Sebanyak 280 item atau buku ditemukan

Pendidikan Kewarganegaraan Untuk Perguruan Tinggi di Era Disrupsi

"Pendidikan Kewarganegaraan untuk Perguruan Tinggi di Era Disrupsi" adalah sebuah buku yang kami susun dengan tujuan memberikan kontribusi penting dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks dan berdinamika. Era disrupsi, yang ditandai oleh kemajuan teknologi dan perubahan sosial yang pesat, mendorong kita untuk terus beradaptasi dan berkembang. Pendidikan kewarganegaraan menjadi sangat relevan dalam konteks ini, karena melibatkan pembentukan karakter dan pemahaman mahasiswa tentang peran mereka dalam masyarakat yang terus berubah. Buku ini berisi berbagai konsep, teori, dan praktik terkini dalam bidang pendidikan kewarganegaraan, serta bagaimana pengajaran dan pembelajaran dapat disesuaikan dengan realitas zaman sekarang. Kami berharap buku ini dapat menjadi panduan yang bermanfaat bagi para dosen dan mahasiswa perguruan tinggi dalam upaya mereka untuk memahami, mengajar, dan mempraktikkan nilai-nilai kewarganegaraan yang esensial dalam menjalani kehidupan di era yang semakin kompleks ini.

... citizen , citizenship dan citizenship education . Pertanyaannya adalah , apa hubungan antara ketiga point tersebut ? Secara singkat dapat diuraikan sebagai berikut citizen merujuk pada individu yang memiliki status hukum sebagai warga ...

EKONOMI MONETER: Teori Pengantar

EKONOMI MONETER: TEORI PENGANTAR SINOPSIS Buku ini menyajikan pemahaman mendalam tentang prinsip-prinsip dasar ekonomi moneter yang relevan dengan dinamika perekonomian modern. Dengan pendekatan yang sistematis, buku ini mengupas teori-teori kunci yang membentuk dasar ilmu moneter, termasuk pengaruh kebijakan moneter terhadap inflasi, suku bunga, dan stabilitas ekonomi. Topik-topik yang dibahas meliputi evolusi sistem moneter, analisis peran lembaga keuangan, instrumen-instrumen moneter, dan pengaruh jumlah uang beredar terhadap perekonomian. Selain teori dasar, buku ini menyoroti peran bank sentral dalam stabilisasi ekonomi serta merinci bagaimana instrumen kebijakan moneter digunakan untuk mencapai target makroekonomi seperti pertumbuhan ekonomi, stabilitas harga, dan pengurangan pengangguran. Dengan menggabungkan contoh-contoh nyata dari berbagai negara, pembaca dapat memahami bagaimana teori moneter diaplikasikan dalam konteks global dan lokal. Ditulis untuk mahasiswa dan praktisi ekonomi, buku ini mengedepankan aspek aplikasi praktis dari konsep-konsep yang dibahas, termasuk dampak dari hubungan antara inflasi dan pertumbuhan, serta peran sistem moneter ganda yang mencakup bank syariah dan konvensional. Dengan bahasa yang mudah dipahami dan analisis yang tajam, buku ini diharapkan dapat menjadi pegangan utama dalam memahami ekonomi moneter kontemporer serta landasan yang kuat bagi mereka yang ingin mendalami kebijakan ekonomi dan keuangan.

... monetary system , vol . 8. International Institute of Islamic Thought ( IIIT ) , 1985 . [ 17 ] W. A. Khan , M ... Islam : a study in Islamic political economy . Routledge , 2005 . [ 19 ] I. Toutounchian , Islamic money and banking ...

PENGANTAR HUKUM ACARA PIDANA INDONESIA

Buku ini mendeskripsikan tentang berbagai referensi terkait Hukum Acara Pidana ditulis oleh para dosen dan praktisi yang pakar dibidang hukum pidana. Uraian materi yang dipaparkan dalam bab ini meliputi uraian umum, Konsep Dasar Hukum Acara Pidana, Proses Penyidikan, Penuntutan, Persidangan, Eksekusi Putusan Pengadilan, Banding, Kasasi dan Peninjauan Kembali, Mediasi dan Alternatif Penyelesaian Perkara Pidana, Penerapan Teknologi, Etika dan Profesionalisme, Tantangan dan Inovasi dalam Hukum Acara Pidana.

... pidana 1 tahun penjara atau 360 unit denda harian . Penyelesaian kasus pidana antara pelaku dan korban melalui kompensasi ini dikenal dengan istilah Tater - Opfer - Ausgleich ( TOA ) . Apabila TOA telah dilakukan , maka penuntutan ...

Buku Ajar Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan

Buku Ajar Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang pendidikan kewarganegaraan. Buku ini dapat digunakan oleh pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran di bidang ilmu pendidikan kewarganegaraan dan di berbagai bidang Ilmu terkait lainnya. Selain itu, buku ini juga dapat digunakan sebagai panduan dan referensi mengajar mata kuliah pengantar pendidikan kewarganegaraan dan menyesuaikan dengan rencana pembelajaran semester tingkat perguruan tinggi masing-masing. Secara garis besar, buku ajar ini pembahasannya mulai dari hakikat pendidikan kewarganegaraan, identitas nasional, integrasi nasional, konstitusi, kewajiban dan hak negara dan warga negara, demokrasi, wawasan nusantara, ketahanan nasional. Selain itu, materi mengenai bela negara dan masyarakat madani juga dibahas secara mendalam. Buku ajar ini disusun secara sistematis, ditulis dengan bahasa yang jelas dan mudah dipahami, dan dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran.

Buku Ajar Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan ini disusun sebagai buku panduan komprehensif yang menjelajahi kompleksitas dan mendalamnya tentang pendidikan kewarganegaraan.

Perekonomian Indonesia

Buku ini mengungkapkan secara rinci dan mendalam tentang perekonomian Indonesia, mencakup berbagai aspek mulai dari sistem, kebijakan serta struktur perekonomian di Indonesia, pembaca akan mengenal berbagai sektor ekonomi yang menjadi tulang punggung pertumbuhan ekonomi Indonesia, seperti sektor pertanian, perikanan, pertambangan, energi, manufaktur dan jasa. Pembaca akan dibawa dalam perjalanan yang mendalam untuk memahami dinamika ekonomi Indonesia dengan data dan analisis yang terperinci mengenai investasi dan pembiayaan ekonomi, perdagangan internasional, ketenagakerjaan dan pasar tenaga kerja, pajak dan sistem perpajakan, sistem dan kebijakan perbankan, pembangunan infrastruktur, pertumbuhan ekonomi dan ketimpangan, perekonomian digital dan inovasi. Dengan analisis yang mendalam dan data yang terkini, buku ini menjadi panduan yang berharga bagi pembaca dan buku ini cocok untuk mahasiswa, akademisi, praktisi ekonomi, dan siapa pun yang ingin memahami secara mendalam tentang perekonomian Indonesia.

Buku ini mengungkapkan secara rinci dan mendalam tentang perekonomian Indonesia, mencakup berbagai aspek mulai dari sistem, kebijakan serta struktur perekonomian di Indonesia, pembaca akan mengenal berbagai sektor ekonomi yang menjadi ...

Tren Kewirausahaan, Mengembangkan Bisnis, dan Digital Entrepreneur

Buku ini menyajikan informasi dan materi terkait berbisnis di masa kini dengan mengikuti perkembangan zaman yang semakin pesat. Karena masih banyak wirausahawan yang tidak memperdulikan perkembangan zaman, akibatnya bisnis mereka mengalami penurunan dalam persaingan pasar. Dengan memberikan penjelasan mengenai perkembangan zaman, tren berbisnis di masa kini dan tahapan mengembangkan bisnis dengan teknologi dapat memberikan informasi tambahan dan bermanfaat untuk pembaca: "Buku Tren Kewirausahaan, Mengembangkan Bisnis & Digital Entrepreneur". Buku ini dirancang untuk menambah wawasan dan informasi kepada para wirausahawan yang ingin mengembangkan bisnisnya.

Dengan memberikan penjelasan mengenai perkembangan zaman, tren berbisnis di masa kini dan tahapan mengembangkan bisnis dengan teknologi dapat memberikan informasi tambahan dan bermanfaat untuk pembaca: "Buku Tren Kewirausahaan, ...

SISTEM PENGENDALIAN FUNGSI-FUNGSI MANAJEMEN

Buku Sistem Pengendalian Fungsi-Fungsi Manajemen ini disusun oleh para akademisi dan praktisi dalam bentuk buku kolaborasi. Walaupun jauh dari kesempurnaan, tetapi kami mengharapkan buku ini dapat dijadikan referensi atau bacaan serta rujukan bagi akademisi ataupun para profesional mengenal Ilmu Manajemen. Sistematika penulisan buku ini diuraikan dalam tiga belas bab yang memuat tentang pengantar system pengendalian manajemen, konsep dasar pengendalian manajemen, pengendalian perencanaan: membuat rencana dan tujuan, pengendalian organisasi: struktur, desain dan budaya, pengendalian karyawan: seleksi, pelatihan dan motivasi, pengendalian pemasaran: analisis pasar dan strategi, pengendalian produksi: perencanaan dan pengawasan produksi, pengendalian keuangan: anggaran dan manajemen keuangan, pengendalian teknologi: integrasi teknologi dalam proses bisnis, pengendalian sdm: manajemen kinerja dan pengembangan sdm, prinsip dasar manajemen kinerja dan pengembangan sdm, pengendalian risiko: identifikasi, evaluasi dan mitigasi risiko, evaluasi kinerja dan perbaikan berkelanjutan.

Buku Sistem Pengendalian Fungsi-Fungsi Manajemen ini disusun oleh para akademisi dan praktisi dalam bentuk buku kolaborasi.