Sebanyak 82 item atau buku ditemukan

Khazanah Tafsir Nusantara

Para Tokoh dan Karya-karyanya

Buku Tafsir Nusantara ini dimaksudkan untuk melengkapi karya-karya yang telah ditulis oleh para sarjana sebelumnya mengenai kontribusi tokoh Islam Nusantara dalam bidang tafsir al-Qur’an. Buku ini berisi daftar 14 kitab tafsir al-Qur’an yang ditulis dalam rentang waktu dari tahun 1615 sampai 2003, yaitu karya ‘Abdur Rauf as-Singkili, Kiai Sholeh Darat, Syaikh Nawawi al-Bantani, Ahmad Hasan, KHR. Muhammad Adnan, Mahmud Yunus, T. M. Hasbi ash-Shiddieqy, Haji Abdul Malik Karim Amrullah (HAMKA), Kiai Bisri Mustofa, Kiai Misbah Mustofa, Oemar Bakry, Kolonel (Purn.) H. Bakri Syahid, M. Dawam Rahardjo, dan M. Quraish Shihab. Karya-karya tersebut dibahas secara biografis dan analitis. Diuraikan secara detail mengenai motivasi penulisan, karakteristik dan sistematika, metode dan sumber penafsiran, serta corak dan kecenderungan penafsiran. Dilihat dari motivasi, kitab-kitab tafsir tersebut rata-rata ditulis atas dorongan kebutuhan masyarakat yang sangat mendesak agar tidak hanya membaca al-Qur’an semata, melainkan juga paham isinya. Oleh karenanya, di antara kitab-kitab tafsir tersebut, ada yang ditulis menggunakan bahasa Arab agar dipergunakan oleh kalangan santri yang sudah terbiasa dengan berbahasa Arab, ada yang ditulis menggunakan aksara pegon karena masyarakatnya tidak mampu membaca aksara Latin dan tidak paham bahasa Arab, ada yang ditulis dalam bahasa lokal dengan menggunakan aksara Latin karena publik pembacanya sudah terbiasa membaca huruf Latin, dan belakangan ditulis dengan bahasa Indonesia agar dapat menjangkau khalayak yang lebih luas. Menariknya, dari 14 kitab tafsir itu, rupanya memiliki karakter yang tidak sama: ada yang bercorak tradisionalis, dan ada pula yang bercorak modernis.

Ia mempunyai banyak karya di beberapa bidang, mulai tafsir, ilmu hadits, pendidikan, dan lain sebagainya. Setidaknya, ada 49 karya tulis berbahasa Indonesia dan 26 karya berbahasa Arab yang ia hasilkan selama hidupnya.

Metode Cepat Menghafal Juz 'Amma

Buku ini hadir dalam upaya memecahkan masalah-masalah teknis dalam menghafal Juz 'Amma. Di dalamnya terdapat berbagai metode yang paling jitu yang bisa Anda gunakan untuk menghafal Juz 'Amma dalam waktu singkat. Dilengkapi dengan tips-tips mendongkrak daya ingat dan konsentrasi. Juga doa-doa pilihan untuk menguatkan hafalan. Disajikan pula berbagai faktor pendukung dan penghambat dalam menghafal Juz 'Amma. Sehingga dengan modal yang komplit itu, Anda akan semakin cepat dalam menghafal Juz 'Amma.

... yang terdapat dalam kitab AlFawaid menegakan bahwa seorang musafir yang bernama al-Kalbi pernah berkata kepadanya, “Saya mempunyai anak yang sehabis membaca al-Qur'an ia lupa dengan bacaannya.” Maka, Imam Az-Zabidi mengatakan, ...

A-Z Ensiklopedia Metode Pembelajaran Inovatif

Untuk Guru, Dosen, dan Mahasiswa

Metode Pembelajaranmemiliki peran yang sangatpenting dalampraktik belajar dan pembelajaran, karenadengan metodepembelajaranpesertadidik dapatdiarahkan padakualitaspembelajaran yangefektif dan bermakna. Metodepembelajaranyangefektifdaninovatif adalahmetodepembelajaran yang memilikilandasan teoritik yang humanistik,lentur, adaptif, berorientasi kekinian, memilikisintakpembelajaranyang sederhana,mudah dilakukan, dapat mencapaitujuan, dan hasilbelajaryangoptimal. Metodepembelajaran juga dapat diartikan sebagai cara, contoh,ataupunpola, yangmempunyai tujuan menyajikan pesankepadapeserta didik yang harusdiketahui,dimengerti,dandipahami,yaitudengancaramembuatsuatu pola ataucontohdenganbahan-bahanyang dipilih olehpendidik sesuai denganmateri yang diajarkan dandenganpengelolaan kelas yang baik. Bukuinisangat diperlukanbagi guru, dosen, mahasiswa,kepalasekolah,dan pengawassekolah, serta pengamatdan pemerhatipendidikan,sebagaipanduanataureferensi dalamkegiatanpembelajaran,sesuaidengankondisi yang akandihadapinyadilapangan.

Metode Pembelajaranmemiliki peran yang sangatpenting dalampraktik belajar dan pembelajaran, karenadengan metodepembelajaranpesertadidik dapatdiarahkan padakualitaspembelajaran yangefektif dan bermakna.

Bimbingan dan Konseling

PrestasiBimbingan dan Konseling (BK), adalah layanan bantuan untuk peserta didik, baik secara perorangan maupun kelompok, agar mampu mandiri dan berkembang secara optimal dalam bidang pengembangan kehidupan pribadi, kehidupan sosial, kemampuan belajar dan perencanaan karier, melalui berbagai jenis layanan dan kegiatan pendukung, berdasarkan norma-norma yang berlaku. Layanan bimbingan dan konseling perlu diaplikasikan di sekolah, mengingat situasi global membuat kehidupan semakin kompetitif dan membuka peluang bagi manusia untuk mencapai status dan tingkat kehidupan yang lebih baik. Untuk mengatasi masalah tersebut perlu dipersiapkan insan dan sumber daya manusia Indonesia yang bermutu, yaitu manusia yang harmonis lahir dan batin, sehat jasmani dan rohani, bermoral, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi secara profesional, serta dinamis dan kreatif. Hal inilah yang menjadi garapan bimbingan dan konseling. Apa dan bagaimana pelaksanaan bimbingan dan konseling di sekolah dapat diperoleh melalui instrumen buku ini.

Hal inilah yang menjadi garapan bimbingan dan konseling. Apa dan bagaimana pelaksanaan bimbingan dan konseling di sekolah dapat diperoleh melalui instrumen buku ini.

Pengantar ISBD

(Ilmu Sosial Dan Budaya Dasar)

Dalam rangka penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi untuk memenuhi tuntutan masyarakat dan Negara, maka diselenggarakan program-program pendidikan umum. Dengan tidak mengurangi makna penting tugas Dharma yang kesatu dan kedua yaitu pendidikan dan pengajaran serta penelitian, yang langsung berhubungan dengan masyarakat adalah Dharma yang ketiga, pengabdian kepada Masayarakat. Hal ini menunjukkan bahwa perguruan tinggi (mahasiswa) harus mempunyai hubungan yang erat dengan masyarakat. Hubungan ini meliputi semua manifetasinya berupa kedudukannya yang beraneka ragam. Buku Pengantar ISBD (Ilmu Sosial Dan Budaya Dasar) ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.

Hubungan ini meliputi semua manifetasinya berupa kedudukannya yang beraneka ragam. Buku Pengantar ISBD (Ilmu Sosial Dan Budaya Dasar) ini diterbitkan oleh penerbit deepublish dan tersedia juga versi cetaknya.