Sebanyak 3 item atau buku ditemukan

Metode Penelitian Kuantitatif Dan Kualitatif

Dalam dunia pendidikan khususnya para akademisi seperti dosen, guru dan mahasiswa akan membutuhkan penelitian sebagai syarat dalam meningkatkan kualifikasi dan jenjang karier yang akan dicapai. Langkah-langkah mengolah dan menganalisis karya ilmiah tentunya membutuhkan metode penelitian. Metode penelitian ini dapat memberikan pandangan yang komprehensif dalam menemukan cara untuk menginvestigasi data. Buku Metode penelitian kuantitatif dan kualitatif ini akan sangat membantu para civitas akademika dalam melaksanakan proses dan membuat penelitian atau karya ilmiah secara sistematis. Buku ini terdiri dari 16 bab yang akan menjabarkan secara detail terkait metode penelitian kuantitatif dan kualitatif dimana setiap sub bab nya membahas mulai dari konsep.

Buku Metode penelitian kuantitatif dan kualitatif ini akan sangat membantu para civitas akademika dalam melaksanakan proses dan membuat penelitian atau karya ilmiah secara sistematis.

Pengantar Teknologi Informasi

Penggunaan teknologi informasi di semua bidang saat ini menjadi penting untuk mengetahui bagaimana konsep teknologi informasi itu sendiri. Evolusi teknologi informasi menandakan perkembangan dari masa ke masa baik perangkat keras maupun perangkat lunak. Sehingga sangatlah penting untuk mengetahui bagaimana berkembangnya suatu teknologi internet yang menjadi basis dari berkembangnya berbagai macam teknologi yang digunakan di segala bidang. Teknologi internet telah banyak mengembangkan berbagai macam perangkat lunak e-commerce dan e-business. Selain itu juga internet menjadikan penggunaan data dalam bentuk machine learning dan deep learning berkembang. Melalui 13 BAB yang disajikan buku Pengantar Teknologi Informasi ini dapat menjadi gerbang utama dan referensi untuk mengawali perkuliahan selanjutnya yang erat kaitannya dengan komputer, informatika, sistem informasi kesehatan, elektronika, dan lain sebagainya.

Di luar negeri peretas sudah memasuki sistem perbankan, mencuri, dan merusak database bank. 4. Menyebarnya Budaya Negatif Secara Luas Dampak lain dari berkembangnya internet adalah meluasnya budaya negatif seperti perjudian, penipuan, ...

Strategi Pemasaran di Era Digital

Aktivitas pemasaran memegang peranan penting dalam memperkenalkan sebuah produk atau jasa. Di masa lalu, strategi pemasaran dilakukan dengan media konvensional sebagai ajang promosi, seperti melalui media massa, baliho, spanduk, dan sebagaiannya. Kini zaman sudah bergeser di mana aktivitas pemasaran dilakukan dengan memanfaatkan media digital atau sering disebut digital marketing. Perkembangan teknologi dan internet yang semakin pesat menjadi salah satu ajang dalam kegiatan pemasaran yang jauh lebih menguntungkan. Dikarenakan digital marketing menjangkau lebih banyak market dan hampir semua orang di dunia, semuanya terhubung ke internet. Dalam penerapannya dibutuhkan strategi pemasaran sebagai promosi yang diarahkan melalui penggunaan media sosial, website, platform e-commerce, aplikasi, dan sebagainya. Uraian substansi dalam buku ini disusun sedemikian rupa sehingga dapat dipelajari secara runtut dan lengkap serta terangkum menjadi 10 Bab yang terdiri dari Teknologi di Era Disrupsi, Strategi-Strategi Pemasaran, Ekonomi Digital, Perkembangan Bisnis Digital, Platform Bisnis Digital Pada E-Commerce, Pemasaran Digital, Social Media Marketing, Technopreneurship di Abad 21, Bisnis Jasa Berbasiskan Digital, serta Peluang dan Tantangan Pemasaran Digital.

PLATFORM BISNIS DIGITAL PADA E-COMMERCE 5.1 Pengantar . ... 5.4 Fungsi Platform Web E-Commerce ............................................. 5.5 Penutup . ... Pengertian Pemasaran Digital .