Sebanyak 198 item atau buku ditemukan

Evaluasi Pembelajaran Jilid II

Evaluasi pembelajaran adalah salah satu mata kuliah wajib yang mesti di tempuh oleh mahasiswa jurusan pendidikan baik perguruan tinggi negeri maupun swasta. Hal ini menjadi penting karena salah satu tugas pokok seorang guru atau pendidik sesuai dengan UU. No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen adalah mengevaluasi, sehingga untuk menjadi guru yang profesional memerlukan kemampuan meng­evaluasi peserta didik. Buku evaluasi pembelajaran ini terdiri dari dua jilid yang membahas mengenai evaluasi pembelajaran. Buku ini diharapkan mampu membantu para pembaca dalam mempelajari buku evaluasi lebih mendalam.

(2014-2015), Koordinator Divisi Pendidikan Forum Anak Kota Palu (2015-2016), Sekretaris Umum LDF AlUswah (2017), Kabid Kaderisasi dan Organisasi PK IMM Tarbiyah dan Keguruan (2017), Anggota Litbang HMJ PAI (2017), Sekretaris Umum HMJ ...

Kewirausahaan

Pendekatan Karakteristik Wirausahawan Sukses Ed.2

Fenomena dunia kewirausahaan yang diuraikan dan dibahas secara mendalam dalam buku ini, meliputi peran motivasi dalam usaha, cara melihat masa depan (visioner), kepemimpinan dalam usaha, nilai penting pembentukan dan pemeliharaan jaringan bisnis yang luas, serta sikap (etos kerja) yang harus dimiliki seorang wirausahawan untuk menghadapi semua perubahan dan tantangan. Disarikan langsung dari pengalaman praktis lapangan dan penuturan (tips dan kiat bisnis) dari mereka yang sukses dalam dunia usaha. Dengan penyajian yang praktis-keilmuan, menjadikan buku ini sebagai sumber bacaan yang sangat penting bagi mereka yang tertarik dan yang sedang menekuni dunia usaha (kewirausahaan) --- Buku persembahan penerbit Kencana (Prenadamedia)

Fenomena dunia kewirausahaan yang diuraikan dan dibahas secara mendalam dalam buku ini, meliputi peran motivasi dalam usaha, cara melihat masa depan (visioner), kepemimpinan dalam usaha, nilai penting pembentukan dan pemeliharaan jaringan ...

Teknologi dan Media Pembelajaran Jilid 2

Teknologi dan Media Pembelajaran adalah salah satu mata kuliah yang harus ditempuh oleh seluruh mahasiswa jurusan Pendidikan baik perguruan tinggi negeri maupun swasta serta PTKIN seluruh Indonesia. Mata kuliah ini bertujuan memberikan gambaran bagi mahasiswa yang ke depannya akan menjadi seorang guru, untuk itu diperlukan kemampuan guru dalam penguasaan teknologi dan media pembelajaran agar pada saat proses belajar mengajar dapat berjalan dengan lancar sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Dalam buku Teknologi dan Media Pembelajaran jilid I ini terdiri atas Pengertian Teknologi Pembelajaran, Asas Teknologi dan Media Pembelajaran, Alat Teknis Pembelajaran serta Ruang Lingkup Media Pembelajaran yang akan dibahas secara komprehensif dan mendalam.

Teknologi dan Media Pembelajaran adalah salah satu mata kuliah yang harus ditempuh oleh seluruh mahasiswa jurusan Pendidikan baik perguruan tinggi negeri maupun swasta serta PTKIN seluruh Indonesia.

Teknologi dan Media Pembelajaran Jilid I

Teknologi dan Media Pembelajaran adalah salah satu mata kuliah yang harus ditempuh oleh seluruh mahasiswa jurusan Pendidikan baik perguruan tinggi negeri maupun swasta serta PTKIN seluruh Indonesia. Mata kuliah ini bertujuan memberikan gambaran bagi mahasiswa yang ke depannya akan menjadi seorang guru, untuk itu diperlukan kemampuan guru dalam penguasaan teknologi dan media pembelajaran agar pada saat proses belajar mengajar dapat berjalan dengan lancar sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Dalam buku Teknologi dan Media Pembelajaran jilid I ini terdiri atas Pengertian Teknologi Pembelajaran, Asas Teknologi dan Media Pembelajaran, Alat Teknis Pembelajaran serta Ruang Lingkup Media Pembelajaran yang akan dibahas secara komprehensif dan mendalam.

Dalam buku Teknologi dan Media Pembelajaran jilid I ini terdiri atas Pengertian Teknologi Pembelajaran, Asas Teknologi dan Media Pembelajaran, Alat Teknis Pembelajaran serta Ruang Lingkup Media Pembelajaran yang akan dibahas secara ...

Sistem Operasional Manajemen Distribusi

Buku Sistem Operasional Manajemen Distribusi ini menguraikan secara padat dan ringkas mengenai kegiatan operasional pendistribusian sebagai berikut. • Manajemen Distribusi, membahas pengertian, fungsi, keunggulan, dan hambatan yang dialami saluran distribusi. • Saluran Distribusi, menguraikan jenis-jenis saluran distribusi yang dapat dipergunakan secara tradisional dan modern, perilaku konsumen dalam distribusi, sistem distribusi lama dan baru, serta permasalahan saluran distribusi. • Perencanaan Manajemen Distribusi, menguraikan mengenai pelayanan konsumen, perencanaan dan evaluasi saluran distribusi, manajemen distribusi yang terintegrasi, dan faktor keberhasilan dalam manajemen distribusi. • Kebijakan dan Strategi Saluran Distribusi, menerangkan strategi yang diterapkan dalam saluran distribusi. • Membangun Sistem Manajemen Distribusi, menjelaskan model perusahaan distribusi, pedoman dan prosedur pelaksanaan kerja distribusi, dan jenis laporan dalam saluran distribusi. • Pengukuran dan Analisis Keuangan Saluran Distribusi, yakni memberikan pengukuran beserta analisis yang berkaitan dengan kegiatan operasional pendistribusian. Pembahasan-pembahasan tersebut dapat memberikan wawasan pengetahuan kepada mahasiswa dan masyarakat umum mengenai kegiatan operasional distribusi beserta pengukurannya. Buku yang wajib dimiliki oleh mahasiswa konsentrasi manajemen pemasaran, dosen, dan praktisi pemula, serta masyarakat yang ingin mendalami dunia distribusi.

... lima komponen yang harus dikelola. Dari rentang saluran distribusi yang
mungkin digunakan, pilihan harus dibuat hingga didapat keunggulan bersaing
yang paling baik. Tim riset di Centre for Strategic Manufacturing, Strathclyde
University ...

Tinjauan Psikologi Hukum dalam Perlindungan Anak

Hadirnya buku ini didasarkan pada fenomena sosial dalam penegakan hukum di Indonesia, khususnya anak yang berhadapan dengan hukum. Fenomena sosial tentang kasus anak yang berhadapan dengan hukum semakin sering terjadi. Di sisi lain terdapat kesedihan yang mendalam dari penulis berkenaan dengan kondisi psikologi anak yang berhadapan dengan hukum. Proses penanganan kasus yang melibatkan anak harus dilakukan lebih hati-hati. Para pihak yang terlibat dalam menangani kasus anak yang berhadapan dengan hukum harus memiliki pendidikan khusus. Jangan sampai upaya penegakan hukum tidak memperhatikan faktor psikologis anak. Atas alasan tersebut diperlukan pendidikan psikologi hukum bagi para pihak yang terlibat dalam penyelesaian kasus anak yang berhadapan dengan hukum.

Hadirnya buku ini didasarkan pada fenomena sosial dalam penegakan hukum di Indonesia, khususnya anak yang berhadapan dengan hukum.

Pemikiran Pendidikan Islam Fazlur Rahman

Fazlur Rahman adalah seorang tokoh pemikir pendidikan Islam asal Pakistan. Fazlur Rahman dikenal sebagai tokoh pembaharu dan pemikir Islam kontemporer yang sangat kritis. Kecerdasannya dalam bidang pendidikan diakui oleh dunia internasional, terutama di kalangan akademik Barat. Pemikirannya yang rasional justru banyak ditentang oleh kalangan ulama Pakistan, akan tetapi di negara seperti Indonesia, pemikirannya banyak dikembangkan. beberapa pemikir kawakan Indonesia seperti Nurcholish Madjid dan Ahmad Syafi'e Ma'arif adalah muridnya.

Pemikirannya yang rasional justru banyak ditentang oleh kalangan ulama Pakistan, akan tetapi di negara seperti Indonesia, pemikirannya banyak dikembangkan. beberapa pemikir kawakan Indonesia seperti Nurcholish Madjid dan Ahmad Syafi'e Ma ...

Ilmu Pendidikan Islam

Kehadiran buku ini mengisi ruang kosong di antara sekian banyak buku pendidikan Islam lainnya. Buku ini menggambarkan beberapa tema yang dianggap penting dalam konten pendidikan Islam. Pemaknaan pendidikan dalam buku ini, walaupun kurang mendalam namun penulis mencoba memaparkannya dengan memerhatikan aspek substantif pendidikan Islam. Pembahasan pada buku ini lebih mengarah pada beberapa komponen pendidikan, seperti konsep pendidikan, tujuan, pendidik (guru), kurikulum, metode, dan alat. Tetapi karena ada beberapa hal yang dipandang penting untuk dipaparkan, penulis mengulas pula konsepsi manusia dan sedikit gambaran mengenai potret pondok pesantren sebagai lembaga pendidikan Islam “indigenous” di Indonesia, sistem pendidikan Islam dalam perkembangan modern dan sosial budaya, serta ulasan mengenai Pendidikan Agama Islam di sekolah.

Buku Ilmu Pendidikan Islam ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.