
Pengembangan Profesi Keguruan
- ISBN 13 : 9786024255794
- Judul : Pengembangan Profesi Keguruan
- Pengarang :
- Penerbit : PT.RAJAGRAFINDO PERSADA
- Bahasa : Indonesia
- Tahun : 2019
- Halaman : 378
-
Ketersediaan :
Buku “Pengembangan Profesi Keguruan pada Era Revolusi Industri 4.0” yang ditulis oleh Novan Ardy Wiyani sangat cocok untuk dibaca para calon guru di masa mendatang, terutama bagi mahasiswa ilmu pendidikan yang tengah menempuh mata kuliah Pengembangan Profesi Keguruan. Sinopsis Buku Buku ini memberikan bekal pengetahuan dan pemahaman kepada para mahasiswa terkait dengan konsep-konsep pada profesi keguruan. Dengan bekal pengetahuan dan pemahaman tersebut kemudian mahasiswa diarahkan untuk melakukan analisis terhadap konsep-konsep tersebut dengan fakta-fakta yang ditemuinya di lapangan. Proses analisis akan lebih menarik untuk diperbincangkan ketika fakta-fakta yang dibicarakan dikaitkan dengan kompleksitas pada era revolusi industri 4.0 dalam lingkup atau bidang pendidikan. Berdasarkan hal itu maka buku ini disusun menjadi lima bagian yang satu sama lain memiliki saling keterkaitan. Bagian pertama mengkaji tentang hakikat guru. Bagian kedua mengkaji tentang pemahaman terhadap tanggungjawab, hak, dan kewibawaan guru. Bagian ketiga mengkaji mengenai kinerja guru dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Bagian keempat mengkaji mengenai profesi dan kode etik guru. Bagian kelima mengkaji tentang pemgembangan kompetensi guru di era revolusi industri. 4.0 Bagian-bagian tersebut membuat buku ini ini sangat cocok untuk dimiliki oleh mahasiswa di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) maupun di Fakultas Tarbiyah yang sedang menempuh mata kuliah Pengembangan Profesi Keguruan sebagai salah satu mata kuliah yang wajib diambil oleh para calon guru profesional.
Buku ini memberikan bekal pengetahuan dan pemahaman kepada para mahasiswa terkait dengan konsep-konsep pada profesi keguruan.
Dewasa ini bangsa Indonesia tengah berjuang untuk menjadi bangsa yang sejajar, bahkan melebihi kemajuannya dibandingkan bangsa-bangsa lain di dunia. Pendidikan dalam arti seluas-luasnya dipercaya untuk mewujudkan cita-cita yang demikian itu. Pendidikan harus mampu menghasilkan manusia yang unggul dan bermutu tinggi baik secara moral (heart), intelektual (head) maupun keterampilan (hand). Dalam pada itu, hampir semua pakar pendidikan sepakat, bahwa di antara komponen pendidikan yang paling menentukan dalam meningkatkan mutu lulusan pendidikan adalah guru. Itulah sebabnya, strategi peningkatan mutu lulusan pendidikan dimulai dari peningkatan mutu para guru. Pekerjaan mendidik, mengajar, atau melatih sebagaimana yang dilakukan para guru adalah pekerjaan seorang profesional. Yaitu pekerjaan yang selain didasarkan pada kompetensi akademik, pedagogik, kepribadian dan sosial, juga atas panggilan jiwa dan cita-citanya untuk mengabdi bagi kepentingan kemanusiaan, dengan cara membantu manusia mewujudkan cita-cita dan impiannya melalui pendidikan. Melalui guru yang profesional seperti itulah dapat dihasilkan manusia yang memiliki wawasan budaya Indonesia yang Pancasilais dan Islami. Yaitu manusia yang terbina daya rasa (heart), cipta (head), dan karsa (hand) nya secara seimbang. Melalui manusia-manusia yang demikian itulah pengembangan ilmu pengetahuan, kebudayaan dan peradaban bangsa maju yang didasarkan atas nilai-nilai Pancasila, budaya bangsa dan ajaran Islam dapat diwujudkan.
Dewasa ini bangsa Indonesia tengah berjuang untuk menjadi bangsa yang sejajar, bahkan melebihi kemajuannya dibandingkan bangsa-bangsa lain di dunia.