Sebanyak 479 item atau buku ditemukan

MANAJEMEN STRATEGIK PENDIDIKAN

Buku Manajemen Strategik Pendidikan ini membahas penerapan manajemen strategik di lembaga pendidikan, baik sekolah maupun pesantren, dengan fokus pada bagaimana strategi dirumuskan, diterapkan, dan dievaluasi untuk mencapai tujuan pendidikan jangka panjang. Bab pertama menyoroti pergantian kepala sekolah dalam dinamika otonomi daerah di Kabupaten Labuhanbatu, yang menunjukkan dampak kepemimpinan terhadap keberhasilan strategi pendidikan. Selanjutnya, dijelaskan konsep manajemen strategik dan proses manajemen strategik, mulai dari analisis lingkungan internal dan eksternal hingga perumusan visi, misi, dan tujuan lembaga pendidikan. Analisis SWOT digunakan sebagai alat penting dalam berbagai studi kasus, seperti di SMPS Cahaya Meral, Pesantren Ulul Ilmi Cendekia di Batam, dan Man Karimun, untuk mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman, yang kemudian membentuk strategi yang relevan. Bab-bab berikutnya membahas variasi strategi yang diterapkan di tingkat unit bisnis dan korporat serta analisis persaingan yang membantu lembaga pendidikan tetap kompetitif. Buku ini juga menyoroti pentingnya pengendalian strategi dan evaluasi untuk memastikan strategi berjalan efektif, dengan contoh di SMPN 3 Numfor Barat. Selain itu, dipaparkan optimalisasi manajemen strategik melalui analisis SWOT di SMA Islam Terpadu Ulil Albab Batam. Di bagian akhir, dibahas peran penting kepemimpinan dalam mengarahkan implementasi strategi dan mencapai tujuan pendidikan. Dengan berbagai studi kasus dan contoh konkret, buku ini memberikan panduan praktis bagi para pengelola lembaga pendidikan dalam menghadapi tantangan pendidikan modern secara strategis dan berkelanjutan.

... Management: An Integrated Approach. 11th Edition. Cengage Learning. Kotler, P., & Keller, K. L. (2016). Marketing Management. 15th Edition. Pearson Education. Pearce, J. A., & Robinson, R. B. (2013). Strategic Management: Planning for ...

Etika Profesi Manajemen

Perilaku etis dalam kegiatan berbisnis adalah sesuatu yang penting demi kelangsungan hidup bisnis itu sendiri. Bisnis yang tidak etis akan merugikan bisnis itusendiri terutama jika dilihat dari perspektif jangka panjang. Bisnis yang baik bukan saja bisnis yang menguntungkan, tetapi bisnis yang baik adalah selain bisnis tersebutmenguntungkan juga bisnis yang baik secara moral. Perilaku yang baik, juga dalamkonteks bisnis, merupakan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai moral. Dalam Keperluan itulah buku berjudul Etika Profesi Manajemen ini penulis hadirkan agar kiranya dapat menjadi salah satu referensi dalam menambah wawasan setiap individu dalam beretika sesuai dengan profesi masing-masing individu karena penekanan profesi sendiri adalah salah hal terpenting dalam buku ini.

Dalam Keperluan itulah buku berjudul Etika Profesi Manajemen ini penulis hadirkan agar kiranya dapat menjadi salah satu referensi dalam menambah wawasan setiap individu dalam beretika sesuai dengan profesi masing-masing individu karena ...

Akuntansi Syariah: Konsep, Wacana, dan Perspektif - Rajawali Pers

Al-Our'an Surah Al-Bagarah (2) ayat 282 memberi motivasi dan inspirasi dalam mengetahui, memahami, dan mengembangkan akuntansi syariah. Tidak semua ilmu dinyatakan dengan jelas dalam Al-Our'an, pertanda penting dan strategisnya akuntansi syariah dinyatakan dengan jelas dan panjang urgensi akuntansi. Di ujung ayat ini Allah juga mengungkap kata takwa, pertanda akuntansi menjadi salah satu sarana mendekatkan manusia kepada takwa, dan sebaliknya. Beruntunglah Anda terpilih mendapatkan hidayah dari Allah Swt., mengetahui, memahami, meneliti, dan mengembangkan akuntansi syariah, dengan cara ini Anda mendekatkan diri kepada Sang Khalik, bukan hanya perkara dunia, saat yang sama urusan akhirat. Buku ini sangat layak dibaca oleh mahasiswa S1—S3, serta pemerhati dan peminat akuntansi syariah. Layak dimiliki dan dibaca. Buku ini terdiri dari 11 bab, yaitu: Bab 1 Sejarah Perkembangan Akuntansi Syariah Bab 2 Urgensi Akuntansi Syariah Bab 3 Perbedaan Akuntansi Konvensional dan Akuntansi Syariah Bab 4 Laporan Keuangan dalam Berbagai Perspektif Bab 5 Praktik Akuntansi di Lembaga Keuangan Syariah Bab 6 Akuntabilitas Organisasi Pengelolaan Zakat dan Wakaf Bab 7 Audit, Teori, dan Praktik Akuntansi di Lembaga Keuangan Syariah Bab 8 Kinerja Keuangan Islamic Social Finance Bab 9 CSR dan Sustainability Reporting for Islamic Financial Institution Bab 10 Good Corporate Governance Lembaga Keuangan Syariah Bab 11 Perkembangan Riset Akuntansi Syariah

Buku ini terdiri dari 11 bab, yaitu: Bab 1 Sejarah Perkembangan Akuntansi Syariah Bab 2 Urgensi Akuntansi Syariah Bab 3 Perbedaan Akuntansi Konvensional dan Akuntansi Syariah Bab 4 Laporan Keuangan dalam Berbagai Perspektif Bab 5 Praktik ...

PENGANTAR SOSIOLOGI KONSEP DAN PRAKTIK

Pengantar sosiologi adalah studi tentang masyarakat dan interaksi sosial yang terjadi di dalamnya. Sosiologi sebagai ilmu sosial berfokus pada cara individu, kelompok, dan institusi berinteraksi serta membentuk struktur sosial yang ada di sekitarnya. Dalam pengantar sosiologi, pembahasan utamanya adalah bagaimana masyarakat terbentuk, berkembang, serta berfungsi, serta bagaimana norma, nilai, dan budaya membentuk perilaku sosial. Sosiologi berusaha memahami berbagai fenomena sosial seperti stratifikasi sosial, konflik, perubahan sosial, serta peran lembaga-lembaga sosial seperti keluarga, pendidikan, agama, dan media. Dengan menggunakan pendekatan ilmiah, sosiologi mencoba untuk mengidentifikasi pola-pola sosial yang ada dan menghubungkannya dengan teori-teori yang ada, seperti teori fungsionalisme, konflik, dan interaksionisme simbolik. Melalui pengantar sosiologi, kita belajar bahwa masyarakat bukanlah entitas yang statis, tetapi senantiasa berubah dan dipengaruhi oleh berbagai faktor internal maupun eksternal. Faktor ekonomi, politik, teknologi, serta budaya global yang terus berkembang, turut membentuk dinamika sosial yang ada. Sosiologi membantu kita untuk memahami ketidaksetaraan sosial, diskriminasi, serta masalah sosial lainnya yang ada di masyarakat. Secara keseluruhan, pengantar sosiologi memberikan pemahaman dasar tentang bagaimana masyarakat berfungsi dan berinteraksi, serta menawarkan cara-cara untuk mengatasi berbagai permasalahan sosial yang muncul. Dengan demikian, sosiologi tidak hanya menjadi ilmu pengetahuan, tetapi juga alat untuk menganalisis dan menciptakan perubahan sosial yang lebih baik.

... KOMUNIKASI ( FUNGSIONALISME STRUKTURAL , TEORI KONFLIK , INTERAKSI SIMBOLIK ) MAIN THEORY OF SOCIOLOGY COMMUNICATION ( STRUCTURAL FUNCTIONALISM , CONFLICT THEORY , SYMBOLIC INTERACTION ) . Majalah Seni Ilmiah Populer Komunikasi Massa ...

MANAJEMEN RESIKO BANK SYARIAH

Perkembangan industri perbankan syariah di Indonesia dan dunia global menunjukkan tren yang semakin signifikan. Bank syariah tidak hanya berfungsi sebagai lembaga intermediasi keuangan, tetapi juga sebagai salah satu instrumen penting dalam mendukung pembangunan ekonomi yang berlandaskan pada prinsip-prinsip syariah Islam. Salah satu aspek yang sangat vital dalam operasional bank syariah adalah manajemen resiko. Tanpa manajemen resiko yang baik, bank syariah tidak akan mampu bertahan dalam menghadapi tantangan eksternal maupun internal yang selalu berubah, terutama dalam konteks pasar global yang semakin kompleks dan penuh ketidakpastian.

... Bank Syariah. Rayah Al-Islam. https://doi.org/10.37274/rais.v7i3.870 Hrp, N. A. P., Yusrizal, Y., & Harahap, M. I. (2023). Analisis Peran Good Corporate Governance (GCG) Dalam Peningkatan Company Business Progress dan Risk Management ...

MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA (MSDM) SEKTOR PUBLIK

Buku "Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) Sektor Publik” merupakan panduan komprehensif yang dirancang untuk menjawab kebutuhan pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan sektor publik. Buku ini terdiri dari 11 bab yang tersusun secara sistematis dan mencakup berbagai aspek penting, mulai dari teori dasar hingga implementasi praktis di lapangan. Penyajian materi yang mendalam namun cukup mudah dipahami, menjadikannya relevan bagi akademisi, praktisi, dan pembuat kebijakan. Setiap bab dirancang untuk memberikan wawasan lengkap, mulai dari konsep MSDM yang unik di sektor publik, strategi pengembangan kompetensi, sistem kompensasi, hingga inovasi terbaru dalam menghadapi tantangan masa depan. Didukung dengan contoh kasus, data terkini, serta pendekatan interdisipliner, buku ini dapat dijadikan sebagai referensi untuk mendukung pengambilan keputusan yang lebih efektif dalam pengelolaan sumber daya manusia di sektor publik. Dengan struktur yang terorganisasi, pembaca akan menemukan materi yang relevan dan aplikatif sesuai dengan kebutuhan mereka. Buku ini diharapkan dapat menjadi landasan bagi peningkatan kinerja organisasi sektor publik, menciptakan tata kelola yang lebih profesional, serta mendorong terciptanya pelayanan publik yang berkualitas dan berdaya saing tinggi.

Buku "Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) Sektor Publik” merupakan panduan komprehensif yang dirancang untuk menjawab kebutuhan pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan sektor publik.

Paradigma Baru Supervisi Pendidikan

Dalam lanskap pendidikan yang terus berkembang pesat, peran supervisi tidak lagi dapat dipandang hanya sebagai fungsi kontrol dan pengawasan. Seiring dengan tuntutan akan kualitas pendidikan yang lebih baik, supervisi kini harus bergeser menjadi sebuah kemitraan strategis yang berorientasi pada pengembangan profesional berkelanjutan. Supervisi pendidikan dalam paradigma lama seringkali diidentikkan dengan kunjungan mendadak, penilaian, dan pencarian kesalahan. Pendekatan ini cenderung menciptakan suasana intimidasi dan kurang mendukung iklim kolaborasi. Padahal, esensi supervisi seharusnya adalah membimbing, memfasilitasi, dan memberdayakan para pendidik untuk mencapai potensi terbaik mereka, yang pada gilirannya akan berdampak langsung pada peningkatan mutu pembelajaran bagi peserta didik. Buku ini hadir untuk menawarkan perspektif segar dan inovatif mengenai supervisi pendidikan. Kami mengupas tuntas konsep-konsep supervisi modern yang lebih kolaboratif, reflektif, dan transformatif. Pembaca akan diajak untuk memahami bagaimana supervisi dapat menjadi katalisator bagi pertumbuhan profesional guru, pengembangan kurikulum yang relevan, serta penciptaan lingkungan belajar yang inspiratif dan efektif. Topik utama yang di bahas pada buku ini yaitu: (1) Konsep dan Ruang Lingkup Supervisi Pendidikan, (2) Peran, Fungsi, dan Kompetensi Supervisor Pendidikan, (3) Etika Profesionalisme dalam Praktik Supervisi Pendidikan, (4) Manajemen Konflik dalam Supervisi Pendidikan, (5) Komunikasi Efektif dalam Proses Supervisi Pendidikan, (6) Model dan Pendekatan Supervisi Pendidikan, (7) Supervisi Berbasis Data dan Bukti (Evidence-Based Supervision), (8) Supervisi Kelas dan Observasi Pembelajaran, (9) Penilaian Kinerja Guru melalui Supervisi, (10) Pengembangan Profesionalisme Guru melalui Supervisi, (11) Supervisi dalam Pengembangan Kurikulum, (12) Supervisi Pembelajaran Berbasis Proyek dan Inkuiri, (13) Supervisi untuk Pendidikan Berbasis Kompetensi, (14) Supervisi dalam Pendidikan Jarak Jauh dan Hybrid, (15) Supervisi dalam Konteks Pendidikan Inklusif, (16) Supervisi dalam Konteks Multikultural dan Keberagaman, (17) Supervisi dalam Pembelajaran Sosial Emosional, (18) Keterlibatan Orang Tua dan Komunitas dalam Supervisi Pendidikan, (19) Pemanfaatan Teknologi dalam Supervisi Pendidikan, (20) Supervisi sebagai Instrumen Pengembangan Kepemimpinan Pendidikan

Dalam lanskap pendidikan yang terus berkembang pesat, peran supervisi tidak lagi dapat dipandang hanya sebagai fungsi kontrol dan pengawasan.

Buku Ajar Manajemen Pendidikan

Buku Ajar Manajemen Pendidikan ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang ilmu pendidikan. Buku ini dapat digunakan oleh pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran di bidang ilmu manajemen pendidikan dan diberbagai bidang Ilmu terkait lainnya. Buku ini dapat digunakan sebagai panduan dan referensi mengajar mata kuliah manajemen pendidikan dan menyesuaikan dengan rencana pembelajaran semester tingkat Perguruan Tinggi masing-masing. Secara garis besar, buku ajar ini pembahasannya mulai dari konsep dasar manajemen pendidikan, fungsi manajemen pendidikan, fungsi perencaaan, fungsi pengawasan. Selain itu buku ini juga membahas materi penting lainnya seperti kepemimpinan pendidikan dan supervisi pendidikan dan pengajaran. Buku ajar ini disusun secara sistematis, ditulis dengan bahasa yang jelas dan mudah dipahami, dan dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran.

Buku Ajar Manajemen Pendidikan ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang ilmu pendidikan.