Sebanyak 3 item atau buku ditemukan

STUDI ISLAM KOMPREHENSIF

Studi terhadap misi ajaran Islam secara komprehensif dan mendalam sangat diperlukan karena beberapa sebab. Pertama, untuk menimbulkan kecintaan manusia terhadap ajaran Islam yang didasarkan pada perintah oleh Allah dan bukan sekadar emosional karena didukung oleh argumentasi yang bersifat rasional, kultural, serta aktual yang dapat dihayati dan dirasakan oleh umat manusia. Kedua, untuk membuktikan kepada umat manusia bahwa Islam secara normatif, kultural, dan rasional adalah ajaran yang dapat membawa manusia kepada kehidupan yang lebih baik tanpa harus mengganggu keyakinan agama lain. Ketiga, untuk menghilangkan citra negatif dari sebagian masyarakat terhadap ajaran Islam. Terdapat sejumlah argumentasi yang digunakan untuk menyatakan bahwa misi ajaran Islam sebagai pembawa rahmat bagi seluruh alam. Kata Islam memiliki makna masuk dalam perdamaian. Sedangkan orang muslim ialah orang yang damai dengan Allah dan manusia. Artinya, manusia berserah diri sepenuhnya terhadap kehendak-Nya dan ia selalu berbuat baik serta tidak sewenang-wenang kepada sesamanya. Pengertian tersebut dinyatakan dalam Al-Qur’an sebagai inti dari agama Islam. Al-Qur’an menyatakan bahwa Islam adalah agama perdamaian dengan dua ajaran pokok, yaitu keesaan Allah dan kesatuan atau persaudaraan umat manusia menjadi bukti nyata bahwa agama Islam selaras dengan maknanya.

Studi terhadap misi ajaran Islam secara komprehensif dan mendalam sangat diperlukan karena beberapa sebab.

Studi Islam Komprehensif

Buku ini menyajikan semua substansi di atas dengan kelebihan tertentu, antara lain: Pertama, menjelaskan pengertian, sumber, prinsip, visi, misi, tujuan, sasaran, karateristik, pokok dan macam studi Islam yang diajarkan di berbagai Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAI) yang berbasis pada ayat-ayat qauliyah (wahyu), juga menjelaskan hubungan ajaran Islam dengan berbagai disiplin ilmu modern yang berbasis pada ayat-ayat kauniyah. Kedua, lengkapinya dengan berbagai informasi yang belum dikaji secara mendalam dalam berbagai referensi studi Islam yang pernah diterbitkan. Ketiga, membantu mewujudkan pemahaman Islam yang holistis, integrated, dan komprehensif (kaffah) sejalan dengan ajaran Al-Quran dan Sunah, serta dapat membangun citra Islam sebagai agama kemanusiaan, kedamaian, dan cinta kasih. Keempat, membuka wawasan pemikiran untuk mengartikulasikan dan mengkontekstualisasikan ajaran Islam dengan berbagai masalah yang dihadapi masyarakat. Kelima, melalui pemahaman Islam yang komprehensif yang disajikan dalam buku ini pada akhirnya dapat melahirkan ulama yang intelek dan intelek yang ulama, yang berwawasan komprehensif dan holistis. -PrenadaMedia

... rahmatan lil 'alamin, yakni memberi rahmat bagi seluruh umat manusia; se- bagai al-furqan, yakni memisahkan antara ... Islamic Education: Qur'anic Outlook; Ali Khalil Abul Ainain menulis buku Falsafah al-Tarbiyah ind Al-Qur'an ...