Sebanyak 1173 item atau buku ditemukan

Wilayah kajian agama di Indonesia

Sehingga dengan nilai-nilai tersebut kita meratakan ajaran yang dibawa oleh
Rasulullah menjadi ”Rahmatan lil alamin”. Bagi kehidupan umat Islam di
Indonesia, usaha ini akan menunjang bagi berhasilnya pembangunan bangsa,
negara ...

Pendidikan Orang Dewasa Dalam Al-Qur'an

Motivasi utama penulis membahas kajian ini karena konsep pendidikan orang dewasa belum pernah dibahas menurut perspektif Al-Qur’an. Selama ini, konsep pendidikan orang dewasa yang dibicarakan secara ilmiah sering merujuk kepada teori dan pendapat para ilmuwan Barat. Sementara Al-Qur’an yang memuat kajian tentang itu sejak 14 abad yang lampau, belum pernah dijadikan landasan untuk membahas dan melahirkan konsep pendidikan orang dewasa. Atas pertimbangan tersebut, sangatlah layak dan tepat jika Al-Qur’an dikedepankan untuk membedah dan melahirkan konsep pendidikan orang dewasa, sehingga gagasan dan pendekatan yang dikembangkan dalam dunia pendidikan menjadi lebih islami, membangkitkan kesadaran spiritual, dan berkarakter mulia. Selain itu, dimaklumi pula, konsep pendidikan orang dewasa dalam perspektif Al-Qur’an ini perlu dikedepankan agar dapat menjadi bagian penting dari pengembangan kajian Ilmu Pendidikan Islam.

... sebagaimana yang telah diatur dan diubah dari Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2002, bahwa: Kutipan Pasal 113 (1) Setiap Orang yang dengan tanpa hak melakukan pelanggaran hak ekonomi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1) huruf i ...

Koperasi dalam Sistem Perekonomian Indonesia

Amandemen keempat UUD NRI Tahun 1945 menjadi langkah awal perubahan sistem perekonomian Indonesia pada era reformasi. Perubahan tersebut ditegaskan dalam pasal perekonomian yang dirumuskan dalam bab tersendiri dan diberi judul “Perekonomian Nasional dan Kesejahteraan Sosial”. Perekonomian Nasional yang dimaksud salah satunya didasarkan atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan dan efisiensi berkeadilan. Sangat jelas terlihat bahwa amandemen konstitusi menghendaki upaya untuk membangkitkan kembali koperasi Indonesia untuk segera dilakukan. Sayangnya, 16 tahun sejak amandemen ditetapkan dan koperasi telah berusia 71 tahun pada 12 Juli 2018 yang lalu, pengembangan wadah bisnis bernama koperasi dipertanyakan. Buku ini mencoba menghadirkan analisis dan diskusi tentang koperasi Indonesia secara utuh. Gagasan, pemikiran, pengalaman empiris serta hasil analisis yang dituangkan dalam buku ini, diharapkan dapat menjadi gambaran dan masukan bukan hanya dalam penyusunan RUU Perkoperasian tetapi juga dalam pengembangan koperasi Indonesia kedepan. Pendekatan analisis dilakukan tidak hanya berdasarkan review berbagai kajian tetapi juga berdasarkan penelitian lapangan yang telah dilakukan, disamping analisis empiris berdasarkan studi-studi sebelumnya yang disusun secara sistematis. Pada bagian awal dijelaskan mengapa tema ini penting diungkapkan. Bagian kedua mendiskusikan tentang koperasi dalam sistem perekonomian Indonesia, mulai dari kajian filosofis koperasi, bagaimana perkembangan kebijakan yang terjadi dan bagaimana peluang dan tantangan yang dihadapi koperasi dalam mencapai tujuan koperasi dan kontribusinya dalam perekonomian nasional. Selanjutnya bagian ketiga menguraikan langkah-langkah strategis dalam penguatan koperasi kini dan ke depan, yang diawali dengan konsepsi koperasi, kondisi terkini dan permasalahan koperasi. Bagian keempat mengungkapkan kebijakan strategis yang diperlukan dalam pengembangan koperasi dengan mengacu pada penelitian lapangan yang telah dilakukan, khususnya di Provinsi Bali pada tahun 2017. Dengan begitu, kebijakan revitalisasi pengelolaan koperasi yang disampaikan dapat diaplikasikan. Bagian kelima membahas tentang urgensi pengawasan dalam perubahan undang-undang perkoperasian termasuk perkembangan bentuk koperasi syariah. Sementara itu, pada bagian keenam disampaikan analisis empiris koperasi Indonesia menggunakan data empiris 33 provinsi di Indonesia tahun 2011 s.d 2015. Terakhir, catatan kesimpulan dan rekomendasi penting dari buku ini dirangkum dalam bagian ketujuh. Melalui kesimpulan dan rekomendasi, diharapkan pihak-pihak berkepentingan dapat memberikan perhatian dan tindakan dalam upayamenguatkankembali koperasi Indonesia kini dan mendatang. Dengan begitu cita-cita koperasi sebagai soko guru perekonomian Indonesia dapat terwujud. Akhir kata, “today’s problems cannot be solved by yesterday’s solutions”. Mencermati segala permasalahan, positif memandang kritikan, berani mengevaluasi dan membuka diri untuk terus belajar adalah tahapan awal untuk berkembang. Semoga ke depan, Perekonomian Nasional yang berdasarkan atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan dan efisiensi berkeadilan, benar-benar terbukti!

Bagian kedua mendiskusikan tentang koperasi dalam sistem perekonomian Indonesia, mulai dari kajian filosofis koperasi, bagaimana perkembangan kebijakan yang terjadi dan bagaimana peluang dan tantangan yang dihadapi koperasi dalam mencapai ...

Laporan Sub Proyek Monitoring/Evaluasi Beasiswa

surat keputusan Menteri P. & K. no. 0192/K/1975 (sampai dengan tanggal 31 Maret 1976).

surat keputusan Menteri P. & K. no. 0192/K/1975 (sampai dengan tanggal 31 Maret 1976). Indonesia. Direktorat Pembinaan Sarana Akademis. Sub Proyek Monitoring/Evaluasi Beasiswa.

Elektrokardiografi Konsep Dasar dan Praktik Klinik

Elektrokardiografi merupakan salah satu alat diagnostik yang sangat bermanfaat bagi tenaga kesehatan. Prosedur pengoperasian alat yang mudah, ketersediaan alat di berbagai daerah yang cukup merata, dan nilai diagnostik yang tinggi menjadi alasan penting bagi tenaga kesehatan untuk dapat melakukan interpretasi EKG dengan tepat. Selain itu, EKG juga mampu memberikan gambaran terhadap kondisi kelainan jantung, baik kelainan secara anatomis maupun fisiologis. Dalam buku ini, akan dijelaskan secara rinci mengenai bagaimana aliran listrik jantung bekerja dan gambarannya pada EKG. Kondisi kelainan jantung yang disebabkan oleh pembesaran ruang jantung maupun gangguan irama juga akan dijelaskan beserta mekanismenya. Buku ini memberikan penjelasan secara sistematis, komprehensif, logis, dan menggunakan bahasa yang ringan agar mudah dipahami. Buku ini juga disertai ilustrasi dan contoh gambaran EKG untuk membantu pembaca dalam memahami penjelasan tertulis dan sebagai media latihan pembaca dalam melakukan interpretasi EKG. Buku ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi tenaga kesehatan untuk mengembangkan kompetensinya sehingga dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada pasien. [UGM Press, UGM, Gadjah Mada University Press]

Elektrokardiografi merupakan salah satu alat diagnostik yang sangat bermanfaat bagi tenaga kesehatan.

Percepatan Pembangunan Kesehatan Di Indonesia

Melandaskan Pada Paradikma Sehat Dan Pemikiran Dasar Pembangunan Kesehatan

Pembangunan kesehatan adalah upaya yang dilaksanakan oleh semua komponen bangsa Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agarv terwujud derajat kesehatan masyarakat setinggi-tingginya, sebagai investasi bagi pembangunan sumber daya manusia yang produktif secara social dan ekonomis. Buku ini mengemukakan terutama tentang pemikiran dasar pembangunan kesehatan, paradigma sehat dan penguatan pengelolaan serta pelaksanaan pembangunan kesehatan du Indonesia. Pemikiran dasar ini pada hakekatnya merupakan makna dari pelaksanaan paradigma sehat yang ditetapkan dalam undang-undang No. 36 Tahun 2009 tentang kesehatan. Selanjutnya dikemukakan tentang pengembangan mutu pembangunan kesehatan di masa depan terutama yang berkaitan dengan berbagai upaya penguatan perencanaan dan pengendalian serta evaluasinya.

Kekurangan gizi pada anak balita telah menurun, namun masih tetap menjadi
masalah kesehatan masyarakat yang ... Gangguan pertumbuhan yang ditandai
dengan rendahnya berat badan dan tinggi badan telah terjadi sejak usia dini (4 ...

Pembangunan kesehatan di Indonesia

prinsip dasar, kebijakan, perencanaan dan kajian masa depannya : langkah-langkah untuk mendukung akselerasi pembangunan kesehatan nasional dan daerah

Author's account as health dept. consultant since 1965 and his comment on planning and policies in national health development in Indonesia.

... obstetrik minimal 12 % dari seluruh persalinan , cakupan pembinaan
kesehatan balita dan usia pra - sekolah menjadi 80 % , cakupan pelayanan ... ( 8
) Berkembangnya pelaksanaan sistem kewaspadaan dini kejadian luar biasa ,
pencegahan dan penanggulangan bencana secara terpadu dan ... Sasaran
umum Perbaikan Gizi Masyarakat adalah semakin meningkatnya derajat gizi
masyarakat ; b .

Naskah studi kelayakan

megalit Gunung Padang, Desa Karya Mukti, Kecamatan (Kec.) Campaka, Kabupaten (Kab.) Cianjur

Buku Referensi Perancangan Kurikulum Program Studi Dietisien

Buku referensi ini akan menjabarkan masing-masing capaian pembelajaran terkait 3 (tiga) bidang penekanan (emphasize area) yaitu gizi klinik, gizi komunitas dan manajemen penyelenggaraan makanan .Buku ini secara umum tersusun dengan menggunakan pendekatan konsep Nutritional Care Process (NCP) dimana pada setiap tahapan asuhan gizi harus melalui tahapan Pengkajian Status Gizi (Nutritional Assessment), Diagnosa Gizi (Nutritional Diagnosis), Intervensi Gizi (Nutrition Intervention), serta Monitoring dan Evaluasi (Monitoring and Evaluation). Namun untuk bidang Manajemen Penyelenggaraan Makanan penjabaran capaian pembelajaran berdasarkan pada sistem manajemen penyelenggaraan makanan. Buku referensi ini sangat bermanfaat untuk para pembimbing maupun peserta pendidikan dietisien dalam memahami tiap kompetensi yang harus dicapai maupun cara mencapainya. Manfaat bagi pembimbing adalah dapat menjadi pedoman untuk mengatur kegiatan pada tiap rotasi, penugasan yang diberikan kepada peserta pendidikan profesi maupun indikator untuk mencapai tiap tujuan pembelajaran. Adapun untuk peserta dapat dijadikan pedoman untuk mengetahui kompetensi dan tujuan pembelajaran yang harus dicapai serta kegiatan apa saja yang akan dilakukan selama pendidikan profesi maupun evaluasinya sehingga peserta dapat merencanakan pendidikannya dengan lebih baik dan terarah.

... feasibility mengembangkan business plan study di institusi rencana bisnis dan menganalisis penyelenggaraan untuk program , kelayakan usaha makanan proses Laporan Kampus semua menu Sekolah Sekolah dan / atau intervensi makanan Buku ...