serta kegiatan mengajar yang dilaksanakan oleh guru. Belajar dan pembelajaran merupakan dua kegiatan yang beriringan dan saling terkoneksi satu dengan lainnya. Artinya, proses pembelajaran tidak akan berhasil jika kegiatan belajar tidak hadir. Sebaliknya, jika komponen mengajar pada proses pembelajaran tidak dijalankan dengan baik, maka kegiatan pembelajaran juga akan timpang dan tidak mencapai hasil yang maksimal. Sebagai guru serta calon guru, memahami makna belajar dan pembelajaran sangat penting. Tujuannya hanya satu, mencapai kompetensi pembelajaran yang diharapkan. Guru dan calon guru wajib memahami seperti apa teori, konsep dan hakikat belajar itu sendiri, sebelum menerapkannya di kelas pembelajaran yang sebenarnya. Mulai dari perspektif psikologi hingga perspektif sosial, seyogianya menjadi acuan bagi guru dan calon guru sebelum memulai aktivitas belajar mengajar (pembelajaran). Pemberian materi ajar hingga mendesain serta mengembangkan model dan metode pembelajaran yang tepat menjadi salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh guru serta calon guru. Pengetahuan dan keterampilan terkait tes evaluasi apa yang tepat untuk siswa juga memberikan efek dalam peningkatan kualitas pembelajaran. Untuk itu, buku Belajar & Pembelajaran hadir sebagai bagian dari transfer keilmuan kepada guru serta calon guru. Buku Belajar & Pembalajaran ini terdiri dari 10 bab, di antaranya: Konsep Belajar & Hakiki Belajar, Hakikat Pembelajaran, Model Pembelajaran, Strategi Pembelajaran, Pendekatan Pembelajaran, Metode Pembelajaran, Pengembangan Model Desain Pembelajaran, Pengembangan Media & Sumber Belajar, serta Pengembangan Tes Evaluasi. Dengan adanya buku ini, diharapkan para pendidikan serta calon pendidik dapat mengetahui bagaimana penerapan konsep belajar dan pembelajaran secara tepat baik dipandang dari sisi siswa maupun dipandang dari sisi guru.

... Model Project Based Learning (Model Pembelajaran Berbasis Proyek) dalam Materi Pola Bilangan Kelas VII', PPPPTK Matematika, pp. 1–19. Trianto (2013) Desain pengembangan pembelajran tematik bagi anak usia dini TK/RA dan anak kelas ...

Pendidikan nonformal

pengembangan melalui pusat kegiatan belajar mengajar (PKBM) di Indonesia : sebuah pembelajaran dari kominkan di Jepang

Islam madzhab tengah

persembahan 70 tahun Tarmizi Taher

On the need for Islamic renewal towards globalization era in Indonesia; festschrift in honor of Tarmizi Taher, former Indonesian Minister for Religious Affairs.

yang berharap agar Islam moderat tampil dan memberikan andil dalam
meredam gejolak teror berlabel agama . Menteri Senior Singapura Lee Kuan
Yew misalnya , menyerukan agar kelompok Islam moderat di Asia Tenggara
mengambil ...

Media Pembelajaran

Komponen dalam pembelajaran meliputi kurikulum, guru, siswa, metode, materi, alat (media) serta evaluasi pembelajaran. Sinkronisasi antara komponen tersebut menciptakan proses pembelajaran terlaksana dengan baik dan mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan. Salah satu komponen penting pada proses pembelajaran adalah alat (media) pembelajaran. Seiiring berkembangnya dunia pendidikan, keberadaan media pembelajaran juga ikut berkembang. Keberadaan media pembelajaran pun semakin eksis dalam dunia pendidikan sejak diberlakukannya Kurikulum 2013. Dimana dijelaskan bahwa media pembelajaran diintegrasikan dengan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Hal ini dimaknai bahwa media pembelajaran yang diintegrasikan dengan TIK menjadi komponen penting dalam mencapai kompetensi yang diharapkan. Sebagai pendidik maupun calon pendidik, seyogianya wajib memahami media pembelajaran apa saja yang sesuai dengan perkembangan dunia pendidikan saat ini. Selain itu, pendidik dan calon pendidik juga seyogianya mampu untuk mendesain media pembelajaran yang sesuai dengan konten materi ajar yang akan diajarkan kepada siswa. Hal ini dikarenakan pendidik yang merupakan desainer, yang mengetahui runtut proses pembelajaran yang akan dilaksanakan. Proses pembelajaran akan sangat terbantu dengan kehadiran media pembelajaran. Buku Media Pembelajaran ini akan membahas: Hakikat Media dalam Pembelajaran, Klasifikasi Media Pembelajaran, Model-Model Pengembangan Media Pembelajaran, Teknik Pemilihan Media, Mendesain Media Pembelajaran, Teknik Pembuatan Media Berbasis Komputer, Penilaian Media Pembelajaran, serta Media Pembelajaran berbasis TIK.

Keberadaan media pembelajaran pun semakin eksis dalam dunia pendidikan sejak diberlakukannya Kurikulum 2013. Dimana dijelaskan bahwa media pembelajaran diintegrasikan dengan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).