Sebanyak 3 item atau buku ditemukan

Model Pengelolaan Kinerja Guru

Dalam kurun dekade terakhir, kebutuhan akan pemimpin yang inovatif menjadi kebutuhan mendesak seiring kian meningkatnya kompetensi antar organisasi dalam upaya memajukan lembaganya agar mampu menjadi yang terdepan, termasuk lembaga pendidikan yang secara keorganisasian merupakan sebuah lembaga yang mesti memiliki pondasi model pengelolaan dengan daya inovasi yang kuat, dan sistem pelayanan yang prima. Sekolah Menengah Atas Muhammadiyah, sebagai lembaga pendidikan pada akhirnya harus mempersiapkan diri menjadi sekolah yang inovatif dan mempuyai nilai jual di tengah masyarakat dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas, menjadi sekolah yang unggul akan berarti harus dimulai dengan memiliki kepala sekolah yang inovatif. Tujuannya tidak lain agar kepala seklah mampu mewujudkan visi, misi sekolah dengan strategi-strategi inovatif dari kepala sekolah. Buku ini berangkat dari suatu penelitian mengenai Model Pengelolaan Kinerja Guru yang dilakukan oleh pihak manajemen sekolah menengah atas Muhammadiyah Provinsi Sumatera Selatan. Kepala sekolah sebagai pemimpin berinovatif serta akan menghasilkan sekolah unggul. Akan berarti bahwa membuat model pengelolaan yang dilakukan oleh pihak manajemen sekolah untuk menjadikan sekolah yang unggul, ini artinya keterpaduan antara kepala sekolah sebagai pemimpin, dan sekolah sebagai lembaga yang dipimpin.

Terkait dengan permasalahan-permasalahan yang dapat mengakibatkan kurang optimalnya kinerja guru sangat banyak sekali, baik karena disebabkan oleh faktor internal maupun faktor eksternal. Faktor internal antara lain kompetensi diri ...

Psikologi Agama

Buku Psikologi Agama Suatu Pengantar yang ditulis oleh Dr. Yusron Masduki, S. Ag., M. Pd.I dan Dr. Idi Warsah, M. Pd.I ini mencoba memberikan secercah harapan dalam mempelajari betapa pentingnya mendalami psikologi dari sudut agama Islam. Buku yang dipaparkan dalam buku ini akan mengetengahkan tentang Pengertian Psikologi Agama. Pengertian Psikologi Agama menurut etimologi dan terminology, tujuan Psikologi Agama, Ruang Lingkup Psikologi Agama, Manfaat mempelajari Psikologi Agama, sejauhmana seseorang percaya akan Kitab Suci, hubungan manusia dengan agama: Pengertian Agama, Hubungan antara Manusia dan Agama, Agama sebagai Fitrah, Agama sebagai Amanah dari Allah SWT; Potensi manusia dalamperspektif Islam, gejala-gejala sumber jiwa keagamaan pada manusia; faktor-faktor sosial dalam agama: Faktor Internal, dan Eksternal; perkembangan agama pada anak; perkembangan agama pada remaja; karakteristik perkembangan orang dewasa dan lansia problematika keimanan manusia dan kriteria orang yang matang beragama, problematika keimanan dalam rentang kehidupan manusia, kriteria orang yang matang beragama; konvensi agama dan psikoterapi. Dengan demikian, buku ini layak untuk dijadikan referensi guna meningkatkan kualitas dan memahami dan mengamalkan agama Islam.

Model Kepemimpinan menurut Islam, Majalah Warta Dakwah, Palembang, 2000;
(3). Empat tipologi anak menurut Islam, Suara Muhammadiyah, Jogjakarta, 2001;
(4). Tuntunan Shalat Rasulullah (Editor), Palembang: Tunas Gemilang Press ...

Pendidikan Islam dalam Keluarga

Studi Psikologis dan Sosiologis Masyarakat Multi Agama Desa Suro Bali

Buku Pendidikan Islam dalam Keluarga: Studi Psikologis dan Sosiologis Masyarakat Multi Agama Desa Suro Bali yang ditulis oleh Dr. Idi Warsah, M. Pd.I ini mencoba memberikan secercah harapan dalam mempelajari betapa pentingnya mendalami psikologi dari sudut agama Islam. Hasil penelitian mengetengahkan tentang: Pendahuluan: latar belakang masalah, fokus masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, kontribusi penelitian; Tujuan Pustaka: landasan teori, studi kepustakaan, kerangka konseptual; metode penelitian: pendekatan penelitian, jenis penelitian, subjek penelitian, teknik pengumpulan data, teknik analisis data; hasil penelitian dan penutup. Selamat membaca dan mengkaji!

Buku Pendidikan Islam dalam Keluarga: Studi Psikologis dan Sosiologis Masyarakat Multi Agama Desa Suro Bali yang ditulis oleh Dr. Idi Warsah, M. Pd.I ini mencoba memberikan secercah harapan dalam mempelajari betapa pentingnya mendalami ...