Sebanyak 759 item atau buku ditemukan

Komputer: Merakit, Menginstal dan Menggunakan Microsoft Office Word

Ide untuk menciptakan alat hitung yang bisa membantu pekerjaan manusia telah muncul sejak ratusan tahun yang lalu. Namun, orang yang paling besar jasanya dalam mempercepat perkembangan komputer adalah Charles Babbage, seorang matematikawan Inggris yang pada tahun 1820-an memiliki ide untuk menciptakan sebuah komputer mekanis. Melalui sebuah proses panjang, pengorbanan materi yang tidak sedikit jumlahnya, kesabaran dan ketekunan, pada tahun 1821 Babbage akhirnya berhasil mewujudkan konsep komputer mekanis pertama yang diberi nama “Difference Engine”. Difference Engine merupakan komputer mekanik pertama di dunia yang memiliki fungsi untuk membuat tabulasi polinomial. Polinomial sendiri merupakan pernyataan matematika yang melibatkan penjumlahan, perkalian, pangkat dalam satu atau lebih variabel dengan koefisien. Rumitnya perhitungan dalam Polinomial menjadi dasar motivasi Babbage untuk menciptakan Difference Engine. Seiring berjalanya waktu dan tuntutan kebutuhan manusia yang tiap saat berkembang, turut mendorong modivikasi kecanggihan komputer itu sendiri. Komputer mulai berkembang dari generasi pertama hingga saat ini masuk pada generasi keempat dengan bentuk lebih menarik, speed tinggi, efektif dan kaya fasilitas. Perkembangan tersebut turut melahirkan ragam definisi bagi komputer. Mulai dari definisi yang sederhana sebagaimana wujud komputer sejak ditemukannya hingga definisi yang memadai sesuai kenyataan komputer saat ini. Definisi sederhana seperti dikemukakan oleh Gordon B. Davis, “Komputer merupakan tipe khusus alat penghitung yang mempunyai sifat tertentu yang pasti”. Definisi ini menjelaskan bahwa komputer hanya sekadar alat yang dipergunakan untuk menghitung. Definisi lain yang menunjukkan perkembangan dan kemajuan sistem komputer seperti dikemukakan oleh Williams Sawyer, “Komputer adalah mesin multiguna yang dapat diprogram, yang menerima data (fakta-fakta dan gambar-gambar kasar) dan memproses atau memanipulasinya ke dalam informasi yang dapat kita gunakan”. Karena definisi mengikuti karakteristik, fungsi dan atribut-atribut yang melekat pada suatu objek, maka definisi mengenai komputer pun akan terus berkembang seiring perkembangan komputer itu sendiri.

Buku Komputer: Merakit, Menginstal dan Menggunakan Microsoft Office Word ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.

Mahir Menguasai SPSS Panduan Praktis Mengolah Data Penelitian New Edition Buku Untuk Orang Yang (Merasa) Tidak Bisa Dan Tidak Suka Statistika

Buku Mahir Menguasai SPSS New Edition merupakan buku yang wajib dibaca oleh para mahasiswa atau umum yang merasa kesulitan dalam memahami statistika atau bahkan yang merasa tidak suka statistika. Buku ini memuat panduan praktik pengolahan data statistik dengan menggunakan aplikasi SPSS. Buku ini merupakan edisi terbaru dari buku sebelumnya, yaitu Mahir Menguasai SPSS. Bahasan disajikan secara sederhana dan sistematis agar lebih mudah dipelajari dan dipraktikkan secara otodidak khususnya bagi pemula. Materi yang ada di dalam buku ini sangat lengkap yang meliputi: • Analisis Deskriptif (Analisis Frekuensi, Deskriptif dan Eksplorasi) • Analisis Crosstabs dan Uji Chi Square • Uji Asumsi Dasar (Normalitas, Linieritas, Homogenitas) • Analisis Komparatif (Independent Sample Tes, Paired Sample Test, One Way ANOVA) • Uji Instrumen Data Kuesioner (Uji Validitas dan Reliabilitas) • Uji Asumsi Klasik Regresi (Normalitas Residual, Multikolinieritas, Autokorelasi, Heteroskedastisitas) • Analisis Asosiatif (Korelasi, Regresi Sederhana, Regresi Berganda) • Analisis Jalur

Buku Mahir Menguasai SPSS New Edition merupakan buku yang wajib dibaca oleh para mahasiswa atau umum yang merasa kesulitan dalam memahami statistika atau bahkan yang merasa tidak suka statistika.

Mahir Menguasai SPSS

(Mudah mengolah Data Dengan IBM SPSS Statistic 25)

Buku "Mahir Menguasai SPSS" merupakan buku panduan praktik pengolahan data statistik dengan menggunakan aplikasi SPSS yang ditujukan untuk para mahasiswa dan umum. Buku ini disajikan secara sederhana dan sistematis agar lebih mudah dipelajari dan dipraktekkan secara otodidak khususnya bagi pemula. Meskipun di dalam buku ini mengulas penggunaan aplikasi IBM SPSS Statistic 25 (SPSS versi 25), namun dalam praktiknya bahasan buku ini dapat juga digunakan untuk SPSS versi-versi sebelumnya. Bahasan yang ada di dalam buku ini sangat lengkap yang meliputi : - Analisis deskriptif (Analisis Frekuensi, Deskriptif dan Eksplorasi) - Analisis Crosstabs dan Uji Chi Square - Uji Asumsi Dasar (Normalitas, Linieritas, Homogenitas) - Analisis Komparatif (Independent Sampel Test, Paired Sample Test, One Way ANOVA) - Uji Instrumen Data Kuesioner (Uji Validitas dan Reliabilitas) - Uji Asumsi Klasik Regresi (Normalitas Residual, Multikolinieritas, Autokolerasi, Heteroskedastisitas) - Analisis Asosiatif (Kolerasi, Regresi Sederhana, Regresi Berganda) - Analisis Jalur Buku Mahir Menguasai SPSS (Mudah mengolah Data Dengan IBM SPSS Statistic 25) ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.

Buku "Mahir Menguasai SPSS" merupakan buku panduan praktik pengolahan data statistik dengan menggunakan aplikasi SPSS yang ditujukan untuk para mahasiswa dan umum.

Buku Ajar Ekonometrika

Program EViews adalah sebuah program aplikasi yang mampu menganalisis ekonometrika secara lengkap. Salah satu keunggulan program ini di bandingkan program atau software lainnya adalah karena program ini berbasis windows dan program ini sangat mudah dioperasikan. Kemampuan EViews ini meliputi analisis dan evaluasi analisis data sintifik, analisis keuangan, peramalan makro/mikro ekonomi, simulasi, dan analisis biaya dan peramalannya. Disamping itu, EViews juga mempunyai kemapuan untuk melakukan analisis eksplorasi data, simulasi, kontruksi grafik maupun uji-uji hipotesis sederhana, baik parametrik maupun nonparametrik.

Artikel Ilmiah hasil penelitian dimuat pada JIT, Jurnal IPTEKS Terapan ISSN: 1979-9292 Vol.5 No:4 , Desember 2011 5. Penguatan sosial kapital dalam peningkatan ekonomi pasca bencana alam di Sumatera Barat, 2011.

Kepastian Hukum Sukuk Negara Sebagai Instrumen Investasi di Indonesia

Buku ini dibuat dibuat untuk menambah keilmuan pemahaman tentang Sukuk yang di Indonesia dikenal sebagai Surat-Surat Berharga Syariah Negara (SSBN), terkhususnya Sebagai Instrumen Investasi Dalam Menunjang Pembangunan Ekonomi Indonesia. Buku ini sendiri terdiri dari 5 (lima) BAB. BAB Pertama bejudul pendahuluan yang menuliskan tentang dinamika kepastian hukum hak investor dalam berinvestasi pada surat berharga syariah negara dan kerangka pemikiran awal kepastian hukum hak investor dalam berinvestasi pada surat berharga syariah negara. BAB Kedua menjelaskan tentang Penerbitan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Sebagai Instrumen Investasi Syariah, yang menjelaskan tentang instrumen investasi di pasar modal syariah, jenis- jenis-jenis instrumen investasi di pasar modal syariah, akad-akad dalam penerbitan instrumen investasi syariah. Kemudian penulis menjelaskan bagaimana SBSN sebagai instrumen investasi syariah, pengertian dan konsep dasar sukuk, dasar hukum sukuk (hukum pelarangan bermuamalah dengan obligasi) yang berasal dari: Al-Quran, Al Hadits, Kaidah Fiqih, Perundang-undangan, Peraturan Bapepam-LK dan Fatwa DSN-MUI. Penulis juga menjelaskan bagaimana manfaat sukuk, karakteristik sukuk, jenis-jenis sukuk, struktur sukuk yang terdiri dari: 1) struktur sukuk musyarakah; 2) struktur sukuk mudharabah; 3) struktur sukuk murabahah; 4) struktur sukuk salam; 5) struktur sukuk istishna; dan) struktur sukuk ijarah. serta menjelaskan tentang surat berharga syariah negara (SBSN) BAB kedua ini juga menjelaskan bagaimana dasar hukum penerbitan SBSN yang terdiri dari: 1) UU Nomor 19 Tahun 2008 tentang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN); 2) Peraturan Pemerintah Nomor 56 Tahun 2008 tentang Perusahaan Penerbit Surat Berharga Syariah Negara; 3) Fatwa Syariah dari DSN-MUI derta Struktur SBSN. Penerbitan SBSN sebagai instrumen investasi syariah dapat dilihat dari: penerbitan sukuk dengan akad ijarah berdasarkan standar AAOIFI dan penerbitan SBSN dengan akad ijarah menurut UU Nomor 19 Tahun 2008, yang diihat dari: a) SBSN sebagai objek transaksi, b) transaksi dalam penerbitan SBSN; dan c) underlying asset sebagai dasar transaksi SBSN. Buku ini juga membahas penerbitan sukuk di beberapa Negara. BAB Ketiga menjelaskan tentang Penerbitan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Sebagai Instrumen Investasi Dalam Pembangunan Ekonomi. Dimulai dari penjelasan tentang SBSN dalam pembangunan ekonomi, pemanfaatan SBSN dalam pembangunan ekonomi, perkembangan pemanfaatan SBSN dalam pembangunan ekonomi, serta penerbitan SBSN sebagai instrumen investasi, penerbitan SBSN, metode bookbuilding, metode lelang, metode, penempatan langsung (private placement), kewenangan dan kewajiban pemerintah dalam penerbitan SBSN, jaminan pemerintah dalam penerbitan SBSN, penggunaan barang milik negara sebagai aset dalam penerbitan sbsn, barang milik negara (BMN) sebagai aset SBSN, syarat-syarat barang milik negara sebagai aset SBSN, penggunaan barang milik negara sebagai aset SBSN, permasalahan investasi syariah pada SBSN dan permasalahan underlying aset dalam penerbitan SBSN. BAB Keempat dalam buku ini menjelaskan tentang Kepastian Hukum Hak Investor Dalam Berinvestasi Pada Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Hal ini dijelaskan dalam rangka untuk menjamin kepastian hukum hak investor dalam berinvestasi pada SBSN, perlindungan hukum hak investor dalam berinvestasi pada SBSN, perlindungan hukum melalui undang-undang, perlindungan hukum melalui perjanjian, dan bagaimaa perspektif penerbitan SBSN berdasarkan asas kepastian hukum bagi investor dalam menunjang pembangunan ekonomi Indonesia. Sedangkan pada BAB V sebagai bab penutup, akan menjelaskan kesimpulan dan saran dari buku ini.

Berbagai perturan perundang-undangan yang mengatur perbankan, pasar modal, asuransi, dana pensiun dan lembaga pembiayaan mengadopsi ... Berbagai peraturan perundang-undangan, seperti UU Nomor 21 Tahun 2008 tentang Perbankan Syariah, ...

Manajemen Investasi Fundamental, Teknikal, Perilaku Investor dan Return Saham

Perubahan harga saham sebagai representasi perilaku investor yang memperdagangkan saham di pasar modal tidak hanya ditentukan oleh faktor internal perusahaan, tetapi juga oleh faktor eksternal perusahaan. Internal dan eksternal perusahaan merupakan faktor fundamental yang sering dipakai sebagai dasar para investor di pasar modal untuk mengambil keputusan investasi. [Penerbit Deepublish, Deepublish, Investasi]

Buku Manajemen investasi fundamental, teknikal, perilaku investor dan return saham ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya. [Penerbit Deepublish, Deepublish, Investasi]

Reorientasi Implementasi Kurikulum Program Studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Lambung Mangkurat Dalam Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka

Reorientasi Implementasi Kurikulum Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Lambung Mangkurat dalam Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka ini disusun dimaksudkan sebagai rambu-rambu yang digunakan untuk memandu Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka pada tataran Program Studi Bimbingan dan Konseling, terutama kepada Dosen Pembimbing Akademik (DPA), dosen pengampu perkuliahan, dan mahasiswa yang mengikuti perkuliahan. Penyusunan Reorientasi Implementasi Kurikulum Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Lambung Mangkurat Dalam Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka melibatkan unsur Pimpinan Program Studi dan Tenaga Pendidik Program Studi Bimbingan dan Konseling yang kemudian bekerja sama merumuskan dan menurunkan ketentuan dan panduan yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta pihak Universitas Lambung Mangkurat kemudian disesuaikan dengan visi dan misi yang disusun oleh Program Studi Bimbingan dan Konseling. Reorientasi Implementasi Kurikulum Program Studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Lambung Mangkurat Dalam Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

Reorientasi Implementasi Kurikulum Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Lambung Mangkurat dalam Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka ini disusun dimaksudkan sebagai rambu-rambu yang digunakan untuk memandu Program Merdeka ...

Mengenal Dan Memahami Perjanjian Dalam Asuransi Jiwa

Perjanjian asuransi khususnya asuransi jiwa adalah perjanjian antara para pihak secara timbal balik, para pihak wajib melakukakn pemenuhan pretasi berdasarkan hak dan kewajiban masing-masing pihak. Dalam hal ini, penanggung menerima pengalihan resiko terhadap objek yang dipertanggungjawabkan, sedangkan tertanggung berkewajiban membayar premi asuransi yang disepakati oleh kedua pihak. Risiko akan beralih jika premi sudah dibayar tetanggung kepada penanggung. Perjanjian asuransi berjalan dengan baik jika para pihak mematuhi prinsip-prinsip dalam asuransi sehingga buku ini menjelaskan tentang konsep hukum perjanjian yang meliputi definisi perjanjian, asas-asas hukum perjanjian, syarat-syarat sahnya perjanjian, dan jenis-jenis perjanjian. Mengenal Dan Memahami Perjanjian Dalam Asuransi Jiwa ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.

05/2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 69/POJK.05/2016 Tentang Penyelenggaraan Usaha Perusahaan Asuransi, Perusahaan Asuransi Syariah, Perusahaan Reasuransi dan Perusahaan Reasuransi Syariah.

Mengenal Ilmu Bahasa (Linguistik)

Buku “Mengenal Ilmu Bahasa (Linguistik)” ini pada awalnya disusun sebagai kebutuhan bahan ajar mata kuliah Introduction to Linguistic (pengantar linguistik) pada Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP-PGRI) Sumatera Barat. Buku ini merupakan pengembangan dari materi dan silabus perkuliahan serta bahan-bahan dari berbagai sumber berdasarkan Rencana Program dan Kegiatan Pembelajaran Semester dalam pencapaian kompetensi menguasai teori-teori tentang ilmu kebahasaan. Kemudian, karena penulis berfikir bahwa kajian dasar mengenai ilmu bahasa pada prinsipnya merupakan ilmu yang umum (general) pada semua bahasa di dunia, maka timbul keinginan untuk menjadikan buku ini sebagai salah satu panduan bagi Program Studi Bahasa secara umum. Buku ini pada dasarnya masih merujuk pada buku-buku sebelumnya yang membahas mengenai seluk-beluk linguistik, tetapi lebih disesuaikan dengan perkembangan dan revisi terbaru berdasarkan penelitian dan temuan oleh ahli-ahli bahasa saat ini. Selanjutnya, karena banyak ahli bahasa sudah lebih memfokuskan kepada kajian-kajian bahasa pada pembahasan yang lebih spesifik terhadap bidang tertentu pada tataran lebih lanjut yang jauh lebih kompleks sehingga agak menyulitkan bagi mahasiswa yang tergolong pemula untuk memahami akar dari kajian bahasa itu sendiri. Untuk itu, buku ini diharapkan dapat menjadi jawaban terhadap permasalahan tersebut di atas karena penulis berusaha memaparkan pembahasan dari hal-hal mendasar yang memudahkan mahasiswa untuk memahami topik, dan juga cakupan buku ini bisa dinilai luas sehingga pembaca lebih mudah mengklasifikasikan bidang-bidang kajian ilmu bahasa yang sudah banyak berkembang dengan berbagai macam aliran dan bidang ilmu turunannya. Dalam pemaparan isi, buku ini terdiri dari sebelas Bab yang dimulai dari Bab pendahuluan yang membahas pengertian bahasa dan cabang-cabang ilmu bahasa sampai pada Bab linguistik terapan sebagai penerapan dan aplikasi dari ilmu-ilmu bahasa itu sendiri termasuk juga tentang pengajaran ilmu bahasa. Pada masing-masing Bab terdapat pemaparan teori dan beberapa ilustrasi serta gambar-gambar yang berkaitan dengan pokok bahasan sehingga pembaca lebih mudah mencerna dan memahami materi yang dibahas. Buku Mengenal ilmu bahasa (linguistik) ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.

Buku Mengenal ilmu bahasa (linguistik) ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.

Kamus Bahasa Taba-Indonesia Dialek Waigitang-Waikyon Pálihara Ditbahasa De Tmakaunak Memelihara Bahasa Agar Kita Saling Mengenal

Bahasa Taba, bahasa yang wilayah pakainya merentang dari Waigitang hingga Mailoa di Pulau Makeang, ini setidaknya memiliki tiga varian atau dialek, yaitu dialek Waigitang-Waikyon, Suma-Dawori, dan dialek Mailoa. Karena migrasi penutur jatinya ( native speaker ) pada masa lalu, bahasa ini kemudian mengalami perluasan wilayah pakai hingga ke beberapa kampung di Halmahera, Bacan, dan Kayoa. Khusus untuk penutur yang bermigrasi ke Kayoa, bahasa Taba/Teba kemudian berubah nama menjadi Nge(i)lo/Ngailo , yang sesungguhnya lebih mirip dengan varian Suma dan Mailoa.

Bahasa Taba, bahasa yang wilayah pakainya merentang dari Waigitang hingga Mailoa di Pulau Makeang, ini setidaknya memiliki tiga varian atau dialek, yaitu dialek Waigitang-Waikyon, Suma-Dawori, dan dialek Mailoa.